Monumen Patung Didi Kempot, Wali Kota Solo: Lebih Tepatnya Dibangun di Lokananta

Eddy FloEddy Flo - Rabu, 13 Mei 2020
 Monumen Patung Didi Kempot, Wali Kota Solo: Lebih Tepatnya Dibangun di Lokananta

Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo. (MP/Ismail)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.Com - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo mendukung pembangunan patung Didi Kempot untuk menghargai karya-karya musik campursari yang telah mendunia. Sementara itu, pembangunan patung tersebut lebih cocok dibangun di Museum Musik Lokananta di Solo, Jawa Tengah.

"Monumen patung Didi Kempot lebih tepat dipasang di Museum Lokananta. Disana tempat Mas Didi rekaman empat kali," ujar Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, Selasa (12/5).

Baca Juga:

Dapat Perintah Salurkan APD Bantuan dari Puan, Gibran: Semoga Ini Sinyal Baik Pilkada

Rudy mengatakan sepanjang karir Didi Kempot musisi dengan julukan The Godfather of Broken Heart telah empat kali melakukan proses rekaman. Atas dasar tersebut Museum Musik Lokananta sangat pas buat dibangunnya munumen Didi Kempot.

Museum Lokananta di Solo
Museum Musik Lokananta, Solo, Jawa Tengah, Selasa (12/5). (MP/Ismail)

"Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbud (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan) pernah berencana mendirikan Museum Musik Indonesia di Lokananta. Ini bisa kita proyeksikan untuk dibangunkan juga monumen Didi Kempot.

"Kami juga menyediakan tempat untuk pembangunan monumen Didi Kempot di aset milik Pemkot Solo," kata dia.

Penyediaan aset milik Pemkot Solo sebagai tempat alternatif monumen Didi Kempot, kata dia, diperlukan sebagai upaya antisipasi jika di lahan milik pemerintah pusat Museum Musik Lokananta tidak mendaparkan persetujuan. Kalau monumen Didi Kempot dipasang di asetnya Pemkot Solo, terang Rudy tidak perlu menunggu lama.

"Jika memasang monumen patungnya Mas Didi di asetnya pemerintah pusat harus meminta izin terlebih dahulu dan prosesnya cukup lama," kata dia.

Rudy menambahkan pihaknya saat ini juga sedang mengupayakan ke pusat agar Didi Kempot mendapatkan penghargaan sebagai musisi berpengaruh di negeri ini. Ia mengaku telah memproses surat usulan pemberian anugerah penyanyi Didi Kempot kepada Menteri Sosial (Mensos), Juliari P Batubara.

Baca Juga:

Pandemi COVID-19, Pembangunan Gedung Muktamar Muhammadiyah Terhenti

"Kami berharap pembangunan monumen dan penghargaan pada Didi Kempot bisa segera terealisasi," pungkasnya.(*)

Berita ini ditulis berdasarkan laporan Ismail, reporter dan kontributor merahputih.com untuk wilayah Jawa Tengah.

Baca Juga:

Kisah Satu Keluarga Tinggal di Becak, Tak Mampu Bayar Indekos dan Kena PHK

#Pemkot Solo #Didi Kempot #Wali Kota Solo #FX Hadi Rudyatmo
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Indonesia
Pemkot Solo Mulai Uji Coba WFA untuk ASN, Efisiensi Anggaran Jadi Alasan
Pemerintah Kota Solo mulai uji coba Work From Anywhere (WFA) bagi ASN di 9 OPD. Kebijakan ini terkait efisiensi anggaran dan evaluasi kinerja.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Pemkot Solo Mulai Uji Coba WFA untuk ASN, Efisiensi Anggaran Jadi Alasan
Indonesia
Dapat Bintang Jasa Kehormatan PDIP, FX Rudyatmo Ngaku Tidak Dapat Penugasan Partai
Meski kini tidak lagi berada dalam struktur kepengurusan, Rudy menegaskan tidak pernah memiliki ambisi jabatan, baik di legislatif maupun eksekutif.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 12 Januari 2026
Dapat Bintang Jasa Kehormatan PDIP, FX Rudyatmo Ngaku Tidak Dapat Penugasan Partai
Indonesia
Konfercab PDIP, Aria Bima Jadi Ketua DPC Solo Gantikan Rudy
Aria Bima menggantikan ketua DPC sebelumnya, FX Hadi Rudyatmo, yang telah mengakhiri masa jabatannya.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Konfercab PDIP, Aria Bima Jadi Ketua DPC Solo Gantikan Rudy
Indonesia
FX Hadi Rudyatmo Mundur Plt DPD PDIP Jateng, Ungkap Ada yang Menyebutnya Lulusan TK
Mantan Wali Kota Solo ini menjelaskan alasan pengunduran diri karena merasa tidak mampu dan memilih menjaga soliditas partai.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
FX Hadi Rudyatmo Mundur Plt DPD PDIP Jateng, Ungkap Ada yang Menyebutnya Lulusan TK
Indonesia
FX Rudy Mundur Plt Ketua DPD PDIP Jateng, PDIP Solo Duga Ada Kaitannya dengan Konferda
Teguh menduga mundurnya Rudy tersebut terkait gagalnya menggelar Konferda PDIP Jateng.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
FX Rudy Mundur Plt Ketua DPD PDIP Jateng, PDIP Solo Duga Ada Kaitannya dengan Konferda
Indonesia
FX Rudy Temui Megawati Jelang Konferda PDIP, Pasrah Ditempatkan di Mana Saja
Mantan Wali Kota Solo ini mengaku mendapat arahan dan wejangan selama bertemu dengan Megawati di Jakarta.
Dwi Astarini - Selasa, 16 Desember 2025
FX Rudy Temui Megawati Jelang Konferda PDIP, Pasrah Ditempatkan di Mana Saja
Indonesia
Tak Ada Bantuan Pusat, Pemkot Bakal Hentikan Operasional Batik Solo Trans
Pemkot Solo menunggu kepastian pembiayaan BST koridor 5 dan koridor 6 sampai akhir 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 01 Desember 2025
Tak Ada Bantuan Pusat, Pemkot Bakal Hentikan Operasional Batik Solo Trans
Lifestyle
Lirik Terkintil-Kintil, Karya Legendaris Didi Kempot
Kali ini, lagu tersebut dihadirkan dengan sentuhan aransemen baru yang digarap oleh Arya Galih dan Sasya Arkhisna.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 29 November 2025
Lirik Terkintil-Kintil, Karya Legendaris Didi Kempot
Indonesia
PDIP Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, FX Rudy Sebut itu Harapan Masyarakat
Adanya penolakan tersebut berarti ada harapan dari masyarakat yang harus didengar.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
PDIP Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, FX Rudy Sebut itu Harapan Masyarakat
Indonesia
Dana Transfer Daerah Dipangkas Rp 218 Miliar, Pemkot Solo Lakukan Rasionalisasi APBD 2026
Sekda Kota Solo tegaskan pemotongan TKD bersifat sementara dan akan disesuaikan kembali mengikuti perkembangan ekonomi nasional.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Dana Transfer Daerah Dipangkas Rp 218 Miliar, Pemkot Solo Lakukan Rasionalisasi APBD 2026
Bagikan