Luangkan Waktu untuk Self Healing

Rabu, 05 Juli 2023 - Andreas Pranatalta

BUAT kamu yang lagi stres karena pekerjaan atau lingkungan sekitar yang toksik, luangkanlah waktu untuk self healing. Kondisi ini sebaiknya tidak dibiarkan berlarut-larut agar tidak berdampak pada kehidupan sehari-hari.

Self healing dapat diartikan sebagai proses untuk pulih dari berbagai hal, seperti stres dan trauma, yang menyakitkan secara emosional dan meninggalkan luka. Luka ini tentunya dapat menguras emosi, sehingga tubuh akan lelah secara fisik maupun mental.

Dilansir Alodokter, berikut cara yang bisa kamu lakukan untuk self healing.

Baca juga:

Self Healing Bukan Sekadar Liburan

Luangkan Waktu untuk Self Healing
Lebih peka terhadap lingkungan sekitar berkat meditasi. (Foto: Pixabay/Pexels)

1. Memaafkan diri sendiri

Salah satu cara self healing paling sederhana adalah belajar untuk memaafkan diri sendiri. Pasalnya, luka batin sering kali terjadi akibat tidak bisa memaafkan kesalahan yang terjadi akibat perbuatan sendiri. Saa menerima dan memaafkan kesalahanmu di masa lalu, perlahan dirimu pasti akan merasa lebih tenang.

2. Melakukan meditasi mindfulness

Mindfulness merupakan jenis meditasi yang dapat kamu lakukan saat melakukan self healing. Cara ini dapat melatih kamu untuk fokus pada keadaan sekitar dan emosi yang dirasakan, sehingga mampu menerimanya secara terbuka. Cara melakukan mindfulness adalah dengan menutup kedua mata, mengatur napas, lalu menarik napas dalam.

3. Me time

Cara melakukan self healing selanjutnya adalah me time atau meluangkan waktu untuk diri sendiri. Kamu bisa menghabiskan waktu dengan melakukan hobi, sehingga pikiranmu bisa istirahat sejenak dari beban atau masalah kehidupan tertentu. Selain itu, kamu juga bisa pergi berlibur ke tempat yang kamu ingin kunjungi.

Dengan melakukan me time, kamu tentu memiliki waktu untuk melepaskan diri dari tekanan yang ada, menjernihkan pikiran, dan menenangkan perasaanmu.

Baca juga:

Self Healing di Likupang, Jangan Lupa Mampir ke 5 Wisata Alam Ini

Luangkan Waktu untuk Self Healing
Menonton konser adalah salah satu cara untuk me time. (Foto: Freepik/Drazenzigic)


4. Meningkatkan self compassion

Saat melakukan self healing, kamu juga perlu meningkatkan self compassion atau kemampuan memahami emosi diri sendiri. Cara ini dilakukan agar kamu bisa memahami dan mencintai diri sendiri.

Untuk menerapkan cara ini, kamu bisa menulis surat untuk diri sendiri dengan menuangkan perasaan yang sedang kamu alami sekarang. Dengan begitu, perasaanmu pun bisa menjadi lebih lega.

5. Self talk

Siapa sangka, berbicara dengan diri sendiri bisa menenangkan diri dan mengetahui sejauh mana kamu bertahan. Kamu bisa memanfaatkan cermin untuk mengungkapkan perasaanmu dengan jujur kepada diri sendiri. (and)

Baca juga:

Buat Apa Tunda Ketawa Jika Ada Rekomendasi Tayangan Komedi Buat Self-healing

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan