Suasana Pengamanan Kantor KPU Jelang Aksi Kivlan Zen Cs
Kamis, 09 Mei 2019 -
MerahPutih.com - Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, yang berada di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat dijaga ketat oleh personel gabungan dari unsur TNI dan Polri, pada Kamis (9/5).
Pantauan MerahPutih.com, di depan gedung KPU terbentang kawat berduri dua lapis dan di seberang KPU. Tak hanya itu ada kendaraan mobil barakuda dan Water Canan Polri diterjunkan jaga KPU.
Dari segi keamanan kantor KPU pun diperketat. Sebelum masuk gerbang KPU, masyarakat yang mau masuk KPU harus diperiksa, kemudian setelah lewati gerbang KPU pengunjung harus melalui metal detector.
Penjagaan itu dilakukan lantaran siang ini rencananya kelompok yang menamakan diri Gabungan Elemen Rakyat untuk Keadilan dan Kebenaran (GERAK) akan menggelar aksi demonstrasi ke kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan KPU.
Tujuan mereka menggeruduk kantor KPU dan Bawaslu untuk menuntuk penyeleggara Pemilu mendiskualifikasi Pasangan Calon nomor urut 01, Jokowi-Ma'ruf Amin.
Adanya aksi demo tersebut Kepolisian Polda Metro Jaya menerjunkan sebanyak 11.000 anggota polisi mengamankan aksi di Bawaslu dan KPU.
Aksi itu diketahui diinisiasi oleh Kivlan Zen, Syarwan Hamid, Eggi Sudjana, Permadi.
"Ya kita siapkan 11 ribu personel," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono di Polda Metro Jaya, Jl Jenderal Sudirman, Jakarta, Rabu (8/5) kemarin. (Asp)
Baca Juga: Nah Lho, Komisi Pemilihan Umum Digugat PBB