Pria, ini Alasan Perempuan Perlu Aktualisasi Diri

Rabu, 20 September 2017 - Rina Garmina

SETELAH seorang perempuan menikah dan memiliki buah, ia seringkali kehabisan waktu untuk mewujudkan impian terpendamnya. Segenap perhatian dan tenaga dia curahkan hanya untuk suami dan anak. Akibatnya, kaum perempuan seringkali tidak punya waktu luang untuk diri sendiri.

Istri Anda pun seperti itu? Kalau begitu, coba beri ia kesempatan memiliki waktu luang untuk dirinya sendiri. Dukungan dari Anda, kaum pria, amat penting lantaran seorang istri sekaligus ibu seringkali merasa bersalah jika ia meninggalkan sejenak suami dan anaknya untuk kepentingan pribadinya.

"Saat ada waktu untuk mengeksplorasi passion, jadi muncul rasa bersalah," terang psikolog Ratih Ibrahim, sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Menurutnya, seorang ibu kerap melupakan diri sendiri karena mengorbankan segalanya untuk orang yang dicintai. Padahal setiap orang punya hak mewujudkan cita-cita dan mencapai aktualisasi diri. Perempuan yang telah mencapai aktualisasi diri juga mampu membangun dan menjaga hubungan lebih baik serta memiliki empati lebih besar.

Tatkala seorang perempuan merasa bahagia karena mencapai aktualisasi diri, kebahagiaan juga akan menyebar kepada orang-orang terdekat. Termasuk suami dan buah hati. Di tengah kesibukan mengurus buah hati, tentulah ia tidak memiliki banyak waktu untuk mendalami passion.

Keterbatasan waktu ini dapat diatasi dengan micro learning atau pembelajaran berdurasi singkat. Para suami dapat mendorong istri melakukannya tanpa khawatir sang istri menghabiskan waktu terlalu lama. Dengan micro learning, istri Anda hanya membutuhkan waktu 15 menit untuk mempelajari keterampilan yang ingin ia kuasai.

"Yang penting rutin, bertahap dan lama-lama jadi semakin terampil," pungkas Ratih. Bagaimana, Anda siap mendorong istri untuk mengaktualisasikan diri? (*)

Simak perbedaan pria dan perempuan pada artikel Ini Perbedaan Antara Laki-Laki Dan Perempuan Saat Lakukan Sesuatu.

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan