Gandeng Pomal, Polisi Belum Pastikan Identitas Pembunuh Jopi

Senin, 25 Mei 2015 - Fredy Wansyah

MerahPutih Kriminal - Pembunuhan terhadap Jopi Peranginangin diduga merupakan anggota TNI AL. Namun, polisi menyatakan belum adanya kepastian pelaku pembunuhan merupakan anggota Angkatan Laut.

Berdasarkan bantuan CCTV di lokasi kejadian, di Kafe Venue, Kemang, Jakarta Selatan, polisi telah menemukan ciri-ciri pelaku. Polisi menyatakan ada empat pria saat peristiwa terjadi.
Polisi menduga kuat, satu di antara mereka merupakan pelaku. Untuk itu, Polisi menegaskan akan mendalami ciri-ciri melalui keterangan saksi.

Guna memastikan, polisi menyatakan tengah berkoordinasi dengan Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal). "Sedang berkoordinasi dengan Pomal karena ada petunjuk dan diduga ada oknum," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya kepada awak media di Mapolda, Jakarta Selatan, Senin (25/5).

Dikabarkan sebelumnya, aktivis lingkungan tersebut tewas di rumah sakit pada Sabtu (23/5), pukul 06.00 WIB. Dia dilarikan ke rumah sakit karena ditusuk salah seorang di parkiran Kafe Venue. Sebelumnya, diketahui di parkiran tersebut terjadi pertengkaran. (gms)

Baca Juga:

Sawit Watch Tuntut Proses Hukum Transparan

Sebelum Meninggal, Jopi Peranginangin Berencana Terbitkan Buku tentang Korupsi

Jenazah Jopi Peranginangin Dipulangkan ke Kisaran Besok Pagi

Aktivis Lingkungan: Pembunuhan Jopi seperti Kode

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan