Aceh Masuk Lima Besar Penambahan COVID-19 Tertinggi
Pemeriksaan penumpang kapal lambat dari Kota Sabang saat tiba di Pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh, Jumat (5/6/2020). (ANTARA/Khalis)
MerahPutih.com - Pemerintah melaporkan 1.687 kasus baru COVID-19 yang terkonfirmasi pada hari Senin (10/8). Total sudah 127.083 kasus terkonfirmasi semenjak virus Corona mewabah di Indonesia.
DKI Jakarta menjadi provinsi dengan penambahan kasus paling tinggi sebanyak 435 kasus, disusul Jawa Timur sebanyak 296 kasus baru per 10 Agustus.
Baca Juga:
Tercatat lima provinsi dengan penambahan kasus baru tertinggi. Lima provinsi itu yakni DKI Jakarta (435 kasus baru), Jawa Timur (296 kasus baru), Sumatera Utara (129 kasus baru), Aceh (96 kasus baru) dan Sulawesi Selatan (77 kasus baru).
Sementara itu, penularan COVID-19 secara keseluruhan hingga saat ini terjadi di 480 kabupaten/kota yang berada di 34 provinsi.
Selain itu, ada lima provinsi yang tidak terdapat kasus baru COVID-19 dalam 24 jam terakhir.
Kelima provinsi itu adalah Jambi, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, NTT.
Kemudian, pemerintah juga mencatat ada penambahan 1.284 pasien yang telah dinyatakan sembuh.
Dengan demikian, total pasien sembuh dari COVID-19 ada 82.236 orang.
Selain itu, ada penambahan 42 pasien yang tutup usia setelah sebelumnya dinyatakan positif virus corona.
Sehingga, jumlah pasien meninggal dunia akibat COVID-19 hingga saat ini menjadi 5.765 orang.
Baca Juga:
Influencer Bicara Penanganan COVID-19 Cenderung Menyampaikan Informasi Sesat
Berikut detail sebaran 1.687 kasus baru Corona di Indonesia pada Senin (10/8/2020):
Aceh: 96 kasus
Bali: 38 kasus
Banten: 23 kasus
Bangka Belitung: 1 kasus
Bengkulu: 2 kasus
DI Yogyakarta: 14 kasus
DKI Jakarta: 435 kasus
Jawa Barat: 33 kasus
Jawa Tengah: 68 kasus
Jawa Timur: 296 kasus
Kalimantan Barat: 6 kasus
Kalimantan Timur: 45 kasus
Kalimantan Tengah: 43 kasus
Kalimantan Selatan: 50 kasus
Kalimantan Utara: 2 kasus
Kepulauan Riau: 21 kasus
Nusa Tenggara Barat: 26 kasus
Sumatera Selatan: 19 kasus
Sumatera Barat: 36 kasus
Sulawesi Utara: 72 kasus
Sumatera Utara: 129 kasus
Sulawesi Selatan: 77 kasus
Lampung: 9 kasus
Riau: 41 kasus
Maluku Utara: 6 kasus
Maluku: 15 kasus
Papua Barat: 5 kasus
Papua: 21 kasus
Gorontalo: 58 kasus. (Knu)
Baca Juga:
Pemprov DKI Tutup 34 Perkantoran karena Karyawan Terinfeksi COVID-19
Bagikan
Berita Terkait
DPR Diminta Akomodasi Hukum Syariat Aceh dalam RKUHAP
Tingkat Kecuraman Ekstrem, DPR Dorong Pembangunan Terowongan Geurutee Aceh Masuk PSN
Aksi Bobby Nasution Bisa Jadi Benih Perpecahan, DPR Bakal Laporkan ke Mendagri
DPR Semprit Bobby Nasution, Aksinya Setop Truk Pelat Aceh Bisa Picu Ketegangan
Kritik Tindakan Bobby Nasution, MTI Aceh: Penertiban ODOL Jangan Jadi Alasan Intervensi Pelat Nomor
Aksi Bobby Nasution Berpotensi Picu Perpecahan, Anggota DPR dari Aceh Minta Polisi Turun Tangan
Bobby Nasution Setop Sopir Truk Aceh Melintas Suruh Ganti Pelat Sumut: Biar Bosmu Tahu!
Legislator Tegaskan Jumlah Siswa Sedikit tak Boleh Jadi Alasan Tutup Sekolah
Wapres Ke 10 dan 12 RI Jusuf Kalla Ikuti RDPU bahas RUU Pemerintahan Aceh
[HOAKS atau FAKTA] : Prabowo Usulkan Referendum untuk Kemerdekaan Aceh dan Papua Barat