Tersandung Kasus, Simak Kontroversi yang Pernah Dibuat Anji

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 14 Juni 2021
Tersandung Kasus, Simak Kontroversi yang Pernah Dibuat Anji

Anji ditangkap polisi karena positif menggunakan dan memiliki ganja. (Foto: Instagram/duniamanji)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SETELAH Mei 2021 kita disuguhkan dengan berita penangkapan vokalis band Deadsquad Daniel Mardhany untuk kasus penyalahgunaan narkoba. Kali ini, musisi sekaligus YouTuber bernama asli Erdian Aji Prihartanto atau dikenal sebagai Anji dan Dunia Manji, dikabarkan tertangkap di salah satu studio miliknya di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.

Kabar tentang penangkapan musisi berinisial EAP alias AN disampaikan melalui keterangan tertulis. Dalam keterangan dikatakan, bahwa mantan vokalis dari band Drive itu ditangkap dugaan penyalahgunaan narkoba, Jumat (11/6).

Anji telah melakukan tes urine usai ditangkap terkait kasus penyalahgunaan narkoba. “Hasil urine yang bersangkutan positif mengandung THC (ganja),” kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona Siregar kepada wartawan, Senin (14/6).

Baca juga:

Musisi Anji Dipastikan Positif Gunakan Ganja

Musisi berpenampilan botak lengkap dengan kupluk itu diketahui beberapa kali membuat kontroversi. Merah Putih telah merangkum beberapa kontroversi yang pernah dibuat oleh Anji.

Video Wawancara dengan Hadi Pranoto

Tersandung Kasus, Simak Berbagai Kontroversi yang Pernah Dibuat Anji
Anji bersama Hadi Pranoto. (Foto: YouTube/duniamanji)

Kontroversi berawal dalam salah satu video unggahan dari kanal YouTube berjudul Bisa Kembali Normal? Obat COVID-19 Sudah Ditemukan!!

Pada video yang kini telah dihapus, Anji mewawancarai Hadi Pranoto yang mengklaim sudah berhasil menemukan antibodi COVID-19 yang bisa mencegah dan menyembuhkan pasien yang terinfeksi virus Corona.

Dalam wawancara berdurasi sekitar 30 menit itu, Hadi Pranoto memperkenalkan diri sebagai profesor sekaligus kepala Tim Riset Formula Antibodi COVID-19.

Sontak namanya kemudian menjadi yang paling dicari di dunia maya lantaran banyak yang meragukan gelar dan mempertanyakan apakah obat tersebut sudah lulus dalam uji klinis.

Karena dirasa meresakan menyebarkan hoaks, Ketua Umum Cyber Indonesia Muannas Alaidid melaporkan Anji dan Hadi Pranoto ke Polda Metro Jaya pada 3 Agustus 2021. Permasalahan tersebut berakhir dengan permintaan maaf dari Anji.

Baca juga:

Dilaporkan Dugaan Hoaks, Musisi Anji dan Hadi Pranoto Bakal Diperiksa

Jangan Memakai Masker Saat Olahraga

Tersandung Kasus, Simak Berbagai Kontroversi yang Pernah Dibuat Anji
Cuitan Anji soal jangan memakai masker. (Foto: Twitter/@duniamanji)

Masalah antibodi COVID-19 mulai mereda, musisi kelahiran 1978 kembali membuat kontroversi karena pendapatnya. Lewat akun Twitter-nya @duniamanji, Anji menggaungkan masalah jangan gunakan masker ketika berolahraga.

“Pro kontra penyebab meninggalnya seseorang yang sedang bersepeda. Karena masker atau jantung. Apapun penyebabnya, tetap JANGAN MEMAKAI MASKER saat kamu olahraga. Cari artikel yang membahas bahaya memakai masker terlalu lama atau untuk olahraga,” tulisnya.

Cuitan tersebut sontak mendapat banyak teguran dari beberapa netizen yang menurutnya disalahartikan. Bukan tanpa alasan, menurut pengakuannya ia menuliskan hal tersebut di akun Twitter-nya lantaran melihat unggahan Instagram dari Wali Kota Bogor Bima Arya soal hal serupa.

Foto Joshua Irwandi

Tersandung Kasus, Simak Berbagai Kontroversi yang Pernah Dibuat Anji
Merepost foto jenazah COVID-19. (Foto: Unsplash/Martin Sanchez)

Foto hasil jepretan Joshua Irwandi dipubliskasikan oleh National Geographic, kemudian foto tersebut diunggah kembali diunggah Joshua di akun Instagram miliknya. Foto yang menampilkan salah satu jenazah pasien COVID-19 banyak di-repost oleh beberapa orang dari berbagai kalangan.

Pelantun lagu Dia kemudian menyampaikan opini tentang banyaknya akun yang secara bersamaan mengunggah ulang atau repost foto tersebut.

Menurut Anji, akun-akun media sosial yang memiliki banyak pengikut seolah sudah terstruktur. Pendapat kedua, berkaitan dengan pewarta foto yang bisa mengabadikan jenazah itu. Padahal, menurutnya pihak keluarga saja tidak diperbolehkan menemui pasien.

Pendapat Anji ini, sontak mendapatkan kecaman dari Pewarta Foto Indonesia (PFI), yang menilai pernyataannya itu menimbulkan keresahan. Selain itu, PFI juga menyampaikan foto yang diambil Joshua sebagai pewarta foto merupakan kerja jurnalistik dalam peliputan Covid-19 yang sesuai prosedur yang berlaku.

Menanggapi hal ini, Anji melalui media sosialnya memberikan klarifikasi sekaligus meminta maaf atas penyataannya. Namun pada klarifikasinya, untuk salah satu pendapat di unggahan Instagram-nya tentang pewarta foto bisa masuk ke dalam ruangan dibandingkan keluarga, Anji menegaskan masih berlaku untuk dipertanyakan. (far)

Baca juga:

Buntut Kasus Anji, DPR Minta Artis dan Influencer tak Buat Gaduh

#Anji #Kasus Narkoba #Ganja #Artis Kontroversi #Selebritas
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
Pola tidurnya sama dengan bayi yang baru lahir.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
Indonesia
Jonathan Frizzy Bebas Bersyarat, Keluar dari Lapas Pemuda Tangerang
Aktor Jonathan Frizzy alias Ijonk resmi bebas bersyarat dan keluar dari Lapas. Ia menjalani sisa hukuman sebagai klien Bapas hingga 8 Maret 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Jonathan Frizzy Bebas Bersyarat, Keluar dari Lapas Pemuda Tangerang
Indonesia
Polda Metro Jaya Ungkap 7.426 Kasus Narkoba Sepanjang 2025, Hampir 10 Ribu Tersangka Ditangkap
Polda Metro Jaya mencatat 7.426 kasus narkoba sepanjang 2025 dengan 9.894 tersangka. Polisi menyita 3,2 ton narkoba senilai Rp 1,7 triliun.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Polda Metro Jaya Ungkap 7.426 Kasus Narkoba Sepanjang 2025, Hampir 10 Ribu Tersangka Ditangkap
ShowBiz
Artwork yang Abadi: Peti Mati Mani sebagai Tribute bagi The Stone Roses
Pemain bass legendaris asal Manchester itu memilih desain yang terinspirasi langsung dari artwork ikonis album debut The Stone Roses (1989) sebagai penutup perjalanan hidupnya.
Dwi Astarini - Rabu, 24 Desember 2025
Artwork yang Abadi: Peti Mati Mani sebagai Tribute bagi The Stone Roses
ShowBiz
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
Menurut berita yang tersebar, sosok Ransone meninggal pada 19 Desember.
Dwi Astarini - Senin, 22 Desember 2025
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
ShowBiz
Putra Rob Reiner, Nick, Didakwa atas Pembunuhan Orangtuanya
Nick Reiner didakwa atas dua tuduhan pembunuhan tingkat pertama dengan keadaan khusus yang menuding adanya pembunuhan ganda.
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
  Putra Rob Reiner, Nick, Didakwa atas Pembunuhan Orangtuanya
ShowBiz
Pembunuhan Rob Reiner, Polisi LA Tangkap Anak sang Sutradara
Polisi mengatakan Nick Reiner ditangkap beberapa jam kemudian, sekitar pukul 21.15 waktu setempat pada Minggu.
Dwi Astarini - Selasa, 16 Desember 2025
Pembunuhan Rob Reiner, Polisi LA Tangkap Anak sang Sutradara
ShowBiz
Sutradara Hollywood Rob Reiner dan Istrinya Ditemukan Tewas di Rumah Mereka di Los Angeles, Diduga Dibunuh
Polisi menyatakan belum ada penangkapan, dan saat ini tidak ada tersangka maupun orang yang menjadi perhatian.
Dwi Astarini - Senin, 15 Desember 2025
Sutradara Hollywood Rob Reiner dan Istrinya Ditemukan Tewas di Rumah Mereka di Los Angeles, Diduga Dibunuh
ShowBiz
Dua Dekade Persahabatan, RAN Persembahkan Video Musik 'Memori' di Usia ke-19
Video musik Memori dirancang sebagai refleksi atas kehilangan, pertemuan, dan kebersamaan, tiga unsur yang membentuk esensi sebuah kenangan.
Dwi Astarini - Rabu, 10 Desember 2025
Dua Dekade Persahabatan, RAN Persembahkan Video Musik 'Memori' di Usia ke-19
ShowBiz
Go Public, Katy Perry Pamer Kemesraan Bareng Justin Trudeau di Instagram
Dalam salah satu foto, Perry dan Trudeau terlihat tersenyum dalam sebuah swafoto, dengan wajah mereka saling bersentuhan.
Dwi Astarini - Selasa, 09 Desember 2025
 Go Public, Katy Perry Pamer Kemesraan Bareng Justin Trudeau di Instagram
Bagikan