Kapolda Metro Janji Ungkap Sosok Pimpinan KPK dalam Kasus Dugaan Pemerasan
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto saat menjawab pers di Polda Metro Jaya, Rabu (11/10/2023). ANTARA/Ilham Kausar
MerahPutih.com - Polisi terus mengusut kasus dugaan pemerasan oleh oknum pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Menteri Pertanian non aktif Syahrul Yasin Limpo.
Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto mengatakan, pihaknya akan menelusuri siapa sosok pimpinan KPK yang dimaksud itu.
Pimpinan KPK terdiri dari lima orang, yakni Ketua KPK Firli Bahuri serta empat orang wakil ketua, yakni Alexander Marwata, Johanis Tanak, Nawawi Pomolango, dan Nurul Ghufron.
Baca Juga:
Novel Baswedan: Wibawa KPK Runtuh karena Banyak Praktik Korupsi di Internal
Nantinya, sosok dari yang diduga melakukan pemerasan maupun menerima hasilnya akan disampaikan setelah proses penyidikan selesai.
“Ya kita baru melihat peristiwanya saja dulu, nanti berkembang ke arah siapa yang betul-betul menerima, nanti dari hasil penyidikan,” ujar Karyoto kepada wartawan di Jakarta, Rabu (11/10).
Menurut mantan Deputi Penindakan KPK ini, penelusuran tersebut merupakan tindak lanjut dari adanya aduan masyarakat yang diterima Polda Metro Jaya dan saat ini sudah dalam tahap penyidikan.
“Nanti dilihat (sosok pimpinan KPK). Itu kan hasil dari penyidikan yang berikutnya,” jelasnya seraya memastikan kasus ini bakal diusut sampai tuntas.
Baca Juga:
Kapolrestabes Semarang Diperiksa Kembali dalam Kasus Pemerasan oleh Pimpinan KPK
Sekadar informasi, Ditreskrimsus Polda Metro Jaya telah memeriksa enam orang saksi di tahap penyelidikan.
Mereka di antaranya adalah Syahrul hingga Kombes Irwan Anwar.
Kasus ini telah masuk ke dalam tahap penyidikan berdasarkan gelar perkara pada Jumat 6 Oktober.
Dalam kasus ini, penyidik menggunakan Pasal 12 huruf e atau Pasal 12 huruf B, atau Pasal 11 UU Tipikor Jo Pasal 65 KUHP. (Knu)
Baca Juga:
Mentan SYL Batal Datang ke KPK Hari Ini
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
BPKH Hormati Proses Hukum KPK dan Tegaskan Komitmen Transparansi Pengelolaan Dana Haji
Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Polisi Belum Dapat Konfirmasi Kehadiran Roy Suryo Cs
KPK Geledah 6 Lokasi di Ponorogo, Amankan Dokumen dan Uang dari Rumah Dinas Bupati
Motif Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Terungkap, Polisi Sebut tak Ada Kaitan dengan Terorisme
Polisi Ungkap Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Bawa 7 Bom Aktif, Ditaruh di Masjid hingga Taman Baca
Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Berstatus Anak Berhadapan dengan Hukum, Suka Hal Berbau Kekerasan
Pakai UU Perlindungan Anak, Ini Status Hukum Siswa Pelaku Peledakan SMAN 72
Rumah Hakim Korupsi di Medan Diduga Dibakar, KPK Pantau Pengusutan Polisi
KPK Duga Ada Tanah Negara Dijual ke Negara di Proyek Kereta Cepat Whoosh
Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Dipindahkan ke RS Polri Kramat Jati, Polda Metro Ungkap Alasannya