2 Ribu Lebih Polisi Bakal Amankan Piala Dunia U-20

Zulfikar SyZulfikar Sy - Senin, 13 Maret 2023
2 Ribu Lebih Polisi Bakal Amankan Piala Dunia U-20

Ilustrasi - (ANTARA/Juns)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Gelaran Piala Dunia U-20 tinggal menghitung bulan. Sejumlah persiapan pun terus dimatangkan.

Mabes Polri menugaskan ribuan personelnya untuk mengamankan Piala Dunia U-20 2023 yang berlangsung 20 Mei-11 Juni mendatang.

"Sesuai rencana pengamanan, Polri akan menurunkan sebanyak 2.716 personel dan juga melibatkan stakeholder terkait ya yaitu dari TNI, Satpol PP, Dishub, Dinkes, BPBD, Damkar, Pecalang yang jumlahnya 427 personel," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jakarta, Senin (13/3).

Baca Juga:

Israel Main di Piala Dunia U-20, Erick Thohir: Soal Politik Urusan Kemlu

Menurut Ramadhan, pengamanan tersebut nantinya akan dilakukan secara terbuka maupun tertutup.

Tidak hanya itu, pihaknya juga akan mengedepankan preemtif, preventif, dan represif dalam bertindak.

"Tentu Polri akan berusaha semaksimal mungkin terselenggaranya pertandingan FIFA World Cup ini dengan berlangsung aman, lancar dan damai," ucapnya.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo juga menegaskan, personel Brimob harus mempersiapkan diri dengan baik guna mengamankan event internasional yang akan diselenggarakan di Indonesia.

"Kami tentunya harus mempersiapkan pengamanan dengan baik," ucap Sigit.

Baca Juga:

2 Bulan Jelang Piala Dunia U-20, Erick Thohir Puas dengan Persiapan Stadion GBT

Sekadar informasi, saat ini 24 negara telah dipastikan akan berpartisipasi dalam Piala Dunia U-20.

Ke-24 tim itu yakni Indonesia selaku tuan rumah, Republik Dominika, Guatemala, Honduras, Amerika Serikat, Inggris, Prancis, Israel, Italia, Slovakia, Fiji, Selandia Baru, Brazil, Uruguay, Kolombia, Ekuador, Gambia, Nigeria, Senegal, Tunisia, Uzbekistan, Korea Selatan, Irak, dan Jepang.

Sementara, tahapan pengundian (official drawing) Piala Dunia U20 akan dilakukan di Gedung Ksirarnawa Taman Budaya Art Center, Denpasar, Bali pada 31 Maret 2023. (Knu)

Baca Juga:

Ketum PSSI Sebut Suksesnya Piala Dunia U-20 Buka Jalan Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034

#Piala Dunia U-20 #Polri
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Pengamat Nilai Polri di Bawah Kementerian Bisa Buka Ruang Politisasi Hukum
Wacana penempatan Polri di bawah Kementerian menjadi perdebatan. Pengamat menilai, hal itu bisa menimbulkan ruang politisasi hukum.
Soffi Amira - Rabu, 28 Januari 2026
Pengamat Nilai Polri di Bawah Kementerian Bisa Buka Ruang Politisasi Hukum
Indonesia
Tok! DPR Sahkan 8 Poin Reformasi Polri, Kedudukan Tetap di Bawah Presiden
Delapan poin yang telah ditandatangani oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bersifat mengikat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Tok! DPR Sahkan 8 Poin Reformasi Polri, Kedudukan Tetap di Bawah Presiden
Indonesia
Mutasi 85 Perwira Polri, Pengamat Ingatkan Jangan Sekadar Formalitas
Polri memutasi 85 perwira pada Januari 2026. Pengamat kepolisian mengingatkan mutasi harus jadi instrumen reformasi, bukan sekadar rutinitas administratif.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
Mutasi 85 Perwira Polri, Pengamat Ingatkan Jangan Sekadar Formalitas
Indonesia
PKB Tolak Reposisi Polri ke Kementerian: Ini Langkah Mundur Reformasi
PKB menegaskan Polri harus tetap berada di bawah Presiden dan menolak wacana penempatan Polri di bawah kementerian.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
PKB Tolak Reposisi Polri ke Kementerian: Ini Langkah Mundur Reformasi
Indonesia
Eks Kapolda Ingatkan Kapolri: Benahi Adab dan Perilaku Aparat di Lapangan
Kepercayaan publik tidak dibangun dari pidato atau laporan, tetapi dari tindakan nyata
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Eks Kapolda Ingatkan Kapolri: Benahi Adab dan Perilaku Aparat di Lapangan
Indonesia
DPR Sentil Kapolri: Jangan Suruh Anggota Humanis Kalau Perut Masih Lapar, Kesejahteraan Polisi Harga Mati
Peningkatan kesejahteraan bukan sekadar soal angka di atas kertas
Angga Yudha Pratama - Senin, 26 Januari 2026
DPR Sentil Kapolri: Jangan Suruh Anggota Humanis Kalau Perut Masih Lapar, Kesejahteraan Polisi Harga Mati
Indonesia
Kapolri Sigit Tolak Polri di Bawah Kementerian, Nanti Ada 2 Matahari Kembar
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan penolakannya terhadap wacana penempatan Polri di bawah kementerian.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Kapolri Sigit Tolak Polri di Bawah Kementerian, Nanti Ada 2 Matahari Kembar
Indonesia
Panggil Kapolri, DPR Pertanyakan soal Kebebasan Berekspresi di Indonesia
Semakin persuasif respons Polri, semakin baik citranya. Sebaliknya, semakin represif, maka akan semakin negatif.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
Panggil Kapolri, DPR Pertanyakan soal Kebebasan Berekspresi di Indonesia
Indonesia
Kapolri Tegaskan Polri di Bawah Presiden Merupakan Mandat Reformasi 1998
Pemisahan dari TNI menjadi pijakan Polri untuk bertransformasi menuju konsep civilian police.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
Kapolri Tegaskan Polri di Bawah Presiden Merupakan Mandat Reformasi 1998
Indonesia
Wassidik Kurang Taji, DPR RI Cemas Penyidik di Daerah Asal Tebak Penetapan Tersangka
Jangan ada nanti penyidik yang di daerah-daerah tidak mendengar arahan Wassidik, tapi mau menetapkan tersangka tidak berani
Angga Yudha Pratama - Senin, 26 Januari 2026
Wassidik Kurang Taji, DPR RI Cemas Penyidik di Daerah Asal Tebak Penetapan Tersangka
Bagikan