Anggota Polri Rentan Stres saat Jaga Arus Mudik hingga Balik

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 05 April 2024
Anggota Polri Rentan Stres saat Jaga Arus Mudik hingga Balik

Irjen Dedi Prasetyo. (Foto: dok. Humas Polri)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Personel Polri yang bertugas mengamankan jalur mudik rentan terhadap stres. SDM Polri mengerahkan 81 personel untuk memberikan pendampingan psikologis ke seluruh anggota yang bertugas dalam Operasi Ketupat 2024.

Para personel itu tersebar di lima titik Posko Pengamanan yakni Cimahi, Cileunyi, Sumedang, Polrestabes Bandung, hingga Ujung Berung. Pengerahan personel khusus itu dilakukan agar kondisi psikologis seluruh anggota yang bertugas tetap terjaga.

"Agar dapat mengelola stres yang dihadapi secara baik sehingga selalu adaptif terhadap setiap situasi yang ada," kata Asisten Staf SDM (As-SDM) Polri Irjen Dedi Prasetyo di Jakarta, Jumat (5/4).

Baca juga:

Pantau Jalur Mudik di Bali, Kapolri Sarankan Pemudik Jalan Lebih Awal

Dedi mengatakan pendampingan dilakukan untuk membantu anggota mengenali dan melepaskan emosi negatif yang dirasakan.

Harapannya, menurut Dedi, seluruh anggota yang bertugas mampu meningkatkan kerja sama, kekompakan, dan sikap saling peduli dalam bertugas.

"Hasilnya, personel Operasi Ketupat 2024 merasakan peningkatan motivasi dan semangat dalam melaksanakan tugas," tuturnya.

Baca juga:

Drone Baru Korlantas Polri Bisa Pantau Kemacetan Sejauh 20 Kilometer

Mantan Kadiv Humas Polri ini mengatakan anggota Operasi Ketupat 2024 merupakan personel yang memiliki pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengelola stres yang dialami.

Sehingga kesehatan mental anggota yang bertugas mengamankan pelaksanaan mudik Lebaran relatif lebih terjaga.

"Personel memiliki kemampuan dalam meningkatkan soft skill sehingga mampu membangun kerja sama yang baik dengan rekan atau kelompok kerjanya," ujar Dedi.

Sekedar informasi, TNI-Polri bersama stakeholder terkait melaksanakan Operasi Terpusat dengan sandi 'Ketupat 2024' yang melibatkan 155.165 personel.Mereka bertugas 13 hari dari tanggal 4 sampai dengan 16 April 2024.

Operasi ini telah diawali tanggal 28 Maret sampai dengan 3 April 2024 dan akan dilanjutkan pasca operasi tanggal 17 sampai dengan 23 April 2024. (knu)

Baca juga:

Polisi Kerahkan Drone Pantau Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

#Polisi #Mudik #Operasi Ketupat
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Aturan Polisi Ditempatkan di Jabatan Sipil Segera Rampung, Jadi Solusi Sementara
Revisi UU Polri telah masuk dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas) Tahun 2026, namunrevisi UU ASN belum menjadi agenda pembahasan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 22 Januari 2026
Aturan Polisi Ditempatkan di Jabatan Sipil Segera Rampung, Jadi Solusi Sementara
Indonesia
Antisipasi Mudik 2026, Korlantas Polri Gencar Razia Angkutan Ilegal
Korlantas Polri mulai merazia travel dadakan jelang mudik Lebaran 2026 untuk mencegah kecelakaan. Pemudik diimbau memilih angkutan resmi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Antisipasi Mudik 2026, Korlantas Polri Gencar Razia Angkutan Ilegal
Indonesia
MK Bolehkan Polisi Bertugas di Jabatan Sipil asal Sesuai Undang-Undang, Pengamat Minta tak Ada lagi Keraguan
MK menegaskan anggota Polri aktif secara hukum dimungkinkan menduduki jabatan sipil sepanjang berlandaskan ketentuan dalam UU Polri.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
MK Bolehkan Polisi Bertugas di Jabatan Sipil asal Sesuai Undang-Undang, Pengamat Minta tak Ada lagi Keraguan
Indonesia
Polri Pastikan Layanan Contact Center 110 Diakses Gratis, Masyarakat Bisa Lapor 24 Jam
Polri memastikan, bahwa layanan contact center 110 bisa diakses secara gratis. Masyarakat bisa menggunakan layanan tersebut selama 24 jam.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Polri Pastikan Layanan Contact Center 110 Diakses Gratis, Masyarakat Bisa Lapor 24 Jam
Indonesia
Nakhoda dan ABK KM Putri Sakinah Ditetapkan Tersangka, Polisi Sebut Ada Unsur Kelalaian
Nakhoda dan ABK KM Putri Sakinah ditetapkan sebagai tersangka. Polisi menyebutkan, ada unsur kelalaian dalam kejadian yang menewaskan pelatih Valencia itu.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Nakhoda dan ABK KM Putri Sakinah Ditetapkan Tersangka, Polisi Sebut Ada Unsur Kelalaian
Indonesia
Protes Institusi Polri Ditempatkan ‘Setara’ Kementerian, Penasihat Kapolri: Bertentangan dengan UUD 1945!
Penasihat Ahli Kapolri Prof Juanda menegaskan Polri sudah tepat sebagai lembaga non-kementerian secara konstitusional, historis, yuridis, dan sosiologis.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Protes Institusi Polri Ditempatkan ‘Setara’ Kementerian, Penasihat Kapolri: Bertentangan dengan UUD 1945!
Indonesia
Polisi Tangkap Jurnalis di Morowali, Tegaskan Bukan Terkait Profesi Pers
Polisi menangkap jurnalis berinisial R di Morowali, Sulawesi Tengah. Penangkapan itu terkait kasus dugaan pembakaran kantor tambang awal Januari 2026.
Soffi Amira - Rabu, 07 Januari 2026
Polisi Tangkap Jurnalis di Morowali, Tegaskan Bukan Terkait Profesi Pers
Indonesia
Viral Pos Polisi Tulungagung Dipakai Bikin Video Mesum, Identitas Pelaku Masih Dicari
Polisi berencana memasang pintu dan sistem pengamanan agar pospol tidak mudah dimasuki warga.
Wisnu Cipto - Selasa, 06 Januari 2026
Viral Pos Polisi Tulungagung Dipakai Bikin Video Mesum, Identitas Pelaku Masih Dicari
Indonesia
Rotasi Jabatan di Polda Metro Jaya, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Diganti
Polda Metro Jaya menggelar upacara serah terima jabatan terhadap pejabat utama dan Kapolres.
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
Rotasi Jabatan di Polda Metro Jaya, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Diganti
Indonesia
Premanisme di Jakarta Masih Marak, 250 Kasus Terungkap Sepanjang 2025
Polda Metro Jaya mengungkap 250 kasus premanisme dengan 348 tersangka sepanjang 2025. Kejahatan terhadap perempuan dan anak tercatat menurun.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Premanisme di Jakarta Masih Marak, 250 Kasus Terungkap Sepanjang 2025
Bagikan