Tol Cisumdawu Dapat Digunakan saat Mudik Lebaran 2023
Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil. ANTARA/HO-Humas Pemda Jawa Barat
MerahPutih.com - Jalan Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan atau Cisumdawu hampir rampung menghadapi musim mudik Lebaran 2023.
Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil mengatakan, Jalan Tol Cisumdawu, yang terdiri dari seksi satu hingga enam, bisa dioperasikan pada akhir Februari 2023.
"Cisumdawu menurut laporan Pak Menteri PUPR, akhir Februari 2023 sudah bisa dioperasikan. Jadi berita optimisnya akhir Februari, Cisumdawu akan selesai," kata Ridwan Kamil di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (13/2).
Baca Juga:
Kemenkes Ingatkan Pentingnya Vaksin Booster Pertama Jelang Mudik Lebaran
Apabila fungsional Tol Cisumdawu dari seksi empat hingga lima bisa dilakukan pada akhir Februari 2023, maka ada kemungkinan bisa digunakan untuk menunjang aktivitas arus mudik Lebaran 2023.
Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menargetkan Jalan Tol Cisumdawu seksi empat dan lima sudah dapat berstatus fungsional pada akhir Februari 2023.
“Akhir Februari ditargetkan fungsional. Seksi empat ini sudah bagus, nanti akan ada taman. Kalau ada bentang alam seperti batuan di lereng biarkan, diperkuat saja supaya unsur geologisnya terlihat,” kata Basuki dalam keterangannya di Jakarta.
Baca Juga:
Korlantas Polri Mulai Siapkan Sistem Pemantauan Lalu Lintas Mudik Lebaran
Basuki didampingi Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian meninjau proses penyelesaian pembangunan Jalan Tol Cisumdawu di Jawa Barat, Jumat ini.
Jalan tol yang sudah fungsional dapat menjadi jalan bebas hambatan darurat yang dibuka secara sementara untuk mendukung kelancaran arus lalu lintas kendaraan saat waktu tertentu dengan melihat kondisi dan pelaksanaan konstruksinya di lapangan.
Basuki juga terus mendorong Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT) untuk mempercepat penyelesaian pembangunan Jalan Tol Cisumdawu, terutama di seksi empat Cimalaka - Legok (8,2 km) dan seksi lima a dan lima b Legok - Ujung Jaya (14,9 km).
Pada seksi lima a dan lima b, Basuki berpesan untuk memperhatikan kerapihan dan manajemen waktu.
Basuki juga berpesan kepada para kontraktor pelaksana supaya saling bekerja sama demi mempercepat penyelesaian pembangunan. (*)
Baca Juga:
Korlantas Polri Lakukan Survei Lintas Pantura Jelang Mudik Lebaran
Bagikan
Berita Terkait
Tol Japek Selatan Hampir Jadi, Siap Meluncurkan 7 Simpang Susun Spektakuler
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Warga Jakarta Terjebak Berjam-jam Akibat Perbaikan Tol Semanggi, Ini Permintaan Gubernur Pramono
Progres Pembangunan Jalan Tol Layang Harbour Road (HBR) II Penghubung Ancol Timur-Pluit
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera