Sambangi Mabes Polri, Pansus Angket KPK Harap Tidak Ada Kegaduhan
Rabu, 12 Juli 2017 -
Pansus Angket KPK menyambangi Mabes Polri, Rabu (12/7) siang. Ditemui Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian, Pansus Angket KPK menggelar rapat tertutup di Ruang Rapat Utama Mabes Polri.
Dalam keterangannya, Ketua Pansus Angket KPK Agun Gunanjar menjelaskan maksud kedatangan tim.
Ia menjelaskan, tidak ada maksud apa pun terkait digulirkannya hak angket terhadap lembaga antirasuah tersebut.
"Hal ini tidak ada kepentingan A, B, C, D. Tugas ini dijalankan sesuai UU yang berlaku. Untuk mengawasi lembaga," ucap Agun usai menggelar pertemuan dengan Kapolri.
Anggota Komisi I DPR itu mengatakan, dengan kedatangan tim ke Mabes Polri, pansus yang digulirkan tidak membuat kegaduhan.
"Diharapkan pansus ini justru tidak menimbulkan kegaduhan, malah diharapkan korupsi semakin dapat ditekan," harapnya.
Sehubungan dengan hal itu, Kapolri Jenderal Tito Karnavian menegaskan siap memberikan pengamanan, apalagi terjadi aksi anarkis, sudah menjadi kewajiban Polri untuk mengamankan.
"Apabila diperlukan kita siap dipanggil. Hal-hal yang berkaitan dengan tugas Polri terkait pengamanan Pansus KPK," tandasnya. (Fdi)
Baca juga berita lain tentang Pansus Angket KPK dalam artikel: Pansus Angket KPK Sambangi Mabes, Kapolri: Kami Siap Bila Dibutuhkan