DPR Siapkan Aplikasi Digital untuk Tingkatkan Transparansi Kegiatan Reses
Gedung DPR RI. (Foto: MerahPutih.com/Dicke Prasetia)
MERAHPUTIH.COM - WAKIL Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan parlemen tengah menyiapkan sebuah aplikasi digital khusus untuk memantau kegiatan reses para anggota DPR. Aplikasi ini dirancang sebagai instrumen transparansi dan akuntabilitas publik terhadap penggunaan dana reses.
?
“Tapi mudah-mudahan dalam waktu masuk reses sidang nanti kan kita sudah bikin aplikasi nih. Mudah-mudahan sudah jadi. Jadi kalau mereka klik, mau anggota DPR siapa, dari partai apa, kegiatan resesnya apa dan di mana saja, itu mereka wajib sejumlah titik yang didatangi, acaranya apa dia harus upload,” kata Dasco, Sabtu (11/10).
?
Menurut Dasco, melalui aplikasi tersebut, setiap anggota dewan diwajibkan mengunggah dokumentasi kegiatan reses yang dilakukan di daerah pemilihan masing-masing, sesuai dengan jumlah titik kegiatan yang sudah ditetapkan. “Itu bentuk transparansi anggota ya. Kalau dia kurang atau enggak ini, nanti Mahkamah Kehormatan Dewan yang evaluasi kalau ada yang laporkan,” tambahnya.
Baca juga:
Dasco Luruskan Isu Dana Reses DPR Naik Jadi Rp 756 Juta, Disebut cuma Penyesuaian
?
Meski demikian, politikus Gerindra itu menegaskan data keuangan detail seperti struk pembayaran tidak akan dibuka ke publik. Alasannya, informasi tersebut bersifat administratif dan berbeda-beda di tiap daerah pemilihan. “Kalau struk dan lain-lain itu kan keuangan, bukan untuk di-publish, dong. Karena begini, setiap anggota itu kan pengeluarannya berbeda. Di tiap dapil (daerah pemilihan) itu mereka ada tim dapil yang tidak digaji APBN,” jelasnya.
?
Anak buah Presiden Prabowo Subianto itu mencontohkan, di daerah pemilihannya yang mencakup Tangerang, Tangerang Selatan, dan Kabupaten Tangerang, biaya operasional tentu lebih besar karena luas wilayah dan banyaknya tim pelaksana kegiatan.
?
“Kalau kita tulis pengeluaran untuk orang ini, ke tim ini, kan enggak bagus juga,” pungkasnya.(Pon)
Baca juga:
Komisi A DPRD Minta Dana Reses dan Kunker tak Dipotong demi Efisiensi Anggaran
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Ini nih Isi RUU Perampasan Aset yang Terdiri dari 8 Bab 62 Pasal
Gaji Hakim Ad Hoc Mau Disulap Setara Hakim Karier, DPR: Tunjangan Harus Naik, Kalau Perlu Seribu Persen
DPR Mulai Kejar Harta Haram Koruptor Lewat RUU Perampasan Aset
166 Sekolah Rakyat Sudah Berdiri, Legislator Ingatkan Prabowo Sumbawa Jangan Dianaktirikan
Baleg DPR Dorong Konsideran UU Pemerintahan Aceh tak Dihapus dalam Revisi
Baleg DPR Sepakat Masukkan MoU Helsinki dalam Konsideran Revisi UU Pemerintahan Aceh
DPR Ingatkan Kebijakan Strategis Pangan Hingga Industri Pemerintah Tak Boleh Tereduksi Kepentingan Kelompok
DPR Anggap Kritik KUHP Baru Sebagai Bagian Penting Demokrasi, Persilakan Publik Uji Materi ke MK
Wacana Pilkada Tidak Langsung Masih 'Jauh Panggang dari Api', DPR Pilih Fokus UU Pemilu
Jangan Asal Angkut! Kayu Sisa Banjir Sumatra Ternyata Masuk Kategori Sampah Spesifik