Demo Besar-besaran Ojol, Gojek: Pelanggan Tetap Dapat Gunakan Layanan
Selasa, 20 Mei 2025 -
MerahPutih.com - Layanan Gojek tetap bisa digunakan seperti disampaikan Chief of Public Policy & Government Relations GoTo Ade Mulya. Hal ini merespons aksi yang dilakukan para pengemudi ojek online, Selasa (20/5).
Para pengemudi ojol juga akan mematikan aplikasi secara massaal.
"Kami menegaskan bahwa operasional Gojek tetap berjalan normal, dan pelanggan tetap dapat menggunakan layanan kami seperti biasa," kata Ade Mulya dikutip dari Antara.
Ade mengatakan Gojek menghormati hak setiap individu dalam menyampaikan pendapat, termasuk mitra pengendara (driver) yang memilih untuk menyuarakan aspirasinya.
Baca juga:
Amankan Unjuk Rasa Ojol, Polda Metro Jaya Turunkan 2.554 Personel
Selain itu, pihaknya juga mendukung sepenuhnya mitra yang tetap memilih untuk beroperasi dan menyelesaikan pesanan seperti biasa.
Ditegaskan Gojek selalu terbuka terhadap aspirasi rekan-rekan mitra driver aktif dan mengimbau agar disampaikan melalui cara yang tertib dan kondusif.
"Selama ini, berbagai kanal komunikasi formal telah tersedia untuk menampung masukan dan diskusi konstruktif dari mitra," ujarnya.
Adapun tuntutan demo ojol terkait komisi dan biaya jasa aplikasi serta status kemitraan mitra driver. (*)