Rincian Tingkat Elektabilitas Partai Politik Menurut Survei CSIS

Kamis, 28 Maret 2019 - Zaimul Haq Elfan Habib

MerahPutih.com - Hasil survei yang dikeluarkan Center for Strategic and International Studies (CSIS) tentang partai politik memaparkan bahwa PDI Perjuangan (PDIP), Gerindra, dan Golkar berada di urutan 3 teratas elektabilitas terbanyak.

"Tingkat elektabilitas PDIP sebesar 25,9 persen, Gerindra 13,3 persen, dan Golkar 9,4 persen," kata Peneliti Departemen Politik CSIS, Arya Fernandes di kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (28/3).

Lebih lanjut, Arya memaparkan, di urutan keempat ditempati oleh PKB dengan tingkat elektabilitas 7 persen. Lalu disusul Demokrat 5,5 persen, PKS 4,6 persen, NasDem 4,3 persen, PPP 3 persen, PAN 2,5 persen dan Perindo 1,1 persen.

Peneliti CSIS, Arya Fernandes memaparkan hasil surveinya (MP/Kanugraha)
Peneliti CSIS, Arya Fernandes memaparkan hasil surveinya (MP/Kanugraha)

Kemudian, Hanura menempati posisi ke-11 dengan tingkat elektabilitas 0,8 persen, PSI 0,5 persen, PBB 0,4 persen, PKPI 0,2 persen, Garuda 0,1 persen, dan Berkarya 0,1 persen.

"Sedangkan yang belum menentukan pilihannya sebanak 3,2 persen dan rahasia 18,2 persen," kata Arya.

Dengan fakta seperti ini, Arya mengatakan masih ada kemungkinan perubahan jumlah dukungan pemilih terhadap parpol, terutama di partai menengah dan kecil.

"Hal ini bisa terjadi karena masih cukup tingginya responden yang merahasiakan pilihan saat survei dilakukan," katanya.

Selain itu, kampanye dan mobilitas caleg juga diperkirakan akan membuat konstelasi berubah terutama di partai menengah dan kecil.

Sebagi nformasi, survei CSIS dilakukan pada 15-22 Maret 2019 yang lagu menggunakan metode multistage random sampling dengan jumlah responden sebanyak 1960 orang di 34 provinsi. Margin of error sebesar 2,21 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen. (Knu)

Baca Juga: Survei CSIS: Pulau Jawa Dikuasai Jokowi-Ma'ruf Amin

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan