Kasus Terkini COVID-19 di DKI Minggu (17/5): Positif 5.92, Sembuh 1.295 Orang

Senin, 18 Mei 2020 - Eddy Flo

MerahPutih.Com - Pemprov DKI Jakarta melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 menyampaikan perkembangan terkini per 17 Mei 2020 kasus corona di ibu kota.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta, Widyastuti memaparkan, ada sebanyak 1.295 orang dinyatakan sembuh, dari total 5.922 orang positif. Kasus sembuh bertambah 3 pasien dari hari sebelumnya yang berjumlah 1.292 orang.

Baca Juga:

Update COVID-19 Minggu (17/5): Positif 17.520, Meninggal Dunia 1.148 Orang

Sedangkan warga yang terpapar COVID-19 naik sebanyak 127 orang dari kasus sebelumnya ada 5.795 jiwa.

"Dengan jumlah pasien meninggal sebanyak 478 orang," kata Widyastuti di Jakarta, Minggu (17/5).

Kepala Dinkes DKI Jakarta Dokter Widyastuti
Kepala Dinkes DKI Jakarta dokter Widyastuti (Foto: antaranews)

Kemudian ada 1.932 pasien masih menjalani perawatan di rumah sakit, dan 2.217 orang melakukan isolasi mandiri di rumah.

Untuk Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 7.205 orang, Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 10.203 orang, 9.994 sudah selesai dipantau dan 209 masih dipantau.

"Dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 7.555 orang, 6.969 sudah pulang dari perawatan dan 586 masih dirawat," terang dia.

Baca Juga:

Satu Keluarga Terpapar COVID-19, 90 KK Sekampung Jalani Karantina Wilayah

Dalam menangani COVID-19 Pemprov DKI juga membuka kesempatan untuk masyarakat berbagi dengan sesama yang membutuhkan bantuan karena terdampak pandemi corona dalam program Kolaborasi Sosial Berskala Besar (KSBB) di bulan Ramadan ini.

"Masyarakat dapat memberikan bantuan berupa bahan pangan pokok, makanan siap saji, hingga uang tunai. Pemberian bantuan melalui situs corona.jakarta.go.id/ksbb," tutupnya.(Asp)

Baca Juga:

Jelang Idul Fitri, Kolang Kaling dan Timun Suri Aman Formalin

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan