Suara Jokowi-Ma'ruf Amin Nyaris Tembus 60 Juta

Selasa, 07 Mei 2019 - Angga Yudha Pratama

Merahputih.com - Pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin hingga kini sudah mendapat suara 59.624.301 atau 56,32 persen, sedangkan Prabowo-Sandi 46.243.249 atau 43,68 persen.

Selisih perolehan suara di antara keduanya mencapai 13.381.052 atau 12,64 persen.

Jokowi-Ma'ruf unggul di sejumlah provinsi, seperti DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sulawesi Utara, Sumatera Utara dan Papua.

Sedangkan Prabowo-Sandi hanya unggul di Jawa Barat, Sulawesi Selatan, Sumatera Barat, Jambi, Aceh, Banten, dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Ilustrasi penghitungan suara (Antaranews)

Data ini mengacu pada angka sementara Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) milik KPU.

Hingga pagi pukul 09.12, suara yang masuk berasal dari 562.027 TPS dari total 813.350 TPS (69,10 persen)

Sistem hitung ini merupakan alat bantu yang dipilih oleh KPU untuk memberikan informasi yang cepat terkait penghitungan suara kepada masyarakat.

Jika ditemukan kesalahan entry data, hal itu bukan berarti curang, melainkan human error.

KPU justru meminta publik untuk ikut aktif mengawasi Situng, supaya entry data dipastikan benar. (Knu)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan