Pasca Digeledah KPK, Pengamanan Gedung DPRD DKI Diperketat
DPRD DKI Jakarta. (Foto: MP/Dicke Prasetia)
MerahPutih.com -
Wartawan yang hendak memasuki gedung DPRD DKI melalui pintu masuk di atas tak mendapat izin dari petugas pengamanan dalam (Pamdal) DPRD.
Baca Juga:
Sekitar tiga orang Pamdal berseragam berkelakar bahwa pihaknya tengah berkoordinasi dengan Humas DPRD DKI untuk memberikan akses kepada awak media.
"Kami akan koordinasi dulu dengan orang atas untuk akses masuk wartawan," ujar salah seorang petugas kepada awak media.
Ketika dikonfirmasi hal tersebut, Sekretaris DPRD (Sekwan) Provinsi DKI Jakarta, Firmansyah membenarkan DPRD belum bisa dikunjungi. Dirinya juga tak tahu sampai kapan aturan ini berlaku.
"Karena perintahnya masih sama, sudah. Kami ga boleh," kata Sekwan Firmansyah.
Baca Juga:
Ketua DPRD DKI Dukung Proses Penyelidikan KPK Terkait Kasus Tanah Pulo Gebang
Adapun diketahui, hari ini Rabu (18/1) pukul 09.00 WIB, Komisi A DPRD DKI melangsungkan rapat koordinasi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi DKI Jakarta.
Ramai sebelumnya, aksi penggeledahan dari tim KPK pada Selasa sore terkait dengan penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan tanah di Kelurahan Pulogebang, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, tahun 2018-2019.
"Terkait pengumpulan alat bukti dugaan korupsi pengadaan tanah di Pulogebang," ujar Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri.
Namun, KPK belum bisa menjelaskan rinci perihal penggeledehan tersebut dan barang-barang bukti yang diamankan. (Asp)
Baca Juga:
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Kembali Dipanggil, KPK Dalami Hubungan Rajiv dengan Tersangka Kasus Korupsi CSR BI
KPK Usut Dugaan Korupsi Proyek Whoosh, Komisi XIII DPR: Langkah yang Tepat dan Ditunggu Masyarakat!
Bongkar Korupsi Digitalisasi SPBU Pertamina, KPK Dibantu BPK Uji Sampling Ribuan Titik Mulai Pekan Ini
KPK Baru Akan Buka Detail Dugaan Korupsi Kereta Cepat Saat Masuk Tahap Penyidikan
Lahan Makam Jakarta Kritis, DPRD Desak Anggaran Pembelian Tanah Baru Cuma Cukup 3 Tahun
Kenaikan Tarif Transjakarta Ibarat 'Pil Pahit' yang Wajib Ditelan Demi Bus Listrik dan Layanan Lebih Canggih
KPK Ingatkan Langkah Yang Perlu Ditempuh Pemda DKI Gunakann Tanah Bekas RS Sumber Waras
Whoosh Dibidik KPK Sejak Awal 2025, Nama-Nama Saksi Masih Ditelaah
KPK Pelajari Putusan DKPP Usut Pengadaan Pesawat Jet Pribadi KPU RI
Soal Dugaan Korupsi Proyek Whoosh, PDIP: Kita Dukung KPK, Diperiksa Saja