Dewan Pakar Desak DPP Partai Golkar Gelar Munaslub

Senin, 20 November 2017 - Luhung Sapto

MerahPutih.com - Ketua Dewan Pakar DPP Partai Golkar, Agung Laksono mengusulkan kepada DPP Partai Golkar untuk segera menyelenggarakan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) untuk memilih Ketua Umum baru setelah ditahannya Setya Novanto oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"(Kami) Mengusulkan kepada DPP Partai Golkar agar diadakan agenda Munaslub (yang) bersifat tunggal, yaitu memilih dan menetapkan Ketum DPP Partai Golkar," ujarnya kepada wartawan di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Senin (20/11).

Selain itu, Agung juga menyatakan dukungannya terhadap usulan Setya Novanto yang telah menunjuk Sekjen Partai Golkar, Idrus Marham sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Golkar.

Idrus, nantinya bakal mengemban tugas untuk melaksanakan aktivitas keseharian partai serta untuk mempersiapkan dan menyelenggarakan Munaslub secepat mungkin.

"(Dewan Pakar) mendukung usulan Ketua Umum DPP Golkar yang telah menunjuk Saudara Idrus Marham sebagai Plt Ketum," ucapnya.

Lebih lanjut Agung menambahkan, untuk posisi Sekjen, Dewan Pakar telah menyodorkan tiga nama yang dapat dipilih DPP Partai Golkar, yaitu Agus Gumiwang, Lamhot Sinaga dan Sarmuji.

"Dewan Pakar sedang mempersiapkan usulan tata cara pemilihan ketum yang baru, yang pada intinya mencegah terjadinya money politics yang bersifat transaksional," pungkas Agung.

Dalam kesempatan ini, Agung juga meminta KPK untuk belaku adil dan tidak tebang pilih dalam melakukan penegakan huhum kasus e-KTP kepada semua pihak yang diduga terlibat dalam kasus tersebut.

"Tidak hanya fokus kepada kader-kader Partai Golkar," pungkasnya. (Pon)

Baca juga berita lain terkait gejolak di Partai Golkar di: Politikus PAN Desak Golkar Segera Ganti Setnov

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan