Relasi

Social Butterfly si Sangat suka Bersosialisasi

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Jumat, 30 Desember 2022
Social Butterfly si Sangat suka Bersosialisasi

Social butterfly sangat menyukai interaksi sosial. (Foto: Unsplash/Husna Miskandar)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DIA sangat totalitas menjadi seorang extrovert. Ia benar-benar terbuka dengan segala banyak hal. Menjalin pertemanan baru dan menghadiri acara baru bukan masalah baginya. Pokoknya dia supel, karismatik dan memiliki circle pertemanan nan luas. Perkenalkan si social butterfly.

Analogi social butterfly memang sengaja sebagai seekor kupu-kupu, karena ia bebas hinggap di tempat manapun yang ia suka layaknya serangga bersayap itu. Social butterfly sangat suka bersosialisasi melebihi orang lain pada umumnya.

Baca Juga:

Punya Banyak Sahabat, Idola Korea Berikut Dijuluki 'Social Butterfly'

Seperti diberitakan laman Alodokter, social butterfly memiliki ciri yang mudah sekali ditebak. Ketika kamu melihat seseorang dengan ciri-ciri seperti ini, kamu beruntung. Itu berarti kamu sedang bertemu dengan orang yang selalu gembira menerima kehadiran kamu. Social butterfly memiliki ciri-ciri berikut, antara lain:

1. Suka bersosialisasi

Social butterfly memulihkan energinya dengan cara melakukan interaksi sosial. Bersosialisasi baginya merupakan suatu hal sangat menyenangkan karena dapat membangkitkan mood-nya. Ia sangat suka menghabiskan waktunya bersama orang lain.

Ia sangat welcome dengan semua orang. (Foto: Unsplash/Priscilla Du Preez)

Saking terbukanya, social butterfly tidak pernah menghindari situasi baru. Bahkan, selain menjalin pertemanan di dunia nyata dengan orang baru, ia juga tetap welcome apabila hubungan barunya dibangun melalui media sosial.

2. Pandai berkomunikasi

Apabila di lingkaran pertemanan kamu ada yang pandai berkomunikasi, dia berarti seorang social butterfly. Semua hal berkaitan dengan komunikasi, ia kuasai. Ia juga berani menjadi seorang pembicara di acara profesional. Berdiskusi ringan dengan teman-temannya juga menjadi hal yang disukai oleh social butterfly.

Baca Juga:

Bukan Introvert Atau Ekstrovert, Ini Uniknya Karakter Ambivert

Lingkaran pertemanan social butterfly begitu luas. (Foto: Unsplash/Duy Pham)

3. Punya lingkaran pertemanan luas

Memiliki lingkaran pertemanan yang itu-itu saja tidak cukup bagi social butterfly. Karena sangat mencintai interaksi sosial, ia juga tidak pernah berhenti menambah jaringan pertemanannya. Sebuah kelompok juga akan mudah menerimanya karena ia memiliki aura yang positif. Bahkan, sosok karismatiknya juga membuatnya gampang dikenal dan disukai orang berbagai usia.

4. Memiliki dua kekurangan

Setiap orang tentu memiliki kekurangan. Seorang social butterfly pun begitu. Ia memiliki dua kekurangan, yakni tidak tepat waktu dan tidak bisa menjalani hubungan yang intim.

Lingkaran pertemanan yang luas membuat social butterfly memiliki jadwal yang sangat padat. Bahkan, tidak jarang ia tiba-tiba bisa membatalkan janji dengan temannya. Hubungannya dengan orang lain juga dangkal, tidak bisa lebih dalam. (ikh)

Baca Juga:

Begini Cara si Introvert Recharge Energi

#Relasi #Psikologi #Kesehatan
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Indonesia
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Diharapkan mempermudah para pengguna moda transportasi publik, komuter, pekerja, dan warga sekitar dalam mengakses layanan kesehatan yang cepat, nyaman, dan profesional.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Lifestyle
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Hanya dengan 15 menit 9 detik gerakan sederhana setiap hari, partisipan mengalami peningkatan suasana hati 21 persen lebih tinggi jika dibandingkan ikut wellness retreat.
Dwi Astarini - Senin, 13 Oktober 2025
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Indonesia
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Penonaktifan itu dilakukan BPJS Kesehatan karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menunggak pembayaran iuran sebesar Rp 41 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 10 Oktober 2025
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Terlalu sering mengonsumsi mi instan bisa membuat usus tersumbat akibat cacing. Namun, apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Indonesia
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Posyandu Ramah Kesehatan Jiwa diperkuat untuk mewujudkan generasi yang sehat fisik dan mental.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Indonesia
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Langkah ini merupakan bagian dari agenda besar pemerintah dalam memperkuat jaring pengaman sosial, terutama bagi masyarakat rentan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 02 Oktober 2025
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Lifestyle
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Pertambahan mata minus ini akan mengganggu aktivitas belajar maupun perkembangan anak
Angga Yudha Pratama - Rabu, 01 Oktober 2025
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Fun
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Satu dari tiga orang dewasa di Indonesia memiliki kadar kolesterol tinggi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 September 2025
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Indonesia
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan
Peredaran rokok ilegal dinilai sangat mengganggu. Sebab, peredarannya bisa merugikan negara hingga merusak kesehatan masyarakat.
Soffi Amira - Kamis, 25 September 2025
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan
Bagikan