Adian Napitupulu Klaim PDIP Masih Dukung Pemerintahan Jokowi


Presiden Joko Widodo sedang blusukan ke Bulog
MerahPutih Politik - Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Adian Napitupulu menegaskan bahwa fraksi PDIP sama sekali tidak pernah membicarakan hak angket dan hak interpelasi terhadap presiden Joko Widodo.
"Dengan tidak membuka peluang bagi hak Angket maupun Interpelasi maka otomatis sikap itu menegaskan bahwa PDI Perjuangan tetap mendukung pemerintahan Jokowi," kata Adian dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi, Rabu (25/2). (Baca: Alasan Suryadharma Ali Tak Penuhi Panggilan KPK)
Adian yang juga mantan aktivis pergerakan 1998 menambahkan dalam dinamika politik selalu ada perbedaan pandangan dan sikap, sebagai kader partai yang menjunjung tinggi Demokrasi, dirinya menghormati sikap politik partai manapun yang bisa saja mewacanakan hak Angket maupun Interpelasi.
Namun demikian perlu disadari bahwa Rakyat tidak bodoh, Rakyat berfikir dan mengamati dengan cermat sikap politik dari masing-masing partai politik. Dengan ke Arifan-nya, rakyat sanggup membedakan apakah Hak Angket maupun Interpelasi dilakukan untuk kepentingan Rakyat dan Negara atau hanya untuk melampiaskan dendam dari kekalahan politik maupun ambisi politik beberapa orang. (Baca:PTUN Kabulkan Gugatan, Ratusan Pendukung Suryadharma Ali Takbir dan Sujud Syukur)
"Sementara itu mengenai pernyataan kritis terhadap beberapa Menteri oleh kader-kader PDI Perjuangan, tentu itu bukan sikap dan perintah resmi Partai melainkan pandangan perorangan yang haknya untuk menyampaikan pandangan itu juga dijamini oleh Demokrasi," tandas Adian. (bhd)
Bagikan
Berita Terkait
Ingin Petani Sejahtera, PDIP Dorong Petani Punya Lahan Melalui UU Pokok Agraria

Regenerasi Petani Mendesak, Tantangan Lahan hingga Teknologi masih Membelit

Hari Tani Nasional Jadi Momentum Wujudkan Kedaulatan Pangan

Hari Tani Nasional, saatnya Dorong Kebangkitan dan Kemandirian Petani lewat Bibit Lokal

Jungkir Balik Nasib Wahyudin Moridu setelah Dipecat, Gagal Rampok Duit Negara Malah Jualan Es Batu

PDIP Resmi Pecat Wahyudin Moridu, Eks Anggota DPRD Gorontalo yang Mau Rampok Uang Negara

Sosok Wahyudin Moridu yang Dipecat PDIP, Viral karena Mau Rampok Uang Negara

PDIP Pecat Anggota DPRD Gorontalo Wahyudin Moridu Imbas Viral Video 'Rampok Uang Negara'

Pemerintah Mengesahkan Kepengurusan DPP PDIP 2025–2030 dalam Waktu Singkat

Budi Gunawan Kena Reshuffle, Ketua DPP PDIP: Hak Prerogatif Presiden Harus Dihormati
