Usaha Rumahan di Bandung Difasilitasi Sertifikat Halal dan Standar Mutu

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Kamis, 23 September 2021
Usaha Rumahan di Bandung Difasilitasi Sertifikat Halal dan Standar Mutu

Pameran Produk Bandung. (Foto: Humas Kota Bandung)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Bandung mendorong peningkatan kesejahteraan lewat program Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga. Program ini menyasar masyarakat yang telah memiliki usaha maupun belum.

Ketua TP-PKK Kota Bandung, Siti Muntamah mengungkapkan, UP2K mendorong setiap keluarga untuk memiliki kreativitas melalui pelatihan-pelatihan. Tak hanya itu, UP2K juga mendampingi mereka yang telah memiliki usaha agar mampu berkembang dan menembus pasar hingga ke kancah internasional.

Baca Juga:

Pulihkan Penjualan UMKM, Bandung Gelar Pasar Kreatif Selama 2 Bulan

"Seperti diberi pelatihan mencukur dan menjahit. Sekarang sedang proses pendampingan agar dia yang telah dilatih bisa mandiri untuk usaha," paparnya dalam acara Bandung Menjawab, Rabu 22 September 2021.

Dalam proses pendampingan, Siti menyebut, TP-PKK memberikan akses agar produk rumahan bisa memperoleh sertifikasi halal dan uji mutu. Sehingga produknya secara kualitas memenuhi standar.

"Supaya produk rumahan ini memenuhi standar mutu dan kehalalan sekaligus menarik konsumen," terangnya.

TP-PKK juga membantu pemasaran produk-produk unggulan hasil rumahan melalui warung UP2K online yang bisa diakses di instagram @Warung_UP2K_Kota_Bandung

"Pandemi menuntut kita untuk melek teknologi. Akhirnya kita mencoba pasar online. Ternyata menarik sekali bisa menghasilkan uang dari rumah. Dan ini sudah terasa dampaknya," beber Siti.

Ia menegaska, pihaknya akan membuat ekhibition (pameran) khusus warung UP2K dan diharapkan setiap keluarga agar terus berupaya untuk menghadirkan keluarga yang mampu mencukupi kebutuhannya sehingga tercipta keluarga yang sejahtera.

"Dan jangan pernah ragu ketika memiliki talenta untuk bergabung bersama UP2K agar mampu meningkatkan ekonomi keluarga," serunya.

Ketua Pokja 2 TP-PKK Kota Bandung, Intan Nurahmi mengajak setiap keluarga yang ingin mengembangkan usahanya untuk bergabung bersama UP2K. Warga bisa mendaftar melalui kader di kelurahan atau mendatangi langsung kantor PKK yang bertempat di Jalan Sukabumi Dalam No 30.

Tim PKK Kota Bandung. (Foto: Humas Kota Bandung)
Tim PKK Kota Bandung. (Foto: Humas Kota Bandung)

"UP2K ini dikelola oleh kader di tingkat kelurahan namanya Poksus. Kegiatan nya tidak melulu kuliner, tapi bisa jasa dan lain-lain. Untuk gabung di UP2K bisa juga dia belum punya usaha, tapi memiliki potensi untuk usaha jadi kita dorong melalui pelatihan," imbuhnya.

Ia menegaskan, UP2K selalu berkolaborasi dengan berbagai pihak baik itu dengan perusahaan maupun perguruan tinggi.

"Kami telah bertemu dengan beberapa pihak seperti Pegadaian Syariah. Produk kita akan dijadikan hampers untuk perusahaan-perusahaan. Lalu dengan UPI. Kita kerja sama untuk meningkatkan kapasitas pelaku usaha roti dan pastri yang terdampak pandemi agar kembali bisa berusaha," katanya.

