Resmikan 5 Pelabuhan di Indonesia Timur, Presiden Jokowi Galang Konektivitas

Eddy FloEddy Flo - Rabu, 06 April 2016
Resmikan 5 Pelabuhan di Indonesia Timur, Presiden Jokowi Galang Konektivitas

Presiden Jokowi memberikan sambutan saat peresmian 5 pelabuhan di Indonesia Timur (Foto: Biro Pers Setpres)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih Nasional - Presiden Jokowi hari ini, Rabu (6/4) meresmikan lima pelabuhan di wilayah Indonesia Timur. Kelima pelabuhan itu meliputi Pelabuhan Tobelo, Pelabuhan Galela, Pelabuhan Tutu Kembong, Pelabuhan Wonreli dan Pelabuhan Pulau Teor.

Dalam acara peresmian tersebut Presiden Jokowi didampingi Menteri Perhubungan Ignasius Jonan dan Menteri Pekerjaan Umum Basuki Hadimulyono. Dengan demikian, peresmian kelima pelabuhan di wilayah Indonesia Timur menandai keseriusan pemerintah dalam memacu program tol laut yang dicanangkan Jokowi-JK.

Melalui akun fan pagenya di facebook, Presiden Jokowi menulis: Indonesia adalah sebuah negara kepulauan dengan 17an ribu pulau. Konektivitas antar pulau menjadi penting untuk mempersatukan Indonesia. Kini, saatnya kita kembali ke laut. Antar pulau harus terhubung untuk capai kemajuan bersama.

Presiden Jokowi menekan tombol tanda peresmian pelabuhan di Papua (Foto: Biro Pers Setpres)

Hari ini lima pelabuhan: pelabuhan Tobelo, pelabuhan Galela, pelabuhan Tutu Kembong, pelabuhan Wonreli, dan pelabuhan Pulau Teor, sudah bisa dimanfaatkan oleh rakyat. Pelabuhan ini menjadi bagian Tol Laut bukan hanya menghubungkan antar pulau di Maluku Utara dan Maluku. Tetapi menyambung antar kabupaten dan antar provinsi di Indonesia. Kita ingin dari Tobelo bisa terhubung sampai ke Aceh. Inilah, Indonesia.

Pelabuhan Wasior, Teluk Wondama, Papua Barat adalah titik terluar penghubung tol laut kita. Tol laut akan mempersatukan Indonesia, sehingga rakyat Aceh di ujung barat Indonesia dapat pergi dengan kapal laut sampai ke ujung timur Indonesia, ke tanah Papua, begitu pula sebaliknya.

Pelabuhan Wasior merupakan pelabuhan pengumpul yang dapat disandari kapal hingga 3.500 DWT, bisa digunakan untuk mengangkut penumpang dan juga mengangkut barang. Pelabuhan ini menjadi salah satu dari sekian banyak pelabuhan yang telah selesai dibangun pada akhir tahun 2015 dan awal 2016. Untuk mendukung konektivitas, telah selesai dibangun 27 pelabuhan laut, 4 pelabuhan penyebrangan, 7 bandara baru dan 12 bandara pemugaran. Selain itu, pemerintah sejak tahun 2015 sampai 2016 membangun lagi 68 pelabuhan laut, 5 pelabuhan penyeberangan yang tersebar di Maluku, Papua, NTT dan Sulawesi.

Presiden Jokowi didamping menteri perhubungan dan menteri pekerjaan umum meninjau salah satu pelabuhan yang baru diresmikan (Foto: Biro Pers Setpres)

Dengan konektivitas antar kota-kabupaten dan juga lintas moda transportasi akan menjadikan biaya logistik dan disparitas harga bisa ditekan. Kalau semua tersambung, rakyat Papua Barat dan Papua akan bisa mendapatkan harga barang yang lebih murah dibandingkan saat ini.

Keberadaan pelabuhan di wilayah timur Indonesia memang jadi prioritas pemerintahan Jokowi-JK. Sebab, selama ini wilayah Indonesia Timur dikenal agak terlambat dalam hal sarana dan prasarana transportasi. Dampaknya sangat terasa bagi masyarakat yakni harga-harga barang dan jasa lebih mahal dibandingkan dengan Indonesia bagian barat.

Pelabuhan, lapangan udara dan pembangkit listrik menjadi prioritas Presiden Jokowi untuk memangkas kesenjangan antara Indonesia Timur dan Barat.

