Sejumlah Harga Komoditas Bahan Pangan Naik pada 10 Januari 2023
Pedagang menata cabai yang dijual di Pasar Minggu, Jakarta, Selasa (1/11/2022). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/rwa.
MerahPutih.com - Sejumlah komoditas bahan pangan secara nasional mengalami kenaikan pada 10 Januari 2023 dibandingkan dengan hari kemarin, meski kenaikannya sangat tipis.
Berdasarkan Pusat Informasi Harga Pangan Strategi (PIHPS), harga daging sapi kualitas 2 senilai Rp 128.600 per kilo naik 50 rupiah, cabe merah keriting dibandrol Rp 42.850 per kg naik 50 rupiah, dan cabe merah besar dibandrol Rp 40.950 per kg naik 100 rupiah.
Baca Juga:
Lalu beras kualitas medium I dibandrol Rp 12.750, beras kualitas medium II Rp 12.550, beras kualitas super I Rp 14.100, selanjutnya beras kualitas super II Rp 13 700. Untuk beras kenaikkan harga cukup minim cuma 50 rupiah.
Untuk harga bahan pokok yang turun ialah cabai rawit hijau sekarang dikisaran harga Rp 52.750 turun 850 rupiah dan cabai rawit merah dibandor Rp 65.400 turun 1300 rupiah, daging ayam ras segar Rp 36.300 turun 200 rupiah.
Baca Juga:
Pemerintah Kucurkan Rp 7 Miliar Bangun Gudang Lumbung Pangan di Karawang
Gula pasir lokas dibandrol Rp 14.400 per kg dan telur ayam ras segar Rp 30.550 per kg.
Secara garis besar ada sejumlah bahan pokok yang harganya tidak berubah, minyak goreng curah Rp 15.250 per kg, minyak goreng kemasan bermerek I dibandrol Rp 21.600 dan gula pasir kualitas premium Rp 15.800 per kg. (Asp)
Baca Juga:
Polda Jateng Jamin Ketersediaan Stok Pangan Jelang Libut Nataru
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Beras Wajib Satu Harga di Seluruh Indonesia, Bulog Dapat Margin 7 Persen
Pemerintah Perpanjang Stabilisasi Harga Beras Sampai Akhir Januari 2026
Di Hadapan Petani Prabowo Bicara Soal Tuduhan Bakal Jadi Diktator dan Ambisi Berkuasa
Update Harga Pangan Nasional 2 Januari: Cabai Rawit Merah Makin 'Pedas', Telur Ayam Ras Ikut Naik
Update PIHPS 1 Januari 2026: Semua Kompak Naik! Harga Cabai, Bawang, Hingga Telur Ayam Bikin Dompet Menjerit
Pantau Bahan Kebutuhan Pokok di Pasar Senen dan Johar Baru, Wamendag: Stok Aman Jelang Tahun Baru 2026
Update Harga Komoditas Pangan Jumat (26/12): Cabai Rawit Merah Makin 'Pedas' di Kantong!
Harga Daging Naik di Jakarta, Pemerintah Didesak Gelar Operasi Pasar
Politikus Sebut Harga Pangan di Aceh Naik 100 Persen, Daya Beli Warga Juga Melemah
Wagub Rano Tegaskan Pasokan dan Stok Pangan Aman hingga Januari 2026, Harga Juga Relatif Stabil