PSBB Jakarta Segera Berakhir, Masyarakat Diminta Siap Jalani New Normal
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, M Taufik. (Foto: MP/Ponco)
MerahPutih.com - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, M. Taufik mengatakan, masyarakat harus siap menjalankan new normal atau tatanan hidup baru di tengah wabah corona, setelah aturan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) tahap ke-3 berakhir pada 4 Juni 2020 mendatang.
New normal yang dimaksud warga harus menjalankan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari seperti, jaga jarak (physical distancing), memakai masker, sering cuci tangan pakai sabun.
Baca Juga
TNI-Polri Diminta Persuasif Disiplinkan Warga, Kecuali Ada yang Membandel
"PSBB sudah mau berakhir otomatis itu new normal dong," kata Taufik di Jakarta, Rabu (27/5).
Taufik mengungkapkan, bahwa penerapan kebijakan new normal itu ada sisi positifnya. Sebab lanjutnya, hingga saat ini belum ada satu negara pun yang berhasil menemukan vaksin untuk penyembuhan COVID-19.
"Saya kira new normal itu, menurut saya ada baiknya. Supaya gini, kan kita enggak paham sampai kapan virus ini. Ketika kasus turun pun, virus tetap ada. Karena itu (masyarakat) harus dibiasakan," jelasnya.
Ketua DPD Gerindra DKI ini meyakini, setelah masa PSBB berakhir nanti, penularan penyakit corona mengalami tren menurun. Sebab, dia menilai kebijakan PSBB yang selama ini diterapkan telah menunjukkan hasil yang positif.
Baca Juga
"Satu orang tadinya menularkan delapan (jiwa). Sekarang kan udah (menurun). Mudah-mudahan sampai tanggal 4 Juni tuh turun atau banding nol gitu," tutupnya. (Asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Pengendara Tewas Terjebak Macet di Jakbar, DPRD DKI Kritik Penanganan Banjir oleh Gubernur Pramono
DPRD DKI Ingatkan Dinas SDA untuk Singkirkan Ego Sektoral atau Jakarta Tetap Jadi Langganan Banjir
DPRD DKI Bahas Raperda P4GN, Pramono Tegaskan Komitmen Pemberantasan Narkoba
Cegah Penyalahgunaan, Fraksi Gerindra DKI Dorong Pengawasan Ketat Obat Keras
DPRD DKI Usulkan Cabut Izin Permanen Tempat Hiburan Malam Terkait Narkoba
Persoalan Banjir di Jakarta Tak Kunjung Terselesaikan, DPRD: OMC Hanya Instrumen Tambahan, Bukan Jawaban
Wacana Pembangunan Monorel di Ragunan, DPRD DKI: Belum Ada Anggaran Khusus dalam APBD
Plafon Rusak dan Rawan Ambruk, DPRD DKI Soroti Bangunan Pasar Sunan Giri Jaktim
DPRD DKI Minta Revitalisasi Pasar Rakyat Jangan Cuma Proyek Seremonial Belaka
No Mercy untuk Bandar! Raperda P4GN Jadi Benteng Terakhir Lindungi Generasi Emas Jakarta dari Sabu Hingga Ekstasi