[HOAKS atau FAKTA] : Roy Suryo Akhirnya Akui Keaslian Ijazah dan Meminta Maaf kepada Jokowi

Minggu, 23 November 2025 - Dwi Astarini

MERAHPUTIH.COM - KONTROVERSI kasus dugaan hoaks ijazah palsu Presiden Ketujuh RI Joko Widodo tengah viral di media sosial. Salah satunya beredar informasi yang menyebut tersangka kasus ini, Roy Suryo, mengakui kesalahannya.

Akun TikTok 'Voxa File Media' menyebut Roy Suryo mengaku keliru soal ucapannya menuding ijazah Jokowi palsu dan meminta meminta maaf.

NARASI


ROY SURYO: Maafkan saya Jokowi, ternyata ijazahnya asli

Unggahan tersebut telah ditonton 3,4 juta kali dan mendapatkan lebih dari 45.400 tanda suka, 7.000-an komentar, serta dibagikan ulang sekitar 2.100 kali.

Baca juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Dana Bansos Rp 500 Triliun Dipakai untuk Bayar Buzzer Kampanye Buat Jokowi


FAKTA

Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) memasukan kata kunci 'Roy Suryo minta maaf dan akui ternyata ijazah Jokowi asli' ke mesin pencarian Google. Hasilnya tidak ditemukan pemberitaan valid dari media kredibel ataupun pernyataan Roy Suryo yang membenarkan klaim.

Roy Suryo sama sekali tidak mengucapkan permohonan maaf dan mengakui jika ijazah Jokowi ternyata asli. Meski sudah dijadikan tersangka, Roy tetap berkeyakinan ijazah kampus UGM milik Jokowi palsu.


KESIMPULAN


Unggahan berisi klaim 'Roy Suryo minta maaf dan mengakui keaslian ijazah Jokowi' merupakan konten yang menyesatkan.(knu)

Baca juga:

[HOAKS atau FAKTA ]: Kejagung Sita Uang Jokowi Triliunan Rupiah



Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan