6 Perwakilan Polri Lolos Seleksi Awal Calon Pimpinan KPK

Bahaudin MarcopoloBahaudin Marcopolo - Sabtu, 04 Juli 2015
6 Perwakilan Polri Lolos Seleksi Awal Calon Pimpinan KPK

Gedung KPK (Foto: MerahPutih/Rizki Fitrianto)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih Nasional - Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel Capim KPK) sudah mengumumkan pendaftar tahap awal capim KPK yang lolos seleksi administrasi. Dari 611 orang pendaftar hanya 194 peserta yang lolos.

Dari jumlah tersebut terdapat perwira tinggi polisi yang lolos seleksi tahap awal. Penelusuran Merahputih.com setidaknya ada 6 polisi yang berhasil lolos seleksi administrasi. Mereka adalah Kombes Pol (Purn) Basuki, Brigjen Pol Basaria Panjaitan, Irjen Pol (Purn) Rudiard M L Tampubolon, Irjen Pol Syahrul Mama, Kapolda Papua Irjen Pol Yotje Mende dan Mantan Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Tubagus Anis Angkawijaya.

Ketua Tim Panitia Seleksi Calon Pimpinan KPK (Capim KPK) Destry Damayanti menjelaskan dari total 194 pendaftar yang lolos 23 diantaranya adalah perempuan. Rata-rata pendidikan mereka S2 sekitar 46 persen, kemudian S3 sekitar 24,8 persen dan sisanya berasal dari jenjang pendidikan S1.

"Melalui rapat pleno kami putuskan pendaftar lolos di tahap awal adalah 194 peserta atau 32 persen yang lolos tahap awal," kata Destry dalam jumpa persnya di Kantor Sekretariat Negara, jalan Veteran, Jakarta Pusat, Sabtu (4/7).

Dari 194 nama itu terdapat dari berbagai profesi. Di antaranya 46 orang advokat, 31 orang dari kalangan swasta maupun BUMN, 28 orang dosen, 23 orang penegak hukum seperti Polisi, Jaksa dan Hakim, 10 orang auditor, serta 4 orang dari lembaga KPK itu sendiri.

Adapun Daftar nama peserta yang lulus tes administrasi Calon Pimpinan KPK ini bisa dilihat di www.setneg.go.id/seleksikpk.

Bagi pendafar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi tahap awal maka wajib mengikuti tahapan seleksi selanjutnya, yaitu tes Objektif dan Pembuatan Makalah yang akan dilaksanakan pada tanggal 8 Juli 2015, pukul 09.00-15.30 WIB di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Sekretariat Negara, Jalan Gaharu No.1 Cipete, Cilandak Barat, Jakarta Selatan.

Pada tes kedua peserta lulus diwajibkan membawa kartu identitas dan makalah deskripsi diri. Kerangka makalah deskripsi diri dapat diunduh di website www.setneg.go.id/seleksikpk. Pengumuman tes makalah dilaksanakan pada tanggal 15 Juli 2015.

Kemudian bagi masyarakat yang akan memberi masukan dapat menyampaikan di website www.capimkpk.setneg.go.id. Masukan masyarakat dinilai penting sebagai bahan pertimbangan tim pansel capim KPK. Selanjutnya untuk tahap III peserta akan mengikuti assessment pada tanggal 27-28 Juli 2015. Setelah itu bagi peserta yang lulus seleksi akan mengikuti tes kesehatan pada tanggal 18 Agustus 2015. Pada akhir Agustus tim pansel capim KPK akan memberikan nama-nama calon pimpinan KPK kepada Presiden Joko Widodo. (bhd)

BACA JUGA:  

Jimly, Johan dan Hendardji Lolos Seleksi Tahap Awal 

Seleksi Awal Calon Pimpinan KPK, 194 Pendaftar Lolos 

Bawaslu Petakan Daerah Konflik Jelang Pilkada

 

