Gudeg dan Bubur Lemu Penghangat Pertemuan Gibran-AHY

Kamis, 10 Agustus 2017 - Luhung Sapto

MerahPutih.com - Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka sangat antusias ketika mengetahui Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) datang ke Istana Merdeka. Gibran meminta izin kepada Presiden Joko Widodo yang sekaligus ayahnya untuk bergabung dalam pertemuan dengan AHY.

"Hari ini saya cuma nemenin makan siang aja. Kan kalian lihat saja, pakaian saya seperti ini. Tadi spontan aja ada tamu spesial, Mas Agus, dari dulu saya pengin ketemu. Saya izin ke Bapak, boleh gabung nggak? Ya boleh saya langsung lari ke Istana," kata Gibran saat konferensi pers bersama AHY di ruang "Presidensial Lounge" Istana Merdeka Jakarta, Kamis (10/8).

Gibran mengaku senang bisa berjumpa dengan putra sulung Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono itu. Bahkan, Gibran, yang memiliki bisnis katering, menyiapkan menu khusus untuk untuk menyambut kedatangan Agus.

"Saya izin ke Bapak juga, Pak ini kan yang datang Mas Agus, boleh saya masakin sesuatu nggak? Saya masakin gudeg bubur lemu, gudeg tapi makannya pakai bubur," katanya.

Gibran meminta komentarnya kepada AHY,"Enak kan mas?" Agus pun langsung mengiyakan.

"Tadi disajikan bubur gudeg, saya baru sekali ini, gudeg pakai bubur, tapi rasanya enak sekali. Mudah-mudahan sukses mas usahanya, kita doakan. Nanti saya ajak teman-teman," kata AHY. (*)

Sumber: ANTARA

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan