Kesehatan

Tak Perlu Percaya 3 Mitos Virus Corona Ini

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Selasa, 03 Maret 2020
Tak Perlu Percaya 3 Mitos Virus Corona Ini

Banyak mitos tentang virus Corona (Foto: Pexels/Anna Shvets)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

USAHAKAN tetap tenang menanggapi masalah virus Corona. Virus yang berasal dari Wuhan, Tiongkok ini memang berbahaya. Namun, jangan sampai kamu berlebihan menanggapi virus ini, apalagi sampai percaya dengan mitos yang beredar.

Ada banyak mitos tentang virus Corona yang tersebar di media sosial. Bahkan, menurut laman Healthline, ada yang menyebut virus ini berasal dari sebuah merek bir. Duh, minuman beralkohol memang tidak baik untuk tubuh, tapi bukan berarti sumbernya virus Corona.

Baca juga:

Mpon-Mpon, Olahan Rempah Khas Indonesia Bisa Tangkal Virus Corona?

Nah, kamu tak perlu percaya tentang tiga mitos virus Corona ini, antara lain:

1. Hewan bisa mengidap virus Corona

Hewan bisa mengidap virus Corona
Hewan tidak menjangkit hewan (Foto: Pexels/Snapwire)

Menurut laman Fox News, di sebuah tempat yang terjangkit virus Corona, orang-orang membeli masker untuk hewan peliharaannya. Mereka takut hewan peliharaan kesayangan bisa terkena COVID-19. Ya, hewan-hewan di tempat itu juga memakai masker.

Gregory Poland, pakar virus dan kepala Kelompok Riset Vaksin di Mayo Clinic, menepis hal ini. Kata Poland, virus Corona tidak bisa menular ke hewan. "Memang benar bahwa anjing, kucing, dan sebagian besar spesies membawa jenis virus Corona mereka sendiri, tetapi itu bukan patogen manusia," ujarnya.

2. Ada suplemen khusus untuk membunuh virus Corona

Ada suplemen khusus untuk membunuh virus Corona
Tidak mencegah infeksi (Foto: Alexis Azabache)

Apakah membunuh virus Corona cukup dengan meminum suplemen khusus? Sebulan lalu, pengguna media sosial dihebohkan dengan informasi tersebut. Minuman bernama Miracle Mineral Solution disebut-sebut bisa membunuh virus Corona.

Food and Drug Administration (FDA) menampik akan adanya anggapan ini. "Meminum minuman aneh tidak akan mencegah Anda tertular infeksi," kata Dr. Andres Romero, spesialis penyakit menular di Pusat Kesehatan Providence Saint John di Santa Monica, California.

Baca juga:

Mpon-Mpon, Olahan Rempah Khas Indonesia Bisa Tangkal Virus Corona?

Adapaun minuman tersebut mengandung natrium klorit. Munuman itu akan berubah menjadi pemutih bila dicampur dengan asam sitrat. Menurut Dr. Poland, minuman yang kabarnya juga bisa menyembuhkan HIV itu, hanya membuat kerongkongan kamu bermasalah.

3. Antibiotik dapat mencegah virus Corona

Antibiotik dapat mencegah virus Corona
Antibiotik hanya membunuh bakteri (Foto: Pexels/Pixabay)

Antibiotik sama sekali tidak bisa mencegah virus Corona. Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), antibiotik hanya ampuh untuk membunuh bakteri. Bukan untuk mengobati virus, apalagi mencegahnya.

Sahabat Merah Putih tidak perlu panik terhadap virus Corona. Penularan virus Corona bukanlah melalui udara (airborne), melainkan melalui percikan droplet penderitanya. Mencegahnya mudah, jaga tangan kamu tetap bersih. Adapun fungsi masker, agar wajah kamu aman dari virus Corona yang bisa saja menempel di tanganmu. (ikh)

Baca juga:

Di Tengah Kepanikan Virus Corona, Ini Alasan Kamu Tak Perlu Beli Masker

#Virus Corona #Pasien Corona #Penyakit Corona #Virus #Kesehatan
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Indonesia
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Diharapkan mempermudah para pengguna moda transportasi publik, komuter, pekerja, dan warga sekitar dalam mengakses layanan kesehatan yang cepat, nyaman, dan profesional.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Lifestyle
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Hanya dengan 15 menit 9 detik gerakan sederhana setiap hari, partisipan mengalami peningkatan suasana hati 21 persen lebih tinggi jika dibandingkan ikut wellness retreat.
Dwi Astarini - Senin, 13 Oktober 2025
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Indonesia
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Penonaktifan itu dilakukan BPJS Kesehatan karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menunggak pembayaran iuran sebesar Rp 41 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 10 Oktober 2025
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Terlalu sering mengonsumsi mi instan bisa membuat usus tersumbat akibat cacing. Namun, apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Indonesia
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Posyandu Ramah Kesehatan Jiwa diperkuat untuk mewujudkan generasi yang sehat fisik dan mental.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Indonesia
Ribuan Warga Terkena Ispa Akibat Pembakaran Lapak Limbah Ilegal, Virus dan Bakteri Dapat Menular
Aktivitas itu menuai keluhan masyarakat lantaran asap pembakaran mengganggu kenyamanan warga sekitar.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 05 Oktober 2025
Ribuan Warga Terkena Ispa Akibat Pembakaran Lapak Limbah Ilegal, Virus dan Bakteri Dapat Menular
Indonesia
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Langkah ini merupakan bagian dari agenda besar pemerintah dalam memperkuat jaring pengaman sosial, terutama bagi masyarakat rentan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 02 Oktober 2025
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Lifestyle
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Pertambahan mata minus ini akan mengganggu aktivitas belajar maupun perkembangan anak
Angga Yudha Pratama - Rabu, 01 Oktober 2025
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Fun
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Satu dari tiga orang dewasa di Indonesia memiliki kadar kolesterol tinggi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 September 2025
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Bagikan