Celemek di Resto Berkonsep Seks ini Bikin Galfok!
Jumat, 17 November 2017 -
HAMPIR setiap negara punya resto berkonsep seks. Kayak resto Funny Sex di Taiwan ini. Mulai dari interior, makanan sampai celemek yang disediakan di sana, semua bertema seks.
Dari luar, Funny Sex kelihatan kayak bukan resto. Tulisan Funny Sex pada pintu masuknya pun mungkin bakal membuat Anda bertanya-tanya. Sebenarnya apa yang ada di balik pintu tersebut.
Tapi, kalau sudah masuk ke dalam, Anda akan menjumpai berbagai interior berbau seks. Langit-langit, kursi, bahkan sampai pramusajinya menunjukkan kalau Funny Sex benar-benar resto yang mengusung tema seks.
Di Indonesia, Anda gak bakal nemu resto yang kayak gini: ngasih celemek berdesain bra untuk selfie! Desainer celemeknya keren banget. Soalnya, saat memakai celemek itu, si pramusaji gak kelihatan kayak pakai celemek. Tapi, lebih kelihatan seperti orang pakai bra di luar bajunya.
Kalau lihat wadah makanannya, Anda lagi-lagi bisa galfok. Wadah makanannya ada yang dirancang menyerupai bentuk payudara. Makanannya juga dihias menyerupai bentuk alat vital.
Mau nemu barang-barang yang lebih 'ajaib' bentuknya? Masuk ke rest room deh! Wadah sabunnya dibuat mirip seperti Mr P! Satu lagi, di dalam rest room juga ada sex doll. Hadeuh, kalau kayak gini sih bisa bikin imajinasi yang ketinggian makin galfok alias gagal fokus! Bukannya makan, malah jadi sibuk berkeliling resto untuk melihat ada benda-benda unik apalagi yang ada di Funny Sex. (*)
Simak juga artikel https://merahputih.com/post/read/makan-santai-di-day-nite-eatery-and-grocery-bandung.