Finlandia Akhiri Posisi Sebagai Negara Netral
Perdana Menteri Finlandia Sanna Marin melalukan konferensi pers bersama Perdana Menteri Swedia Ulf Kristersson di Stockholm. (Foto: Xinhua)
MerahPutih.com - Pertahanan Atlantik Utara (NATO) mengadakan perayaan di markas besarnya di Brussel untuk menyambut masuknya Finlandia. Sebelum Finlandia, Makedonia Utara adalah negara terakhir yang diterima masuk aliansi itu pada Maret 2020.
Finlandia pada Selasa (4/5) resmi menjadi anggota ke-31 Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) dan mengakhiri posisi netral, setelah merasa terancam akibat Invasi Rusia di Ukraina.
Baca Juga:
Rusia Sebut Kiriman Senjata NATO Perpanjang Penderitaan Rakyat Ukraina
Finlandia bersama-sama Swedia mendaftar menjadi anggota baru aliansi militer tersebut Mei tahun lalu guna mencari perlindungan dari Rusia melalui jaminan pertahanan kolektif NATO.
Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg menyebut keanggotaan Finlandia dalam aliansi tersebut sebagai kemajuan dalam menjaga keamanan Skandinavia dan NATO secara keseluruhan.
"Ini menjadi hari yang baik untuk keamanan Finlandia, untuk keamanan Skandinavia dan untuk NATO secara keseluruhan," kata Stoltenberg.
Namun, lamaran Swedia menjadi anggota NATO masih tertahan karena Turki yang menjadi salah satu anggota NATO menganggap Stockholm menolak mengekstradisi para tersangka teroris di negaranya.
Anggota NATO lainnya, Hungaria, juga berkeberatan dengan masuknya Swedia. Kedua negara Skandinavia itu bergabung dengan Uni Eropa pada 1995, tetapi tidak bergabung dengan NATO demi menghindari provokasi Rusia yang menentang perluasan aliansi itu mendekati perbatasannya.
Akan tetapi, invasi Rusia di Ukraina sejak Februari tahun lalu telah mendorong NATO mempertimbangkan kembali status kedua negara Skandinavia itu dan melakukan langkah yang bisa mengubah lanskap geopolitik Eropa. (*)
Baca Juga:
Akhiri Tradisi Negara Netral, Swedia dan Finlandia Segera Gabung NATO
Bagikan
Alwan Ridha Ramdani
Berita Terkait
Garda Revolusi Iran Ditetapkan Sebagai Organisasi Teroris, Uni Eropa Beberkan Dampaknya
Pasal 5 NATO Bisa Jadi Penyelemat Greenland dari Obsesi Donald Trump
NATO Hentikan Pasokan Info Intelijen ke AS Imbas Trump Ngotot Ambil Kendali Greenland
Obsesi Donald Trump Caplok Greenland Bakal Jadi Lonceng Kematian NATO
AS Siapkan Rencana Aneksasi, Pasukan NATO Bakal Ditempatkan di Greenland
Tidak Percaya Komitmen Putin, Uni Eropa Sepakat Perkuat Pertahanan di Ukraina
Mengejutkan! Tes Kebohongan Mudryk Lolos, Masa Depan di Chelsea Terbuka?
Makin Ketat, Melancong Ke Eropa Data Harus Dikirim Sebelum Tiba
Ekor Patah Masih Nekat Terbang, Helikopter Pabrik Elektronik Penyuplai Militer Rusia Jatuh Tewaskan 5 Orang
Dewan Badan Banding WTO Mati Suri, RI Minta Uni Eropa Patuhi Putusan Sengketa Biodiesel