Pesan Khusus Megawati untuk Kaesang Setelah Jadi Ketum PSI


Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep berkunjung ke Kelurahan Jatinega, Jakarta Timur, Rabu (4/10/2023). ANTARA/Cahya Sari
MerahPutih.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) rampung menggelar pertemuan dengan Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (5/10).
Puan mengaku menyampaikan pesan khusus yang dititipkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk Kaesang.
Dia menyebut, Megawati berharap Kaesang bisa memegang amanah dengan sebaik-baiknya sebagai Ketum PSI.
Baca Juga:
Kaesang Minta Maaf ke Puan Soal Kader PSI Pernah Mencela PDIP
"(Pesan Megawati ke Kaesang) ya selamat, telah menjadi Ketua Umum PSI, harus bekerja dengan amanah dan membangun Indonesia sebaik-baiknya, sebenar-benarnya untuk bangsa Indonesia. Itu yang disampaikan," kata Puan usai bertemu Kaesang.
Tak hanya itu, Puan mengaku membahas persoalan serius terkait isu-isu politik terkini bersama Kaesang.
"Jadi yang tadinya mau ngobrol santai, dua orang kakak dan adiknya, namun tentu saja diselingi dengan pembicaraan serius terkait dengan isu-isu terkini dan politik ke depan," ungkap Puan.
Baca Juga:
Usai Pertemuan, Kaesang Tanggapi Ajakan Puan Dukung Ganjar
Lebih lanjut Ketua DPR RI itu menyebut, ada kesepakatan bersama Kaesang untuk menjaga suhu politik tetap sejuk pada kontestasi politik 2024.
"Jadi bahwa kami berdua bersepakat dalam mencermati Pemilihan Umum yang akan datang ini di tahun politik bahwa kita akan sama-sama menjaga situasi kondusif situasi damai, jangan sampai kemudian terjadi friksi atau ketidaknyamanan dalam menyambut pesta demokrasi ke depan," pungkasnya. (Pon)
Baca Juga:
PDIP Harap Pertemuan Puan dan Kaesang Hasilkan Keputusuan Konkret
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Megawati Ngamuk! Peringatkan Menkeu Purabaya Jangan Jadi Menteri Sok Pintar
![[HOAKS atau FAKTA]: Megawati Ngamuk! Peringatkan Menkeu Purabaya Jangan Jadi Menteri Sok Pintar](https://img.merahputih.com/media/8a/cd/e7/8acde7a61be70cb32a30e94c14dbb6a2_182x135.png)
Kumpulkan Pengurus DPP PSI di Bali, Jokowi Ngaku hanya Beri Arahan Kerja Politik

Kader Partai Lain Loncat Gabung PSI, Jokowi Melihat Masa Depan Cerah

Pramono Bakal Tindak Bendera Partai yang Ganggu Keindahan Kota, Pasukan Oranye Jadi Andalan

Jadi Ketua DPD PSI Solo, Astrid Widayani Ditargetkan Kuasai Kandang Banteng

Siswa Sekolah di Jaktim Keluhkan Menu MBG Bau, Dewan PSI Minta SPPG Dievaluasi

Dana Bagi Hasil dari Pemerintah Pusat Disunat, Dewan PSI Usulkan Penyesuaian Tarif Transjakarta

Pramono Bingung Warga Ngadu Lewat Instagram usai Dicuekin JAKI, PSI: Petugas Harus Dievaluasi

Pegang SK Menkum, PPP Kubu Mardiono Ajak Agus Suparmanto Cs Gabung
[HOAKS atau FAKTA] : Megawati Pingsan, Prabowo Copot 103 Anggota DPR dari Fraksi PDI-P
![[HOAKS atau FAKTA] : Megawati Pingsan, Prabowo Copot 103 Anggota DPR dari Fraksi PDI-P](https://img.merahputih.com/media/7b/d4/22/7bd4227f794cc43f9b57b60c2de15d87_182x135.png)