Kenangan Jenderal Tito Karnavian Terhadap Mendiang Ani Yudhoyono

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Senin, 03 Juni 2019
Kenangan Jenderal Tito Karnavian Terhadap Mendiang Ani Yudhoyono

Seorang anggota keluarga membawa foto Kristiani Herrawati (Ani Yudhoyono) seusai prosesi pemakaman berakhir di Tempat Makam Pahlawan (TMP) Nasional Utama Kalibata, Jakarta, Minggu, (2/6). Merahputih.c

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengenang istri Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ani Yudhoyono semasa dirinya masih hidup.

Menurut Tito, mendiang Almarhumah Ani Yudhoyono merupakan orang yang sangat bersahaja. Terlebih, Ibu Ani semasa hidupnya memiliki kharisma tersendiri.

BACA JUGA: Prosesi Pemakaman Ani Yudhoyono di TMP Kalibata

Hal itu dikatakan Tito berdasarkan pengalaman dirinya beberapa kali bertemu dengan Presiden ke-6 RI (SBY) dan istri selagi masih menjabat.

"Wibawa beliau ketika berbicara ya terasa ada semacam kharisma yang membuat kita menjadi segan kepada beliau," ujar Tito di Taman Makam Pahlawan (TMP), Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (2/6).

Sejumlah prajurit TNI-POLRI mengusung Jenazah almarhumah Kristiani Herrawati (Ani Yudhoyono) menuju liang lahat di Tempat Makam Pahlawan (TMP) Nasional Utama Kalibata, Jakarta, Minggu, (2/6/2019). Istri Presiden Republik Indonesia ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Kristiani Herrawati (Ani Yudhoyono) menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 11.50 waktu Singapura pada 1 Juni 2019 di Rumah Sakit Universitas Nasional, Singapura. Ani Yudhoyono meninggal karena penyakit kanker darah yang diderita. Merahputih.com / Rizki Fitrianto

Selain itu, kata Tito, sebagai seorang ibu negara, Ibu Ani dikenal sebagai perempuan yang memiliki sifat menaungi dan mengayomi.

Tito juga mengaku bahwa dirinya beserta istri juga sempat menjenguk Ani beberapa kali ketika masih menjalani perawatan di National University Hospital Singapura, karena penyakit kanker darah.

BACA JUGA: Annisa Pohan Ungkap Cita-Cita Terpendam Mendiang Ibu Ani

Terakhir, Tito juga datang ke Singapura sesaat mendengar kabar bahwa Ani telah berpulang.

"Jadi dengan kepergian beliau saya pribadi, keluarga, istri saya sempat datang pada saat kemarin hari Sabtu langsung berangkat dan sempat membacakan Surat Yasin di rumah sakit ketika beliau baru saja wafat," tutupnya. (Asp)

#Tito Karnavian #Ani Yudhoyono Wafat
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Indonesia
Korban Bencana Sumatera Dapat Uang Kompensasi Rumah Rp 15-60 Juta, Tergantung Kerusakan
Untuk kategori rumah rusak berat kompensasi yang dianggarkan mencapai Rp 60 juta per kepala keluarga korban bencana Sumatera
Wisnu Cipto - Sabtu, 10 Januari 2026
Korban Bencana Sumatera Dapat Uang Kompensasi Rumah Rp 15-60 Juta, Tergantung Kerusakan
Indonesia
Prabowo Bentuk Satgas Percepatan Rehabilitasi Pascabencana Sumatra, Tito Karnavian Jadi Ketua
Presiden RI, Prabowo Subianto, membentuk Satgas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Sumatra. Mendagri, Tito Karnavian, menjadi ketuanya.
Soffi Amira - Rabu, 07 Januari 2026
Prabowo Bentuk Satgas Percepatan Rehabilitasi Pascabencana Sumatra, Tito Karnavian Jadi Ketua
Indonesia
Mendagri Tito Ungkap Bantuan 30 Ton di Medan Ternyata Bukan dari Pemerintah UEA
Ketidakpastian ini mereda setelah diketahui bahwa pengirimnya adalah organisasi non-pemerintah
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 20 Desember 2025
Mendagri Tito Ungkap Bantuan 30 Ton di Medan Ternyata Bukan dari Pemerintah UEA
Indonesia
OTT Bupati Lampung Tengah, Mendagri: Kepala Daerah Hasil Pilkada Ternyata Tidak Otomatis Baik
Kasus OTT yang menjerat bupati dari Golkar itu akan menjadi bahan evaluasi terhadap mekanisme Pilkada yang berlaku saat ini.
Wisnu Cipto - Kamis, 11 Desember 2025
OTT Bupati Lampung Tengah, Mendagri: Kepala Daerah Hasil Pilkada Ternyata Tidak Otomatis Baik
Indonesia
Bupati Aceh Selatan Diberhentikan Sementara, Mendagri Sebut Izin Keluar Negeri sudah Ditolak
Izinnya telah ditolak Gubernur Aceh, Muzakir Manaf, karena wilayahnya tengah mengalami bencana.
Dwi Astarini - Selasa, 09 Desember 2025
Bupati Aceh Selatan Diberhentikan Sementara, Mendagri Sebut Izin Keluar Negeri sudah Ditolak
Indonesia
Imbas Kasus Bupati Aceh Selatan, Mendagri Larang Semua Kepala Daerah Keluar Negeri Sampai 15 Januari
Sebelumnya Bupati Aceh Selatan, Mirwan MS sempat umrah di tengah situasi bencana banjir dan tanah longsor di daerahnya.
Wisnu Cipto - Selasa, 09 Desember 2025
Imbas Kasus Bupati Aceh Selatan, Mendagri Larang Semua Kepala Daerah Keluar Negeri Sampai 15 Januari
Indonesia
Mendagri Tito Karnavian Skema Pemberhentian Bupati Aceh Selatan, Wabup Langsung Ambil Alih
Kekosongan jabatan akan diisi Wakil Bupati Aceh Selatan, yaitu Baital Makadis.
Dwi Astarini - Selasa, 09 Desember 2025
Mendagri Tito Karnavian Skema Pemberhentian Bupati Aceh Selatan, Wabup Langsung Ambil Alih
Indonesia
Bupati Aceh Selatan Mirwan MS Diberhentikan Sementara, Mendagri Tito: Langgar Aturan Pergi ke Luar Negeri
Mendagri Tito Karnavian memberhentikan sementara Bupati Aceh Selatan Mirwan MS selama tiga bulan karena bepergian ke luar negeri tanpa izin.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 09 Desember 2025
Bupati Aceh Selatan Mirwan MS Diberhentikan Sementara, Mendagri Tito: Langgar Aturan Pergi ke Luar Negeri
Indonesia
Krisis Pembiayaan, Pemerintah Pusat Siap Selamatkan Mahasiswa Papua di Luar Negeri
Banyak mahasiswa asal Papua yang belajar di luar negeri belum menerima beasiswa dari pemerintah daerah. Pemerintah pusat akan mengambil alih pembiayaan melalui LPDP.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
Krisis Pembiayaan, Pemerintah Pusat Siap Selamatkan Mahasiswa Papua di Luar Negeri
Indonesia
Dana Transfer dari Pusat Dipangkas, Kepala Daerah Diminta Kurangi Belanja Dinas dan Perjalanan yang tak Efektif
Dengan adanya pemangkasan TKD ini, setiap pemerintah daerah harus lebih efisien dalam mengelola APBD.
Dwi Astarini - Jumat, 31 Oktober 2025
Dana Transfer dari Pusat Dipangkas, Kepala Daerah Diminta Kurangi Belanja Dinas dan Perjalanan yang tak Efektif
Bagikan