#Jimly Asshiddiqie #Johan Budi #Polri #Seleksi Pimpinan KPK
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Akui Anak Buahnya Gegabah, Kapolres Jakpus Akan Bina Bhabinkamtibmas di Insiden 'Es Gabus'
Kapolres Jakpus mengakui kasus es gabus terjadi karena aparat Bhabinkamtibmas dan Babinsa terlalu terburu-buru tanpa berkoordinasi dengan pihak berkompeten.
Wisnu Cipto - Rabu, 28 Januari 2026
Akui Anak Buahnya Gegabah, Kapolres Jakpus Akan Bina Bhabinkamtibmas di Insiden 'Es Gabus'
Indonesia
Pengamat Nilai Polri di Bawah Kementerian Bisa Buka Ruang Politisasi Hukum
Wacana penempatan Polri di bawah Kementerian menjadi perdebatan. Pengamat menilai, hal itu bisa menimbulkan ruang politisasi hukum.
Soffi Amira - Rabu, 28 Januari 2026
Pengamat Nilai Polri di Bawah Kementerian Bisa Buka Ruang Politisasi Hukum
Indonesia
Tok! DPR Sahkan 8 Poin Reformasi Polri, Kedudukan Tetap di Bawah Presiden
Delapan poin yang telah ditandatangani oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bersifat mengikat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Tok! DPR Sahkan 8 Poin Reformasi Polri, Kedudukan Tetap di Bawah Presiden
Indonesia
Mutasi 85 Perwira Polri, Pengamat Ingatkan Jangan Sekadar Formalitas
Polri memutasi 85 perwira pada Januari 2026. Pengamat kepolisian mengingatkan mutasi harus jadi instrumen reformasi, bukan sekadar rutinitas administratif.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
Mutasi 85 Perwira Polri, Pengamat Ingatkan Jangan Sekadar Formalitas
Indonesia
PKB Tolak Reposisi Polri ke Kementerian: Ini Langkah Mundur Reformasi
PKB menegaskan Polri harus tetap berada di bawah Presiden dan menolak wacana penempatan Polri di bawah kementerian.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
PKB Tolak Reposisi Polri ke Kementerian: Ini Langkah Mundur Reformasi
Indonesia
Eks Kapolda Ingatkan Kapolri: Benahi Adab dan Perilaku Aparat di Lapangan
Kepercayaan publik tidak dibangun dari pidato atau laporan, tetapi dari tindakan nyata
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Eks Kapolda Ingatkan Kapolri: Benahi Adab dan Perilaku Aparat di Lapangan
Indonesia
DPR Sentil Kapolri: Jangan Suruh Anggota Humanis Kalau Perut Masih Lapar, Kesejahteraan Polisi Harga Mati
Peningkatan kesejahteraan bukan sekadar soal angka di atas kertas
Angga Yudha Pratama - Senin, 26 Januari 2026
DPR Sentil Kapolri: Jangan Suruh Anggota Humanis Kalau Perut Masih Lapar, Kesejahteraan Polisi Harga Mati
Indonesia
Kapolri Sigit Tolak Polri di Bawah Kementerian, Nanti Ada 2 Matahari Kembar
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan penolakannya terhadap wacana penempatan Polri di bawah kementerian.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Kapolri Sigit Tolak Polri di Bawah Kementerian, Nanti Ada 2 Matahari Kembar
Indonesia
Panggil Kapolri, DPR Pertanyakan soal Kebebasan Berekspresi di Indonesia
Semakin persuasif respons Polri, semakin baik citranya. Sebaliknya, semakin represif, maka akan semakin negatif.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
Panggil Kapolri, DPR Pertanyakan soal Kebebasan Berekspresi di Indonesia
Indonesia
Kapolri Tegaskan Polri di Bawah Presiden Merupakan Mandat Reformasi 1998
Pemisahan dari TNI menjadi pijakan Polri untuk bertransformasi menuju konsep civilian police.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
Kapolri Tegaskan Polri di Bawah Presiden Merupakan Mandat Reformasi 1998
Bagikan