Masjid Sheikh Zayed Dongkrak Bisnis Perhotelan di Solo

Mula AkmalMula Akmal - Kamis, 30 Maret 2023
Masjid Sheikh Zayed Dongkrak Bisnis Perhotelan di Solo

Pengunjung Masjid Zayed membludak saat Ramadan. (MP/Ismail)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pembukaan Masjid Sheikh Zayed Solo, Jawa Tengah, belum lama ini menjadi angin segar bagi bisnis perhotelan menyusul tingginya kunjungan masyarakat ke rumah ibadah tersebut.

General Manager Adhiwangsa Hotel and Conventions Center Darmanto di Solo, Kamis mengatakan di masa-masa awal Ramadhan banyak orang yang ingin merasakan beribadah tarawih di masjid tersebut.

Baca Juga:

Replika Masjid Raya Sheikh Zayed di Depan Balai Kota Solo Roboh

"Okupansi kami cukup terdongkrak dengan diserbunya masjid ini," katanya.

Bahkan, ia memperkirakan okupansi hotelnya selama Ramadhan ini bisa mencapai 50 persen seiring dengan kunjungan para wisatawan dari luar kota.

"Itu sudah bagus karena kamar kami kebetulan tidak terlalu banyak. Closing di hari pertama Ramadhan saja kami di angka 47 persen. Harapannya, sampai akhir Ramadhan bisa lebih dari target," katanya.

Ia mengatakan saat ini memang seluruh hotel sedang membidik segmen wisata santai. Bahkan, ia menawarkan paket bundling untuk para tamunya dengan destinasi wisata baru, Masjid Sheikh Zayed dan Solo Safari.

Baca Juga:

Buka Puasa Perdana di Masjid Raya Sheikh Zayed, 6.000 Takjil Gratis Ludes

"Kami dan hotel-hotel lain kan juga punya kewajiban mempromosikan pariwisata yang ada di Solo," katanya.

Sementara itu, General Manager Hotel Sahid Jaya Solo Sunardi mengatakan keberadaan Masjid Sheikh Zayed memberikan pilihan wisata kepada para wisatawan dari luar kota.

"Pilihan itu memperluas segmen wisata ke Kota Solo," katanya.

Ia juga berharap destinasi wisata baru ini berimbas padalama menginap di Kota Solo, yakni hanya di 1,8 hari tetapi bisa bertambah menjadi lebih dari dua hari. (*)

Baca Juga:

Dishub Solo Sediakan 6 Lokasi Parkir bagi Pengunjung Masjid Raya Sheikh Zayed

#Masjid #Solo #Hotel
Bagikan
Ditulis Oleh

Mula Akmal

Jurnalis dan profesional komunikasi dengan pengalaman memimpin redaksi, menggarap strategi konten, dan menjembatani informasi publik lintas sektor. Saat ini menjabat sebagai Managing Editor di Merah Putih Media, dengan rekam jejak kontribusi di The Straits Times, Indozone, dan Koran Sindo, serta pengalaman strategis di Yayasan Konservasi Alam Nusantara dan DPRD DKI Jakarta. Bagi saya, setiap berita adalah peluang untuk menghadirkan akurasi, relevansi, dan dampak nyata bagi pembaca.

Berita Terkait

Indonesia
UNS Beri Sanksi Mahasiswa Penerima Beasiswa tak Mampu tapi Malah Dugem, KIP Dicabut
Mahasiswa tersebut dinyatakan telah melakukan tindakan yang melanggar ketentuan/peraturan yang berlaku di UNS.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
UNS Beri Sanksi Mahasiswa Penerima Beasiswa tak Mampu tapi Malah Dugem, KIP Dicabut
Indonesia
Viral Mahasiswa Penerima KIP Tepergok Sedang Dugem, UNS Lakukan Investigasi
Juru Bicara UNS Agus Riewanto membenarkan TSK ialah mahasiswa aktif UNS.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
Viral Mahasiswa Penerima KIP Tepergok Sedang Dugem, UNS Lakukan Investigasi
Indonesia
Rumah Pensiun Hadiah Negara Hampir Rampung, Jokowi Sebut Desain Dibantu Arsitek
Jokowi menegaskan rumah tersebut kewenangannya masih Sekretariat Negara.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
Rumah Pensiun Hadiah Negara Hampir Rampung, Jokowi Sebut Desain Dibantu Arsitek
Indonesia
PDIP Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, FX Rudy Sebut itu Harapan Masyarakat
Adanya penolakan tersebut berarti ada harapan dari masyarakat yang harus didengar.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
PDIP Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, FX Rudy Sebut itu Harapan Masyarakat
Indonesia
DPRD Soroti SPPG Solo Pekerjaan Warga Luar Kota, tak Kurangi Angka Pengangguran
Langkah tersebut dianggap tak sejalan dengan program pemda untuk mengurangi angka pengangguran di Solo yang mencapai 12.000 orang.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
DPRD Soroti SPPG Solo Pekerjaan Warga Luar Kota, tak Kurangi Angka Pengangguran
Indonesia
Protes Operasional Bajaj, Driver Ojol Solo Datangi DPRD Solo
Keresahan para ojol muncul karena belum adanya langkah tegas dari instansi terkait, meski mereka sudah beberapa kali melapor.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
Protes Operasional Bajaj, Driver Ojol Solo Datangi DPRD Solo
Indonesia
Pelawak Kirun Menangis kala Melayat ke Rumah Duka Ki Anom Suroto
Kirun dan Anom Suroto merupakan dua seniman senior yang telah bersahabat sejak lama.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Pelawak Kirun Menangis kala Melayat ke Rumah Duka Ki Anom Suroto
Indonesia
Legenda Wayang Tanah Air Anom Suroto Meninggal, Kiprah Mendalang hingga Keliling Dunia
Jenazah Ki Anom Suroto akan disemayamkan di Ndalem Timsan, Makamhaji, Sukoharjo.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Legenda Wayang Tanah Air Anom Suroto Meninggal, Kiprah Mendalang hingga Keliling Dunia
Indonesia
Pemkot Solo Terapkan WFA ASN akibat TKD Dipangkas, Wamendagri Bima Minta Kaji Ulang
Kebijakan WFA tersebut muncul sebagai respons atas pemangkasan dana transfer ke daerah (TKD) dari APBN 2026 yang mencapai Rp 218 miliar.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pemkot Solo Terapkan WFA ASN akibat TKD Dipangkas, Wamendagri Bima Minta Kaji Ulang
Indonesia
Purbaya Soroti Realisasi Belanja Daerah, Wamendagri Bima Arya Perintahkan Pemda Jadi Penggerak Roda Ekonomi
Belanja daerah saat ini masih di bawah tahun lalu, berkurang 3 persen atau 4 persen jika dibandingkan dengan tahun lalu.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Purbaya Soroti Realisasi Belanja Daerah, Wamendagri Bima Arya Perintahkan Pemda Jadi Penggerak Roda Ekonomi
Bagikan