Jokowi Minta Gibran Hati-Hati dengan Konflik Internal Keraton Surakarta


Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. (MP/Ismail)
MerahPutih.com - Perdamaian internal Keraton Surakarta mendapatkan perhatian Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka melaporkan isi pertemuan makan siang Rumah Dinas Loji Gandrung antara keluarga Keraton Surakarta langsung pada Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta, Sabtu (7/1).
Gibran mengatakan, laporan hasil kesepakatan perdamaian internal Keraton Surakarta pada Presiden Jokowi sangat penting. Terlebih ini menyangkut Keraton Surakarta sebagai warisan budaya Indonesia.
Baca Juga:
Revitalisasi Keraton Surakarta Tunggu Dana Swasta
"Saya sampaikan langsung ke beliau (Jokowi) perdanaian Keraton Surakarta. Jawaban beliau, sip," ujar Gibran di Balai Kota, Senin (9/1).
Dikatakannya, pihaknya juga menerima masukan langsung dari orang tuanya tersebut soal perdamaian Keraton Surakarta, terutama mengenai komitmen Keraton Surakarta.
Hal itu poin penting karena pada saat Jokowi menjadi Wali Kota Solo, pernah mendamaikan konflik internal Keraton Surakarta pada 2012 dengan penandatanganan hitam di atas putih. Namun pada 2013, konflik terulang lagi.
"Beliau (Jokowi) bilang dulu pernah mendamaikan. Ada hitam di atas putih, kembali lagi (konflik). Makanya yang sekarang ini tidak ada hitam di atas putih," kata Gibran.
Baca Juga:
Gibran Sebut Komitmen Perdamaian Internal Keraton Solo Perlu Terus Dijaga
Dia menegaskan, pihaknya memilih penjanjian informal (gentlemen's agreement). Dia akan memantau terus situasi internal Keraton Surakarta.
"Nek komitmen ya saya teruskan (revitalisasi Keraton Surakarta). Nek ora (kalau tidak) ya saya revitalisasi Puro Mangkunegaran saja. Tapi sejauh ini aman. Kita enggak suudzon wae. Beliau (Jokowi) memperingatkan itu," katanya.
Atas pengalaman itu, kata dia, ia diminta Presiden Jokowi untuk berhati-hati. Ditanya apakah dana revitalisasi masuk bahan pembicaraan dengan Presiden Jokowi, Gibran mengatakan pihaknya menunggu masterplan terlebih dulu
"Seperti Puro Mangkunegaran ada masterplan kita sampaikan pusat dan revitalisasi dikerjakan Kemen PUPR melibatkan budayawan," tandasnya. (Ismail/Jawa Tengah)
Baca Juga:
Langkah Polisi usai 2 Kubu Keraton Solo Berdamai
Bagikan
Berita Terkait
Pengamat Beri Nilai 6 untuk Setahun Kinerja Prabowo-Gibran, Sebut Tata Kelola Pemerintahan Semrawut

Banggar DPR Soroti 4 Isu Krusial Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran

KPK Kirim Sinyal Bahaya, Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo-Gibran Diperkuat dengan Integrasi Pencegahan dan Penindakan

Warga Solo Boleh Ikut Demo 1 Tahun Prabowo-Gibran Berkuasa, Tapi Ada Syaratnya

Jam 12 Siang, BEM UI Bergerak ke Jakarta Tagih Janji Kampanye Prabowo-Gibran

Dicecar Gibran Soal Pemotongan Anggaran Pemda, Menkeu Purbaya: Dia Menyuarakan Keresahan

Gibran Tegaskan Reshuffle Kabinet Merah Putih Sudah Diperhitungkan Matang oleh Prabowo untuk Optimalkan Kinerja Pemerintah dan Pelayanan Publik

Begini Cara Grab Memilih Perwakilan Ojol untuk Bertemu dengan Wapres Gibran

Asosiasi Pastikan Pengemudi Ojol yang Bertemu Wapres Gibran Bukan Anggota Mereka

Jenguk Driver Ojol Korban Bentrokan, Wapres Gibran: Tiga Hari Pulang
