Cara Detoksifikasi Tubuh Setelah Perayaan Tahun Baru

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Kamis, 04 Januari 2024
Cara Detoksifikasi Tubuh Setelah Perayaan Tahun Baru

Yuk, sehat di 2024. (Unsplash/i yunmai)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MALAM Tahun Baru kerap dirayakan dengan makan besar bersama keluarga atau teman. Menu yang kerap disantap biasanya adalah ikan bakar, jagung bakar, sosis, beef teriyaki, dan ditemani dengan minuman bersoda.

Setelah menjalani liburan akhir Tahun Baru, inilah waktunya yang tepat untuk mendetoksifikasi tubuh dan berupaya menuju awal yang sehat. Melansir laman The Hindustan Times, Ahli Gizi Senior Rumah Sakit CARE, HITEC City, India Sadia Sana mengatakan, memulai detoks dengan memprioritasikan hidrasi akan menjadi langkah ideal menuju awal yang sehat.

Baca Juga:

Penurunan Berat Badan Cepat vs Lambat, Lebih Baik Mana?

Cara Detoksifikasi Tubuh Setelah Perayaan Tahun Baru
Minum banyak air putih atau infused water. (Unsplash/Mariah Hewines)

"Minumlah banyak air putih, air infus buah, atau air infus rempah-rempah dan sertakan teh herbal yang memiliki khasiat bermanfaat. Fokus pada pola makan yang kaya makanan padat nutrisi, seperti buah-buahan dan sayuran untuk mengisi kembali vitamin dan mineral penting," kata Sana.

"Gabungkan makanan ringan dengan olahraga seperti jalan kaki atau yoga untuk menstimulasi sirkulasi dan mendukung proses detoksifikasi alami tubuh," lanjutnya.

Selama proses detoks, lanjut Sana, sangat penting untuk menghindari alkohol dan makanan olahan. Karena dapat menghambat prosesnya. Pilihlah makanan yang utuh, tidak diolah, dan mudah dicerna oleh sistem pencernaan.

Selain itu, pastikan kamu cukup tidur. Karena istirahat yang cukup sangat penting untuk pemulihan dan detoksifikasi tubuh secara keseluruhan. Jika kamu merencanakan detoksifikasi hanya dengan infused water. Maka sebaiknya dilakukan selama satu atau dua hari diikuti dengan rutinitas normal yang teratur.

Baca Juga:

Cara Keliru untuk Turun Berat Badan

Cara Detoksifikasi Tubuh Setelah Perayaan Tahun Baru
Konsumsi buah-buahan. (Unsplash/Element5 Digital)

"Detoks adalah cara sederhana untuk mengurangi makanan olahan dan meningkatkan metabolisme. Karena makanan olahan dan junk food menghambat proses tersebut. Ingat, pendekatan seimbang yang menekankan hidrasi, nutrisi, olahraga, dan istirahat akan berkontribusi pada detoksifikasi setelah perayaan yang lebih efektif," kata Sana.

Di sisi lain, Ahli Diet Senior Rumah Sakit Wockhardt Riya Desai mengatakan, alkohol dapat mengganggu keseimbangan elektrolit. Oleh karena itu, untuk mengembalikan keseimbangan elektrolit tubuh, cobalah minum segelas air kelapa atau minuman energi elektrolit.

"Karena banyak kehilangan elektrolit, tubuh banyak juga kehilangan vitamin, khususnya vitamin yang larut dalam air. Oleh karena itu, makanan yang tinggi vitamin B dan C bisa sangat membantu," kata Desai.

Selain perbanyak minum dan larutan elektrolit, perbaiki makanan dengan gizi seimbang seperti campuran protein dari telur, salmon atau ayam, karbohidrat kompleks seperti oat, roti panggang, atau roti multi grain. (and)

Baca Juga:

Turunkan Berat Badan 15 kg dengan Satu Sendok Rempah-Rempah Alami Ini

#Kesehatan
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Indonesia
Program Pemutihan BPJS Kesehatan Berlangsung di 2025, ini Cara Ikut dan Tahapannya
emerintah memberikan kesempatan bagi peserta untuk mendapatkan penghapusan tunggakan iuran sehingga mereka bisa kembali aktif menikmati layanan kesehatan.
Dwi Astarini - Rabu, 19 November 2025
Program Pemutihan BPJS Kesehatan Berlangsung di 2025, ini Cara Ikut dan Tahapannya
Berita Foto
Prodia Hadirkan PCMC sebagai Layanan Multiomics Berbasis Mass Spectrometry
Direktur Utama PT Prodia Widyahusada memotong tumpeng bersama Komisaris Utama PT Prodia Widyahusada, Andi Widjaja saat peresmian PCMC di Jakarta.
Didik Setiawan - Sabtu, 15 November 2025
Prodia Hadirkan PCMC sebagai Layanan Multiomics Berbasis Mass Spectrometry
Indonesia
Senang Ada Temuan Kasus Tb, Wamenkes: Bisa Langsung Diobati
Kemenkes menargetkan hingga akhir tahun ini bisa mengobati 900 ribu orang yang terkena Tb.
Dwi Astarini - Kamis, 13 November 2025
Senang Ada Temuan Kasus Tb, Wamenkes: Bisa Langsung Diobati
Berita Foto
Momen Garda Medika Hadirkan Fitur Express Discharge Permudah Layanan Rawat Jalan
President Director Asuransi Astra, Maximiliaan Agatisianus memberikan pemaparan dalam peluncuran Express Discharge di Jakarta, Rabu (12/11/2025).
Didik Setiawan - Rabu, 12 November 2025
Momen Garda Medika Hadirkan Fitur Express Discharge Permudah Layanan Rawat Jalan
Indonesia
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Pemerintah akan memutihkan tunggakan 23 juta peserta BPJS Kesehatan mulai akhir 2025.
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Indonesia
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Program penghapusan tunggakan iuran BPJS Kesehatan ini akan dimulai pada akhir 2025
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Lifestyle
Trik Dokter Jaga Imun: Vitamin, Hidrasi & Tidur Lawan Penyakit Cuaca Ekstrem
Selain mengonsumsi nutrisi seimbang, dokter juga mengingatkan pentingnya memastikan tubuh selalu terhidrasi secara cukup selama cuaca ekstrem
Angga Yudha Pratama - Selasa, 04 November 2025
Trik Dokter Jaga Imun: Vitamin, Hidrasi & Tidur Lawan Penyakit Cuaca Ekstrem
Indonesia
Kejar Target, Cek Kesehatan Gratis Bakal Datangi Kantor dan Komunitas
Komunitas-komunitas yang diajak kerja sama juga nantinya dapat melakukan layanan CKG di tempat-tempat strategis, contohnya mall.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 03 November 2025
Kejar Target, Cek Kesehatan Gratis Bakal Datangi Kantor dan Komunitas
Indonesia
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Diharapkan mempermudah para pengguna moda transportasi publik, komuter, pekerja, dan warga sekitar dalam mengakses layanan kesehatan yang cepat, nyaman, dan profesional.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Bagikan