Gencatan Senjata Israel dan Palestina Bikin Indonesia Mudah Kirim Bantuan ke Gaza

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Rabu, 27 Maret 2024
Gencatan Senjata Israel dan Palestina Bikin Indonesia Mudah Kirim Bantuan ke Gaza

Asap mengepul setelah pemboman Israel di kota Khan Younis di Jalur Gaza selatan, pada 14 Februari 2024. (Xinhua/Khaled Omar)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Resolusi gencatan senjata antara Israel dan Palestina di Gaza diprediksi akan mempermudah Indonesia mengirim bantuan dan melakukan diplomasi dengan bangsa Palestina di Gaza.

Dewan Pakar Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Darmansjah Djumala menegaskan, Indonesia sedari awal memang memiliki sejarah panjang dalam mendukung kemerdekaan bangsa Palestina.

Baca juga:

Israel Ogah Lakukan Gencatan Senjata

Dia mengatakan Indonesia selalu menggunakan dua langkah untuk menunjukkan dukungan tersebut yakni lewat jalur diplomasi politik dan diplomasi kemanisan.

Di jalur politik, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi selalu menyuarakan dukungan untuk Palestina, baik di PBB maupun di forum internasional lainnya.

Sedangkan di jalur diplomasi kemanusiaan, lanjut dia, Indonesia sudah menyalurkan bantuan tidak sedikit bagi pengungsi Palestina.

"Indonesia mengirimkan 51,5 ton bantuan kemanusiaan berupa bahan makanan, alat medis, selimut, tenda, dan barang-barang logistik lainnya," jelas Darmansjah dalam keterangan BPIP, Rabu (27/3).

Baca juga:

Wapres AS Ingatkan Israel Tidak Serang Rafah

Namun langkah diplomasi kemanusiaan belakangan sempat terhambat sebelum Dewan Pertimbangan PBB menyerukan resolusi gencatan senjata yang mendesak pembebasan sandera warga Israel tanpa syarat dan percepatan bantuan kemanusiaan ke Gaza.

Resolusi diadopsi setelah diadakan pemungutan suara oleh lima negara anggota tetap Dewan Keamanan PBB yakni AS, China, Inggris, Perancis, dan Rusia dan 10 negara anggota tidak tetapnya di Markas Besar PBB, New York, Senin, (25/3).

Baca juga:

24 Anak Gaza Ditahan Israel di Penjara Megiddo

Resolusi akhirnya disetujui setelah AS, yang selama ini mendukung Israel, menyatakan abstain terhadap resolusi itu. Sebelumnya AS menggunakan hak vetonya terhadap tiga rancangan resolusi yang diajukan.

Dengan adanya resolusi gencatan senjata itu, Darmansjah berharap banyak kemanusiaan terhadap warga Palestina bisa terus mengalir dan konflik di Gaza pun perlahan bisa diredam. (Knu)

#Israel #Palestina #Konflik Palestina #Gaza #Jalur Gaza
Bagikan

Berita Terkait

Dunia
Kondisi Gaza Kian Parah, Kerusakan Bangunan Capai 81 Persen
Hampir 81 persen dari seluruh bangunan di Jalur Gaza telah rusak, berdasarkan penilaian satelit terbaru, seiring berlanjutnya upaya kemanusiaan di tengah kehancuran luas akibat serangan Israel selama dua tahun terakhir.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 04 November 2025
Kondisi Gaza Kian Parah,  Kerusakan Bangunan Capai 81 Persen
Indonesia
Israel Ingkar Janji Gencatan Senjata, Lebanon Kerahkan Pasukan ke Perbatasan
Stasiun TV Israel KAN melaporkan bahwa Tel Aviv tengah mempertimbangkan untuk meningkatkan operasi militer di Lebanon dengan dalih mencegah kelompok Hizbullah memperkuat kemampuan militernya.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 03 November 2025
Israel Ingkar Janji Gencatan Senjata, Lebanon Kerahkan Pasukan ke Perbatasan
Dunia
OKI Kutuk Serangan Israel Tewaskan 100 Orang di Gaza, Langgar Gencatan Senjata
Organisasi itu juga mengecam eskalasi serangan Israel di wilayah pendudukan Tepi Barat, termasuk penutupan Yerusalem
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 31 Oktober 2025
OKI Kutuk Serangan Israel Tewaskan 100 Orang di Gaza, Langgar Gencatan Senjata
Indonesia
Presiden Lebanon Perintahkan Militer Balas Serangan Israel
Presiden Lebanon Joseph Aoun memerintahkan pihak militer untuk membalas setiap serangan atau upaya pasukan Israel memasuki wilayah selatan yang telah dibebaskan.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 31 Oktober 2025
Presiden Lebanon Perintahkan Militer Balas Serangan Israel
Dunia
PBB Kutuk Aksi Israel Bantai Anak-Anak Gaza Saat Gencatan Senjata
Serangan militer udara bagian dari perintah Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu.
Wisnu Cipto - Kamis, 30 Oktober 2025
PBB Kutuk Aksi Israel Bantai Anak-Anak Gaza Saat Gencatan Senjata
Dunia
Dalam Semalam, Serangan Udara Israel Bunuh 60 Orang, Termasuk Anak-Anak di Gaza
Serangan ini diyakini sebagai tantangan paling serius terhadap kesepakatan gencatan senjata rapuh di Gaza sejak diberlakukan awal bulan ini.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
 Dalam Semalam, Serangan Udara Israel Bunuh 60 Orang, Termasuk Anak-Anak di Gaza
Olahraga
Bahas Polemik Visa Atlet Israel dengan IOC di Lausanne, NOC Indonesia: Nasib Olahraga Indonesia Baik-Baik Saja
NOC Indonesia menegaskan bahwa Indonesia tetap menjadi bagian integral dari Olympic Movement.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Bahas Polemik Visa Atlet Israel dengan IOC di Lausanne, NOC Indonesia: Nasib Olahraga Indonesia Baik-Baik Saja
Dunia
Israel kembali Gempur Gaza, Tuduh Hamas Langgar Gencatan Senjata
Otoritas kesehatan lokal mengatakan serangan udara tersebut menewaskan sedikitnya 26 orang.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
 Israel kembali Gempur Gaza, Tuduh Hamas Langgar Gencatan Senjata
Indonesia
Kementerian Pertahanan Siapkan Langkah Awal Rencana Kirimkan Pasukan ke Gaza
Kementerian Pertahanan memastikan saat ini TNI sedang merancang langkah-langkah awal terkait rencana pengiriman pasukan perdamaian di wilayah Gaza.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 28 Oktober 2025
Kementerian Pertahanan Siapkan Langkah Awal Rencana Kirimkan Pasukan ke Gaza
Dunia
93 Warga Gaza Tewas Sejak Berlakunya Gencatan Senjata, Ratusan Luka-Luka
93 warga Gaza tewas dan 337 lainnya terluka sejak gencatan senjata Israel-Hamas diberlakukan pada 11 Oktober 2025
Wisnu Cipto - Selasa, 28 Oktober 2025
93 Warga Gaza Tewas Sejak Berlakunya Gencatan Senjata, Ratusan Luka-Luka
Bagikan