Pekan Depan DPRD DKI Pangkas Defisit APBD Rp10 Triliun

Kamis, 21 November 2019 - Angga Yudha Pratama

Merahputih.com - DPRD DKI Jakarta Bakal menggelar rapat badan anggaran (Banggar) pembahasan Kebijakan Umum Anggaran-Prioritas Plafon Anggaran Sementra (KUA-PPAS) tahun 2020 pekan depan.

"Minggu depan Senin atau Selasa Banggar untuk menetapkan KUA-PPAS," kata Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, M Taufik di gedung DPRD DKI lantai 3, Jakarta Pusat, Kamis (21/11).

Baca Juga:

William PSI Terancam Dipecat

Rapat digelar untuk memangkas anggaran KUA-PPAS yang mengalami defisit sebesar Rp 10 triliun. Karenanya setelah pembahasan dengan komisi DPRD anggaran rancangan KUA-PPAS menyentuh angka Rp 97 triliun, padahal kemampuan anggaran 2020 hanya mencapai Rp 87,1 triliun.

"Ya harus ada rasionalisai. Ini kan, kelebihan nih harus di kurangi. Gitu," papar Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta itu.

Taufik bersama anggota DPRD DKI dari Fraksi Gerindra (MP/Asropih)

Taufik pun menyangkal, bila anggotanya tak maksimal menyisir atau membahas rancangan KUA-PPAS kemarin sebagai dasar APBD DKI hingga defisit puluhan triliun.

"Kita potong lagi, duitnya cuma ada 87 triliun. Ayo beresini, temen-teman DPRD mau beresin jadi 87 triliun," papar dia.

Baca Juga:

Dilaporkan ke Badan Kehormatan, William PSI Siap Pertaruhkan Jabatannya

Defisit sebanyak Rp 10 triliun itu, Taufik pun berharap nantinya anggota dewan mampu menyisir usulan anggaran belanja mana saja yang akan diprioritaskan, dan yang akan dihapus.

"Ada pengurangan ada penghapusan di sektor sektor yang enggak terlalu penting yang bisa dikerjain nanti. Misalnya gini renovasi kantor kelurahan yang berstandar, kita tanya masih bisa dipakai enggak, kalau bisa ya sudah ditunda tahun depan," tutupnya. (Asp)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan