Kasus Dugaan Pemerasan, Ajudan Ketua KPK Ikut Terseret
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri. ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat
MerahPutih.com - Sejumlah pihak ikut terseret kasus dugaan pemerasan dengan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai terlapor.
Bahkan, ajudan Ketua KPK Firli Bahuri ikut terkena imbasnya.
Ia sedianya diperiksa hari ini, namun tidak memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik Polda Metro Jaya, Rabu (11/10).
Baca Juga:
Soal Kasus Pemerasan, Polda Metro Jawab Tantangan Periksa Pimpinan KPK
Dia menjadi saksi kasus dugaan pemerasan oleh pimpinan KPK terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Kepada penyidik, ajudan Firli mengaku tidak bisa hadir karena sedang dinas.
"Adc Ketua KPK sebenarnya sudah dijadwalkan pemeriksaannya kemarin hari Rabu sebagaimana surat panggilan yang sudah dilayangkan kepada yang bersangkutan," kata Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak kepada wartawan di Jakarta, Kamis (12/10).
Ade Safri menyatakan, anak buahnya telah menjadwalkan ulang pemeriksaan ajudan Firli Bahuri tersebut.
"Sudah dijadwalkan ulang pemeriksaan terhadap yang bersangkutan pada hari Jumat (13/10) besok," tambah Ade.
Baca Juga:
Eks Mentan SYL Ajukan Praperadilan Lawan KPK
Ade Safri menyatakan, pihaknya terus mengusut kasus dugaan pemerasan oleh pimpinan KPK terhadap SYL.
"Sudah 11 orang saksi di tahapan penyidikan telah diperiksa sampai tadi malam," katanya.
Beberapa saksi yang diperiksa, yakni SYL, sopir SYL, ajudan SYL, dan Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar.
Teranyar, tim penyidik Polda Metro Jaya menjadwalkan memeriksa seorang pegawai KPK dan dua orang lainnya. (Knu)
Baca Juga:
Polda Metro Periksa Pegawai KPK di Kasus Dugaan Pemerasan
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
1.500 Personel Amankan Konser BLACKPINK di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Unit Jibom Lakukan Penyisiran
Praswad Sebut Ada Indikasi Kuat Korupsi di Proyek Whoosh, Minta KPK Bertindak Independen
Polisi Ungkap Kronologi Penangkapan Onadio Leonardo, Ada Barbuk Ganja
Polisi Temukan Ganja Saat Tangkap Musisi Onad, TKP Rumah di Rempoa
KPK Sita Pabrik dan Pipa 7,6 KM PT BIG di Cilegon Terkait Kasus Jual Beli Gas PGN
Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polda Metro Jaya Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba
Polda Metro Tangkap Onad Eks Vokalis Killing Me Inside Diduga Terkait Narkoba
Kembali Dipanggil, KPK Dalami Hubungan Rajiv dengan Tersangka Kasus Korupsi CSR BI
KPK Usut Dugaan Korupsi Proyek Whoosh, Komisi XIII DPR: Langkah yang Tepat dan Ditunggu Masyarakat!
Bongkar Korupsi Digitalisasi SPBU Pertamina, KPK Dibantu BPK Uji Sampling Ribuan Titik Mulai Pekan Ini