Nama 7 Calon Anggota KY Masuk DPR, Ini Latar Belakang Mereka

Senin, 17 November 2025 - Wisnu Cipto

MerahPutih.com - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Anggota Komisi Yudisial (KY) menyerahkan tujuh nama kandidat yang dinyatakan lulus seleksi kepada Komisi III DPR RI.

"Panitia Seleksi menetapkan tujuh calon anggota KY yang dinyatakan lulus dan memenuhi kualifikasi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan," kata Ketua Pansel KY, Dhahana Putra, saat penyerahan dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (17/11).

Menurut Dhahana, hasil seleksi tersebut sudah disampaikan kepada Presiden Prabowo Subianto melalui surat Nomor B-61/PANSEL-KY/10/2025 tanggal 2 Oktober 2025. Dia menegaskan seluruh proses seleksi dilakukan secara objektif, transparan, dan akuntabel.

Baca juga:

Hakim Senior Meninggal Sendirian di Kosan, KY Ingatkan Penempatan MA Pertimbangkan Aspek Keluarga

"Ada 8 tahapan pemilihan anggota KY, pertama pengumuman dan pendaftaran, kedua seleksi administrasi, ketiga seleksi kualita, keempat profile asesment, kelima rekam jejak, kelima tanggapan masy, ketujuh tes wawancara, terakhir tes kesehatan," paparnya.

Berikut 7 nama calon anggota KY:

(Pon)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan