Elite Gerindra Tanggapi Kemungkinan Berkoalisi dengan PKS
Bendera Partai Gerindra. (Foto: MP/Dicke Prasetia)
MerahPutih.com - Partai Gerindra membuka diri berkoalisi dengan partai politik manapun dalam menyongsong Pilpres 2024. Termasuk dengan parpol oposisi yang berada di luar pemerintahan Joko Widodo (Jokowi).
Saat disinggung soal kemungkinan koalisi dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Wakil Ketua Umum Gerindra Desmond J Mahesa justru mempertanyakan hal tersebut. Menurutnya, tidak ada partai oposisi di parlemen saat ini.
“Memangnya ada oposisi? PKS bukan oposisi. Nih, kalau PKS merasa oposisi, gede rasa saja,” kata Desmond di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (30/5).
Baca Juga:
Ketum PAN Tanggapi Pernyataan PKS Terbuka Gabung KIB Asal Tak "Dikunci"
Desmond lantas mengungkapkan alasan dirinya menganggap PKS bukan partai oposisi. Menurutnya, jika PKS adalah partai oposisi, maka “kue-kue" di parlemen tidak akan ikut dinikmati oleh partai besutan Ahmad Syaikhu tersebut.
“Kenyataannya dia (PKS), kue-kue di parlemen diambil juga. Engga ada oposisi,” tegas Wakil Ketua Komisi III DPR ini.
Baca Juga:
Airlangga: Golkar dan PKS Harus Berkolaborasi Perkuat Tenun Kebangsaan
Lebih lanjut, mantan aktivis Pro Demokrasi ini menilai, PKS hanya ingin terlihat berbeda dengan partai-partai pendukung pemerintahan Jokowi.
“Dia (PKS) cuma pengin berbeda agar orang yang tidak paham parlemen seolah-olah oposisi. Bagi kita yang di parlemen, memangnya apa bedanya PKS sama Gerindra. Sama saja,” tutup Desmond. (Pon)
Baca Juga:
Zulhas Ajak PKS Kolaborasi Termasuk dalam Pilpres
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Pasca-Putusan MKD, Gerindra Pastikan Rahayu Saraswati Tetap Jabat Wakil Ketua Komisi VII DPR
Kader Partai Lain Loncat Gabung PSI, Jokowi Melihat Masa Depan Cerah
Kader Usulkan Walkot Solo Respati Jadi Ketua DPC Gerindra, Disebut Langkah Regenerasi
Pramono Bakal Tindak Bendera Partai yang Ganggu Keindahan Kota, Pasukan Oranye Jadi Andalan
PKS Solo Kukuhkan Pengurus, Serukan Koalisi Beretika dan Bermartabat
Muzani Tegaskan Pemerintah tak Tutup Mata atas Persoalan MBG
Prabowo Tambah Wamen hingga Kabinet ‘Gemuk’, Gerindra: Masalah dan Beban Negara Terlalu Besar
TNI Diminta Sapu Bersih Ormas Preman yang Meresahkan dan Mengaku Terafiliasi Parpol
Evaluasi Masih Bobrok, Legislator PKS Ingatkan MBG Berpotensi Jadi 'IKN Jilid 2'