Capres AS Jill Stein Serukan Penyelidikan Kejahatan Perang Israel di Palestina

Zulfikar SyZulfikar Sy - Jumat, 10 November 2023
Capres AS Jill Stein Serukan Penyelidikan Kejahatan Perang Israel di Palestina

Seorang wanita menggendong seorang gadis bereaksi setelah serangan udara Israel menghantam lingkungan Ridwan di Kota Gaza, Gaza pada 23 Oktober 2023. (ANTARA/Ali Jadallah / Anadolu/pri.)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Konflik Israel-Palestina menjadi sorotan dari calon presiden (capres) Amerika Serikat Jill Stein.

Jill Stein, yang pada Kamis mengumumkan bahwa dia mengikuti pemilihan presiden Amerika Serikat, menyerukan penyelidikan atas "kejahatan perang" Israel di Gaza. Jill juga mengecam Presiden Joe Biden serta pemimpin lain atas dukungan mereka.

"Kami meminta penyelidikan atas kejahatan perang rezim Netanyahu serta peran Biden dan pemimpin AS lainnya dalam dalam membantu dan bersekongkol dengan mereka," ujar Stein dalam video, ketika mengumumkan dirinya pada bursa calon presiden AS 2024 dari Partai Hijau.

Baca Juga:

Menag Yaqut Terbitkan Surat Edaran Aksi Solidaritas untuk Palestina

Dia mengatakan, Presiden Biden dan para pemimpin bipartisan tidak hanya terlibat, namun mereka juga merupakan mitra penuh dalam kejahatan yang dilakukan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.

“Kejahatan perang yang dilakukan oleh Netanyahu terhadap warga Palestina… berada dalam tingkatan yang berbeda-beda dan telah mencapai proporsi genosida di mana warga Palestina tidak diberi makanan, air dan listrik, sementara mereka terus-menerus dibom ketika mereka terpaksa meninggalkan rumah mereka, melarikan diri untuk menyelamatkan hidup, " lanjut Stein, seperti dikutip Antara.

Baca Juga:

Para Pemimpin Arab dan OKI Bakal Bertemu Sikapi Konflik Israel-Palestina

Stein menekankan agar kejahatan perang ini segera dihentikan.

"Dengan alasan tersebut, kami mendesak gencatan senjata, diakhirinya blokade (Israel), bantuan kemanusiaan dan medis, dibebaskannya para sandera dan tahanan politik, dan diakhiri pendudukan dan apartheid. Inilah jalan menuju perdamaian dan keamanan bagi kita semua," ujar Stein.

Stein yang mencalonkan diri melawan kandidat presiden dari Partai Demokrat Hillary Clinton dan kandidat dari Partai Republik Donald Trump pada tahun 2016 sebagai calon dari Partai Hijau mendapatkan 1,4 juta suara saat itu. (*)

Baca Juga:

Prabowo Terima 22 Mahasiswa Palestina untuk Belajar di Unhan

#Amerika Serikat #Palestina #Israel
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Dunia
Shut Down Pemerintahan masih Lanjut, Ribuan Penerbangan di AS Dibatalkan
Para pengatur lalu lintas udara (air traffic controllers) mulai melaporkan kelelahan.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
  Shut Down Pemerintahan masih Lanjut, Ribuan Penerbangan di AS Dibatalkan
Indonesia
Israel Terus Tolak Pengiriman Bantuan Kemanusian ke Gaza Saat Gencatan Senjata
Beberapa barang bantuan yang ditolak masuk ke Gaza adalah barang-barang yang dianggap oleh otoritas Israel berada di luar cakupan bantuan kemanusiaan.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 07 November 2025
Israel Terus Tolak Pengiriman Bantuan Kemanusian ke Gaza Saat Gencatan Senjata
Dunia
Pertemuan Bersejarah Paus Leo XIV-Presiden Abbas, Makna di Balik 10 Tahun Perjanjian Vatikan-Palestina
Makna simbolis dan spiritual Yerusalem bagi umat Yahudi, Kristen, dan Muslim.
Wisnu Cipto - Jumat, 07 November 2025
Pertemuan Bersejarah Paus Leo XIV-Presiden Abbas, Makna di Balik 10 Tahun Perjanjian Vatikan-Palestina
Dunia
Pertemuan Bersejarah Paus Leo XIV dan Presiden Palestina, Vatikan Tegaskan Dukung Solusi 2 Negara
Paus Leo XIV untuk pertama kalinya bertemu dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas di Vatikan, Roma, Italia. Pertemuan bersejarah ini digambarkan berlangsung dalam suasana bersahabat
Wisnu Cipto - Jumat, 07 November 2025
Pertemuan Bersejarah Paus Leo XIV dan Presiden Palestina, Vatikan Tegaskan Dukung Solusi 2 Negara
Indonesia
AS Kembali Percaya Ekspor Udang Indonesia Setelah Diterpa Isu Radioaktif Cs-137
Ekspor dilakukan secara bertahap dengan total tujuh kontainer berisi 106 ton udang senilai Rp 20,4 miliar.
Wisnu Cipto - Kamis, 06 November 2025
AS Kembali Percaya Ekspor Udang Indonesia Setelah Diterpa Isu Radioaktif Cs-137
Dunia
Zohran Mamdani Resmi Terpilih sebagai Wali Kota New York, Tercatat sebagai Termuda dan Prokemerdekaan Palestina
Dikenal sebagai salah satu tokoh publik di Amerika Serikat yang secara konsisten dan terbuka menyuarakan pembelaan terhadap hak-hak rakyat Palestina.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
Zohran Mamdani Resmi Terpilih sebagai Wali Kota New York, Tercatat sebagai Termuda dan Prokemerdekaan Palestina
Dunia
AS Akan Lakukan Uji Peluncuran Rudal Balistik Antarbenua Minuteman III
Pihak pangkalan menyebut uji coba tersebut sebagai kegiatan “rutin” yang “telah dijadwalkan bertahun-tahun sebelumnya.”
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 04 November 2025
AS Akan Lakukan Uji Peluncuran Rudal Balistik Antarbenua Minuteman III
Dunia
Mantan Wapres Amerika Serikat Dick Cheney Meninggal Dunia di Usia 84 Tahun
Cheney merupakan bagian dari pemerintahan Republik di bawah Presiden George W Bush dan menjadi sosok sentral dalam invasi Irak pada 2003 oleh AS dan aliansinya.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
 Mantan Wapres Amerika Serikat Dick Cheney Meninggal Dunia di Usia 84 Tahun
Dunia
Kondisi Gaza Kian Parah, Kerusakan Bangunan Capai 81 Persen
Hampir 81 persen dari seluruh bangunan di Jalur Gaza telah rusak, berdasarkan penilaian satelit terbaru, seiring berlanjutnya upaya kemanusiaan di tengah kehancuran luas akibat serangan Israel selama dua tahun terakhir.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 04 November 2025
Kondisi Gaza Kian Parah,  Kerusakan Bangunan Capai 81 Persen
Indonesia
Israel Ingkar Janji Gencatan Senjata, Lebanon Kerahkan Pasukan ke Perbatasan
Stasiun TV Israel KAN melaporkan bahwa Tel Aviv tengah mempertimbangkan untuk meningkatkan operasi militer di Lebanon dengan dalih mencegah kelompok Hizbullah memperkuat kemampuan militernya.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 03 November 2025
Israel Ingkar Janji Gencatan Senjata, Lebanon Kerahkan Pasukan ke Perbatasan
Bagikan