RTH Jakbar Banyak Kondom Bekas, Satpol PP Bangun Posko dan Pangkas Semak
Ilustrasi ruang terbuka hijau (RTH). (Unsplash/Afif Ramdhasuma)
MerahPutih.com - Pemerintah DKI Jakarta melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) mendirikan tiga posko keamanan di sekitar Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Jalan Tubagus Angke, Wijaya Kusuma, Grogol Petamburan, Jakarta Barat
Posko didirikan menyusul telah ditemukannya sejumlah alat kontrasepsi berupa kondom di RTH tersebut. Ketiga posko itu difungsikan untuk mencegah kejadian asusila kembali terjadi seperti yang sebelumnya dilaporkan masyarakat.
"Kami sudah tambah tenda atau posko keamanan," kata Kepala Satpol PP Provinsi DKI Jakarta Arifin, kepada media di Jakarta, yang dikutip Selasa (7/5).
Arifin menambahkan Pemprov DKI Jakarta juga telah melakukan pemangkasan pohon dan semak-semak di lokasi RTH. Sehingga, yang tadinya banyak pepohonan, kini sudah lebih terang. "Ditambah juga dengan penerangan dari lampu sorot," terang dia.
Baca juga:
RTH Tubagus Angke Dipenuhi Sampah Kondom, Pj Heru Budi Bangunkan Jogging Track
Diharapkan Arifin, dengan adanya penertiban dan pengawasan, tidak ada lagi oknum yang berkegiatan mengganggu ketertiban umum dan menyalahgunakan RTH pada malam hari.
Sebelumnya, ramai temuan alat kontrasepsi atau kondom bekas di RTH Tubagus Angke, Jakarta Barat. Tak hanya itu, ditemukan pula sampah tisu bekas pakai, bungkus rokok, hingga gelas plastik yang berserakan di kawasan tersebut. (Asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Sentra Kuliner Lenteng Agung Diserbu 'Rojali' Sang Pendongkrak Ekonomi
Cincin Donat MRT Jakarta Hubungkan 4 Gedung Sultan di Dukuh Atas Mulai 2026
DPRD DKI Ingatkan Dinas SDA untuk Singkirkan Ego Sektoral atau Jakarta Tetap Jadi Langganan Banjir
Tanggapan Santai Pramono Pedagang Daging di Jakarta Ancam Mogok Jualan 3 Hari
Jakarta Dikepung Genangan, Polisi Turun Tangan Cegah Warga Terjebak Banjir
Pramono Sebut Pembayar QRIS di Jakarta Meroket Hingga 177 Persen di 2025, Tembus 5 Miliar Transaksi
Pemprov DKI Kucurkan Subsidi Rp 6,4 Triliun untuk Urusan Transportasi, Perut Sampai Pengelolaan Air Limbah
Pramono Tegaskan Ekonomi Jakarta 2025 Surplus Rp3,89 Triliun, Investasi Tembus Target
No Mercy untuk Bandar! Raperda P4GN Jadi Benteng Terakhir Lindungi Generasi Emas Jakarta dari Sabu Hingga Ekstasi
Bukan Sekadar Bongkar Tiang, Pemprov DKI Jakarta Bakal Melakukan Penataan Drainase di Jalan Rasuna Said