Cara Alami Bersihkan Karang Gigi

Kamis, 28 Oktober 2021 - Muchammad Yani

TIDAK ada yang menginginkan gigi coklat atau kuning, disebabkan oleh karang gigi. Tapi jangan takut karena ada banyak metode yang dijual bebas untuk memutihkan gigi. Sayangnya, tak semua yang dijual aman. Beberapa pembersih bahkan sangat merusak lapisan pelindung gigi kamu. Belum lagi harganya terbilang cukup mahal.

Jadi, untuk itu kamu perlu Menggunakan metode alami, efektif, dan aman. Dengan begitu kamu dapat menghilangkan penumpukan karang gigi dengan bahan-bahan yang mungkin sudah kamu miliki.

Baca juga:

Karang Gigi Bisa Menyebabkan Penyakit Lain

1. Baking Soda

Soda kue dapat menghilangkan karang gigi (Foto: pexels.com/kabooompics.com)
Soda kue dapat menghilangkan karang gigi (Foto: pexels.com/kabooompics.com)

Agar gigi terlihat putih dan menawan, kamu hanya perlu memeberikan soda kue ke sikat gigi basah dan gosok gigi dan gusi secara menyeluruh. Biarkan soda kue selama setidaknya lima belas menit sebelum dibilas. Soda kue juga mampu juga menghilangkan karang loh.

2. Cuka Putih

Cuka dapat merontokan karang gigi (Foto: pexels.com/cottonbro)
Cuka dapat merontokan karang gigi (Foto: pexels.com/cottonbro)

Menggunakan cuka putih adalah metode lain yang dapat menghilangkan karang gigi. Mulailah dengan mencampur cuka putih dalam segelas air asin hangat. Larutan ini kemudian dapat dikumur sekali sehari untuk membantu menghilangkan karang gigi yang terbentuk di daerah antara gigi dan gusi.

Baca juga:

Mau Gigi Seputih Salju? Pakai Cara Ini

Campuran harus dibuat dari dua sendok makan cuka putih ke dalam secangkir air hangat dengan larutan garam. Sifat cuka putih yang asetat membuat metode ini sangat efektif membunuh bakteri yang tidak diinginkan dan mencegah infeksi.

3. Kulit Jeruk

Selain kaya vitamin kulit jeruk bisa rontokan karang gigi (Foto: pexels.com/andres aragon)
Selain kaya vitamin kulit jeruk bisa rontokan karang gigi (Foto: pexels.com/andres aragon)

Kulit jeruk juga merupakan cara yang bagus untuk menghilangkan karang gigi. Ini mudah dilakukan karena kamu hanya mengambil bagian dalam kulit jeruk dan mengoleskannya di sepanjang area gigi dan gusi. Metode lain digunakan dengan membuat pasta dari bagian dalam kulit yang dihaluskan dan mencampurnya dengan air.

Pasta ini kemudian dapat dioleskan ke gigi dengan sikat gigi. Vitamin C dan sifat antimikroba dari kulit jeruk mengikis lapisan karang gigi dan plak, serta membunuh pertumbuhan mikroba pada gigi. (Jhn)

Baca juga:

Menyikat Gigi yang Benar, Begini Caranya

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan