Cara Menghapus Informasi Pribadi dari Google agar Tidak Disalahgunakan

Selasa, 29 April 2025 - ImanK

MerahPutih.com - Di era digital saat ini, informasi pribadi atau Personally Identifiable Information (PII) seperti alamat rumah, nomor HP, hingga email bisa jadi target empuk bagi para pelaku kejahatan siber. Data ini bisa digunakan untuk menipu, menyamar, bahkan membahayakan keamanan Anda baik di dunia maya maupun di kehidupan nyata.

Salah satu tempat paling umum di mana informasi sensitif ini bisa ditemukan adalah di Google. Meski Google tidak bisa langsung menghapus data Anda dari situs web lain, Anda tetap bisa meminta agar informasi tersebut tidak muncul di hasil pencarian Google. Begini caranya:

1. Ketahui Kapan Data Pribadi Anda Muncul di Google

Langkah pertama adalah mengetahui apakah informasi Anda benar-benar muncul di pencarian Google. Mesin pencarian ini punya fitur yang bisa membantu mendeteksi ini, namanya "Results About You".

Baca juga:

5 Panduan Menghentikan Pengumpulan Data Pribadi di Internet

Untuk menggunakannya:

Setelah beberapa jam, Anda akan menerima laporan jika ada informasi pribadi Anda yang muncul di pencarian. Anda juga bisa langsung mengecek lewat halaman tersebut dan memilih mana saja yang ingin Anda hapus dari hasil pencarian.

Cara Menghapus Informasi Pribadi dari Google

2. Hapus Hasil Pencarian Secara Langsung

Mulai tahun 2025, Google menghadirkan fitur baru yang memungkinkan pengguna menghapus hasil pencarian secara instan baik dari ponsel maupun desktop.

Baca juga:

Lirik dan Arti Lagu You’ll Never Walk Alone, Lagu Sakral Liverpool yang Bakal Kembali Berkumandang

Caranya:

Setelah permintaan diproses, Anda akan mendapatkan pemberitahuan jika Google menyetujui penghapusan tersebut.

3. Ajukan Permintaan Penghapusan Manual

Selain menghapus melalui pencarian langsung, Anda juga bisa mengajukan permintaan manual untuk menghapus data sensitif tertentu, seperti:

Baca juga:

Lirik Lagu Kasih Aba Aba Tenxi, Naykilla, dan Jemsii, Lengkap dengan Makna

Anda tidak selalu harus membuktikan bahwa informasi tersebut merugikan—kecuali untuk beberapa kasus tertentu.

Untuk memulai, buka halaman bantuan Google Search yang menyediakan panduan lengkap serta tautan langsung ke formulir permintaan penghapusan.

Lindungi Privasi Anda Sebelum Terlambat

Internet bisa jadi ruang yang tak aman jika informasi pribadi Anda beredar bebas. Dengan menggunakan fitur-fitur dari Google ini, Anda bisa mengambil kembali kendali atas data pribadi Anda dan mencegah penyalahgunaan sejak dini. Jangan tunggu sampai terjadi hal yang tidak diinginkan segera cek dan amankan informasi Anda sekarang juga.

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan