KPK Bantu Bareskrim Bereskan Kasus Korupsi Turap Tana Tidung
Tim KPK mengecek pembangunan fisik kasus korupsi Pembangunan Turap/Sheet pile di Dinas Pekerjaan Umum dan Perhubungan Kabupaten Tana Tidung Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara). Foto: Dok KPK
MerahPutih.com - KPK turun tangan membantu Bareskrim Polri dalam supervisi penuntasan kasus dugaan korupsi Pembangunan Turap/Sheet pile di Dinas Pekerjaan Umum dan Perhubungan Kabupaten Tana Tidung Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) tahun anggaran 2010-2013 yang kemudian di-addendum hingga tahun 2015.
"Hari ini, tim koordinasi dan supervisi (korsup) penindakan KPK melakukan supervisi dan kegiatan bersama Bareskrim Mabes Polri di Kabupaten Tana Tidung, Kalimantan Tengah," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah, saat dikonfirmasi, Kamis (12/4).
Tim Koordinasi dan Supervisi Penindakan (Korsupdak) KPK bersama penyidik Bareskrim Polri, jaksa peneliti Kejagung RI, auditor BPK RI, dan ahli konstruksi Politeknik Negeri Bandung (Polban) mengecek fisik atas bangunan turap/sheet pile yang dibangun di Kabupaten Tana Tidung. "Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 9-15 April 2018 di Kecamatan Sesayap dan Kecamatan Sesayap Hilir," tutur dia.
Menurut Febri, ahli kontruksi dari Polban diterjunkan untuk memeriksa langsung beberapa titik turap/sheet pile. Dari situ, lanjut dia auditor BPK akan lebih mudah menghitung kerugian negara atas pembangunan tersebut. "Proyek pembangunan turap/sheet pile ini diduga mengakibatkan kerugian negara ratusan milyar rupiah," ujarnya.
Febri mengakui, sejauh ini pihak Bareskrim Polri kesulitan dalam penghitungan teknis pekerjaan dan perhitungan kerugian negara. Oleh karenanya, pihak KPK berharap korsup ini dapat mempercepat penanganan kasus dugaan korupsi pembangunan turap/sheet pile. "Dengan dukungan dan kerjasama ini kami harap penanganan perkara ini berjalan dengan lancar," tandas dia. (Pon)
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Kasus Suap Proyek Bekasi, KPK Dalami Dugaan Aliran Uang ke Ono Surono
Bareskrim Naikkan Status Perkara Gagal Bayar PT Dana Syariah Indonesia ke Penyidikan
KPK Duga Bekas Sekjen Kemenaker Terima Rp 12 Miliar dari Pemerasan Tenaga Kerja Asing
Diperiksa KPK, Ono Surono Ngaku Dicecar soal Aliran Dana Kasus Suap Ijon Proyek Bekasi
KPK Periksa Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono Terkait Suap Proyek Bekasi
Komisi III DPR Desak KPK Usut Tuntas Korupsi Pegawai Pajak
Baleg DPR Sepakat Masukkan MoU Helsinki dalam Konsideran Revisi UU Pemerintahan Aceh
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Sambangi KPK Bahas Tarif Resiprokal Amerika Serikat
KPK Kembangkan Kasus Suap Pajak, Kantor PT Wanatiara Persada Digeledah
Belum Tahan Tersangka CSR BI, MAKI akan Somasi dan Laporkan Pimpinan KPK ke Dewas