Baca Juga:

Berusia 211 Tahun Saat Pandemi, Berbagai CSR Bantu Tangani COVID-19 di Bandung

#UMKM #Pemulihan Ekonomi #Kota Bandung #Produk UMKM
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Rakernas I PDIP: Prananda Prabowo Gagas Balai Kreasi untuk Berdayakan UMKM Lokal
PDIP menyiapkan strategi pembinaan UMKM melalui Balai Kreasi di Rakernas I. Program ini fokus membuka lapangan kerja bagi anak muda dan kelompok rentan.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Rakernas I PDIP: Prananda Prabowo Gagas Balai Kreasi untuk Berdayakan UMKM Lokal
Indonesia
TVRI Pegang Hak Siar Piala Dunia 2026, Cak Imin Nilai Bisa Jadi Penggerak Ekonomi UMKM
TVRI memegang hak siar Piala Dunia 2026. Menko PM, Muhaimin Iskandar menilai, hal itu bisa membuka peluang ekonomi baru khususnya UMKM.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
TVRI Pegang Hak Siar Piala Dunia 2026, Cak Imin Nilai Bisa Jadi Penggerak Ekonomi UMKM
Indonesia
Kabar Gembira! UMKM Ajukan Kredit Tidak Perlu Agunan
Pengecualian tersebut, hanya bagi perusahaan pembiayaan dengan rasio modal inti dibandingkan dengan modal disetor lebih dari 100 persen.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 09 Januari 2026
 Kabar Gembira! UMKM Ajukan Kredit Tidak Perlu Agunan
Olahraga
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
"Kita tunjukkan bahwa Bobotoh bisa tetap tertib, baik dalam kondisi senang maupun sedih, tanpa menyusahkan orang lain,” kata Farhan.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
Indonesia
200 Ribu UMKM Debitur KUR Terdampak Bencana Sumatera Dapat Keringanan
Berdasarkan pendataan Kementerian UMKM bersama pemerintah daerah dan lembaga keuangan, terdapat 2.304.297 UMKM terdampak bencana di tiga provinsi tersebut.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
200 Ribu UMKM Debitur KUR Terdampak Bencana Sumatera Dapat Keringanan
Indonesia
Produk Sabun Batang Indonesia Jadi Favorit Buat Bingkisan di Taiwan
Penggunaan sabun asal Indonesia meningkat menjadi 1,5 juta pada 2025 dengan nilai transaksi lebih dari USD 300 ribu
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
Produk Sabun Batang Indonesia Jadi Favorit Buat Bingkisan di Taiwan
Indonesia
Libur Nataru, UMKM di Stasiun Solo Dapatkan Ruang Pamer di UMKM Fest 2025
Event ini menghadirkan ragam produk unggulan UMKM dengan nuansa budaya khas Kota Solo yang kental dan membumi.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 27 Desember 2025
Libur Nataru, UMKM di Stasiun Solo Dapatkan Ruang Pamer di UMKM Fest 2025
Indonesia
Penjual Thrifting Diklaim Setuju Ganti ke Produk Lokal, Barang Impor China Juga Bakal Dibatasi
Kementerian UMKM tengah menyusun daftar sekitar 10 jenis produk yang akan ditetapkan harga acuannya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 23 Desember 2025
Penjual Thrifting Diklaim Setuju Ganti ke Produk Lokal, Barang Impor China Juga Bakal Dibatasi
Indonesia
22 UMKM Pilihan akan Manjakan Pencinta Burung dan 'Foodies', Siap Goyang Lidah Warga Jaksel
Berbeda dengan pendaftar umum, para pedagang eks Barito ini mendapatkan tempat khusus di Blok A dan Blok E
Angga Yudha Pratama - Kamis, 18 Desember 2025
22 UMKM Pilihan akan Manjakan Pencinta Burung dan 'Foodies', Siap Goyang Lidah Warga Jaksel
Indonesia
UMKM Terdampak Bencana di Sumatera Bakal Dibantu, Pemerintah Mulai Lakukan Pendataan
“Pekan depan, kami akan menggelar rapat koordinasi dengan para bank penyalur KUR, khususnya yang memiliki portofolio pembiayaan di tiga provinsi tersebut,” kata Maman
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 05 Desember 2025
UMKM Terdampak Bencana di Sumatera Bakal Dibantu, Pemerintah Mulai Lakukan Pendataan
Bagikan