BACA JUGA:

  1. Presiden Jokowi Resmikan Jembatan Terpanjang di Indonesia Timur
  2. Demi Taman Nasional Gunung Leuser, Leonardo DiCaprio Ajukan Petisi ke Presiden Jokowi
  3. Arti Nama Jan Ethes Srinarendra, Cucu Pertama Presiden Jokowi
  4. Selamat, Cucu Pertama Presiden Jokowi Telah Lahir
  5. Cara Nyentrik Presiden Jokowi Nonton Gerhana Matahari

 

 

#Papua #Program Tol Laut #Lima Pelabuhan Di Indonesia Timur #Presiden Jokowi
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Donald Trump Pindahkan 1 Juta Orang Israel ke Papua, Prabowo Sudah Oke
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dikabarkan hendak memindahkan 1 juta orang Israel ke Papua, Indonesia.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Donald Trump Pindahkan 1 Juta Orang Israel ke Papua, Prabowo Sudah Oke
Indonesia
Freeport McMoRan Berencana Ajukan Perpanjangan Izin Tambang Usai Rampungkan Pembangunan Smelter
Tanpa perpanjangan hingga tahun 2061, Freeport khawatir investasi besar-besaran yang mereka tanamkan tidak akan optimal
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Freeport McMoRan Berencana Ajukan Perpanjangan Izin Tambang Usai Rampungkan Pembangunan Smelter
Indonesia
Gempa M 5,5 Maluku Tengah Getarannya Terasa Hingga Papua
Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,5 yang mengguncang kawasan Maluku Tengah, Maluku, pagi tadi getarannya terasa hingga Papua.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Gempa M 5,5 Maluku Tengah Getarannya Terasa Hingga Papua
Indonesia
Serangan Terhadap Warga Sipil Terjadi Jelang Natal di Yahukimo, Polisi Duga Pelaku KKB
Aparat gabungan Polres Yahukimo dan Satgas Operasi Damai Cartenz-2025 meningkatkan langkah pengamanan dengan melaksanakan olah TKP lanjutan, patroli gabungan, serta razia di sejumlah titik
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 27 Desember 2025
Serangan Terhadap Warga Sipil Terjadi Jelang Natal di Yahukimo, Polisi Duga Pelaku KKB
Indonesia
Desak Negara Hadir Selamatkan Pendidikan 700 Ribu Anak Papua
Lalu Hadrian menegaskan bahwa hambatan pendidikan di Papua memang nyata adanya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 18 Desember 2025
Desak Negara Hadir Selamatkan Pendidikan 700 Ribu Anak Papua
Indonesia
Kejar Swasembada Energi, Prabowo Minta Papua Tanam Sawit hingga Singkong
Presiden RI, Prabowo Subianto, mendorong pengembangan tanaman berbasis komoditas di Papua.
Soffi Amira - Rabu, 17 Desember 2025
Kejar Swasembada Energi, Prabowo Minta Papua Tanam Sawit hingga Singkong
Indonesia
Anggaran Makan Begizi Gratis di Papua Rp 25 Triliun, Lebih Mahal Dibandingkan Jawa
Kebutuhan anggaran yang dialokasikan BGN untuk menambah hingga 2.500 SPPG yang menyasar 750 ribu penerima manfaat, diperkirakan mencapai Rp 25 triliun.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 17 Desember 2025
Anggaran Makan Begizi Gratis di Papua Rp 25 Triliun, Lebih Mahal Dibandingkan Jawa
Indonesia
Presiden Larang Dana Otsus Papua Digunakan Buat Perjalanan Luar Negeri
Dana otsus, harus dipergunakan untuk program-program pembangunan prioritas di daerah, yang ditujukan langsung untuk kepentingan rakyat.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 17 Desember 2025
Presiden Larang Dana Otsus Papua Digunakan Buat Perjalanan Luar Negeri
Indonesia
Prabowo Ingatkan Kepala Daerah Papua tak Gunakan Dana Otsus untuk Jalan-Jalan
Presiden RI, Prabowo Subianto, mengingatkan kepala daerah di Papua tidak menggunakan dana otsus untuk jalan-jalan.
Soffi Amira - Selasa, 16 Desember 2025
Prabowo Ingatkan Kepala Daerah Papua tak Gunakan Dana Otsus untuk Jalan-Jalan
Indonesia
Belajar dari Bencana, Prabowo Dorong Pembangunan Lumbung Pangan di Papua
Presiden RI, Prabowo Subianto, mendorong pembangunan lumbung pangan di Papua. Hal itu menjadi pelajaran dari berbagai bencana alam yang melanda Indonesia.
Soffi Amira - Selasa, 16 Desember 2025
Belajar dari Bencana, Prabowo Dorong Pembangunan Lumbung Pangan di Papua
Bagikan