Hobi Nulis? Berikut Profesi Keren yang Cocok Untukmu
Editor di sebuah majalah (Sumber: The Seattle Times)
SETIAP orang lahir dengan bakat dan potensi berbeda. Ada yang gemar menulis, menggambar, dan lain-lain. Bakat yang dimiliki rupanya bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan uang. Berikut beberapa profesi yang bisa dipilih bagi kamu yang punya bakat menulis.
Baca juga:
1. Wartawan
Wartawan adalah orang yang bertugas menyajikan berita secara berkala di media cetak atau media daring. Sebelum menulisnya menjadi sebuah narasi, para wartawan harus meliput sebuah agenda atau peristiwa dan mewawancarai sejumlah narasumber untuk melengkapi beritanya.
Selanjutnya, mereka harus mengolah informasi tersebut dan kemudian menyajikannya dalam sebuah teks. Wartawan terbagi atas berbagai divisi berbeda tergantung dari berita yang disajikan mulai dari wartawan berita lifestyle, wartawan berita kriminal, wartawan berita politik dan lain sebagainya. Bagi kamu yang suka menulis dan hobi jalan-jalan, jenis pekerjaan ini cocok untukmu.
2. Content Writer
Content writer atau penulis konten adalah orang-orang yang bertugas membuat konten di sosial media atau di media daring.
Orang-orang yang bekerja sebagai content writer biasanya berwawasan luas karena mereka harus menyajikan beragam informasi agar pembaca tertarik untuk mengakses tulisan yang mereka buat. Seorang content writer biasanya memahami seluk beluk internet seperti SEO (Search Engine Optimization).
Baca juga:
Pertanyaan Krusial yang Wajib Ditanyakan Pada Diri Sendiri agar Mendapatkan Pekerjaan Impian
3. Copywriter
Sekilas profesi copywriter dan content writer terlihat mirip. Namun, ada banyak perbedaan mendasar di antara dua jenis profesi ini. Pertama, tulisan yang dibuat oleh copywriter lebih sedikit daripada tulisan yang dibuat oleh para content writer.
Kedua, jenis tulisan yang diproduksi oleh content writer bersifat informatif sementara tulisan yang diproduksi oleh copy writer bersifat persuasif. Ketiga, media yang digunakan oleh copywriter misalnya email newsletter, billboard dan lain sebagainya sementara content writer menulis untuk sosial media dan media daring.
4. Communication Director
Communication Director atau Pengarah Komunikasi adalah orang-orang yang bekerja di sektor Humas (Hubungan Masyarakat) sebuah perusahaan. Mereka bertanggung jawab mengelola berbagai hal yang berkaitan dengan komunikasi baik secara internal atau eksternal sebuah perusahaan.
Mereka juga menjadi penghubung dengan para jurnalis jika ada hal-hal yang berkaitan dengan produk yang dihasilkan oleh perusahaan. Para pengarah komunikasi biasanya membagikan press release untuk para jurnalis.
5. Proofreader
Proofreader atau nama lainnya editor adalah orang-orang yang bertugas untuk menyunting tulisan atau artikel yang ditulis oleh jurnalis, content creator, atau copywriter. Seorang editor biasanya menguasai kaidah EYD (Ejaan Yang Disempurnakan). (avi)
Baca juga:
Seperti Apa Sebenarnya Hidup dan Pekerjaan Seorang 'Influencer' Media Sosial?
Bagikan
Berita Terkait
Iwakum Tegaskan Uji Materi UU Pers untuk Perkuat Perlindungan Wartawan
Revisi Undang-Undang Hak Cipta: Upaya Melindungi Royalti Karya Jurnalistik dari Platform Digital Besar
Menhan Sjafrie Sjamsoeddin Tetapkan Pengobatan Gratis di RSPPN untuk Semua Awak Media Tanpa BPJS
Kasus Pencabutan ID Liputan Istana, DPR Tegaskan Kualitas Demokrasi Dipertaruhkan Saat Akses Jurnalis Dihalangi
Prabowo Disebut Sudah Mengetahui Masalah Pencabutan ID Pers Jurnalis Istana CNN Indonesia
Jurnalis Dipaksa Hapus Dokumentasi saat Meliput di Mako Brimob Depok, Iwakum: Ini Tindakan Brutal!
Iwakum Minta MK Pertegas Pasal Perlindungan Wartawan di UU Pers
Israel Tewaskan 5 Jurnalis dalam Serangan di Rumah Sakit, Menjadikan Konflik ini Paling Mematikan bagi Insan Pers
Oknum Polisi Rentan Lakukan Kekerasan, Mabes Polri Perintahkan Anggotanya Lindungi Kerja Jurnalis di Lapangan
Iwakum Desak Polisi Usut Tuntas Kasus Pembacokan Jurnalis di Grobogan