Ridwan Kamil Pemegang Tiket Pertama di Kontes Pilgub Jabar
Ridwan Kamil. (FB/Ridwan Kamil)
MerahPutih.com – Walikota Bandung Ridwan Kamil, malam ini akan hadir di kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan, di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, untuk menerima surat dukungan guna maju sebagai calon Gubernur Jawa Barat pada Pilkada tahun 2018.
Bergabungnya PPP ke koalisi pengusung Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, menjadikan Wali Kota Bandung itu sebagai pemegang tiket pertama kontestasi Pilkada Jabar.
Beberapa nama yang disebut–sebut akan mencalonkan diri sebagai gubernur seperti Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi sampai saat ini belum juga mendapat kepastian dukungan dari parpol.
Dengan tambahan dukungan dari PPP, yang mempunyai 9 kusri di DPRD Jabar, Ridwan Kamil kini memenuhi syarat sebagai Cagub yakni minimal disokong 20 kursi DPRD. Partai Nasdem yang memiliki 5 kursi dan PKB 7 kursi jauh–jauh hari telah mengusung Ridwan Kamil.
Sebelumya , pada Minggu malam, Ridwan Kamil bertemu dengan pimpinan partai berlambang Kabah. Dalam pertemuan yang berlangsung hinngga dini hari itu, disepakati PPP mengusung Kang Emil, sebagai kandidat Jabar satu.
PPP menawarkan dua kadernya untuk mendampingi Kang Emil sebagai Cawagub. Namun, menurut Wakil Ketua Umum DPP PPP Arwani Thomafi, keputusamnya diserahkan ke Ridwan Kamil dan partai pendukung lain.
"Usulan tersebut tentu akan menjadi bahan musyawarah diantara anggota koalisi," kata Kang Emil. (*)
Berita ini adalah hasil liputan Mauritz, reporter atau kontributor merahputih.com untuk wilayah Cirebon dan sekitarnya. Untuk mengikuti hasil liputan Mauritz lainnya , baca saja: Banjir di Cirebon Rendam 5.000 Rumah Warga
Bagikan
Berita Terkait
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
Menko Yusril Bongkar Alasan Pemerintah Tak Mau Jadi Penengah Konflik Dualisme PPP
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera
Ridwan Kamil Tolak Datang Mediasi di Bareskrim, Pilih Pidanakan Lisa Mariana Sampai Pengadilan
Bareskrim Coba Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Sebelum Gelar Perkara, Ini Jadwalnya