Grooming

Pria, Perhatikan Perawatan Wajah ini

P Suryo RP Suryo R - Kamis, 26 Agustus 2021
Pria, Perhatikan Perawatan Wajah ini

Pria perlu juga melakukan perawatan wajah. (Foto: Pexels/kelvin valerio)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PERAWATAN wajah bukan monopoli perempuan. Pria harus bisa merawat wajahnya supaya tetap sehat dan bersih. Masalah kulit yang terjadi pada pria biasanya jerawat, komedo, atau kerutan.

Oleh sebab itu, dengan melakukan beberapa perawatan rutin ini dapat membantu kamu untuk melawan masalah kulit tersebut. Jangan khawatir, Men's Journal memberikan kiat perawatan yang sederhana dan bisa kamu terapkan di rumah.

Baca Juga:

Kiat-Kiat Sehat Menurunkan Berat Badan


1. Mencuci muka

muka
Mencuci muka dengan sabun wajah membantu perawatan kulit wajah. (Foto: Pixabay/vargazs)


Saat bangun tidur dan akan melakukan aktivitas, sempatkan diri untuk membasuh wajah dengan menggunakan air dingin dan sabun wajah. Sabun wajah ini, baik digunakan untuk kamu yang memiliki kulit sensitif. Membasuh wajah bermanfaat mengangkat sel kulit mati dan debu yang menempel di kulit.


2. Menggunakan pelembap

pelembab
Pakai pelembab untuk menjaga kulit. (Foto: Pexels/Polina Tankilevitch)


Pelembap adalah langkah kedua setelah membasuh wajah. Dengan menggunakan pelembab, kulit kamu akan lebih lembab dan ternutrisi. Yang perlu diperhatikan adalah setiap produk pelembab memiliki kandungan yang berbeda. Untuk kulit kering, kamu bisa menggunakan pelembab berbahan dasar minyak. Sementara itu kulit yang berminyak bisa menggunakan pelembab yang konsistensinya cair.


3. Minum air putih

air
Air memberikan kelembaban dari dalam tubuh. (Foto: Pexels/Pixabay)


Banyak mengkonsumsi air putih dapat meningkatkan kelembaban kulit dari bagian dalam hingga luar. Karena produk pelembab hanya mampu memberikan kelembaban kulit bagian luar. Dalam sehari, disarankan untuk mengkonsumsi air putih sebanyak enam hingga delapan gelas.

Baca Juga:

AI akan Bisa Mendiagnosis Demensia dalam Satu Kali Pemindaian


4. Batasi konsumsi gula

gula
Mengonsumsi gula berlebih memicu jerawat. (Foto: Pixabay/Myriams-Fotos)


Mengkonsumsi makan maupun minuman yang mengandung banyak gula dapat memicu timbulnya jerawat. Ini karena kandungan glukosa yang tinggi memicu peningkatan insulin dan menyebabkan jerawat. Selain makanan manis, jenis makanan yang memicu jerawat yakni makanan olahan susu dan makanan berminyak.


5. Jangan terlalu sering berjemur

matahari
Jangan terlalu sering di bawah sinar matahari. (Foto: Pixabay/Awaix_Mughal)


Terlalu sering berjemur di bawah sinar matahari dapat menyebabkan penuaan dini. Ketika akan beraktivitas di luar rumah, dianjurkan untuk menggunakan pelembap yang memiliki kandungan SPF 15 atau lebih. Gunakan pula tabir surya untuk mencegah timbulnya bintik hitam dan kerutan di wajah. (Cil)

Baca Juga:

HiccAway, Sedotan Plastik Ajaib Penghilang Cegukan

#Kesehatan #Grooming #Male Grooming
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Indonesia
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Diharapkan mempermudah para pengguna moda transportasi publik, komuter, pekerja, dan warga sekitar dalam mengakses layanan kesehatan yang cepat, nyaman, dan profesional.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Lifestyle
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Hanya dengan 15 menit 9 detik gerakan sederhana setiap hari, partisipan mengalami peningkatan suasana hati 21 persen lebih tinggi jika dibandingkan ikut wellness retreat.
Dwi Astarini - Senin, 13 Oktober 2025
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Indonesia
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Penonaktifan itu dilakukan BPJS Kesehatan karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menunggak pembayaran iuran sebesar Rp 41 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 10 Oktober 2025
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Terlalu sering mengonsumsi mi instan bisa membuat usus tersumbat akibat cacing. Namun, apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Indonesia
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Posyandu Ramah Kesehatan Jiwa diperkuat untuk mewujudkan generasi yang sehat fisik dan mental.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Indonesia
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Langkah ini merupakan bagian dari agenda besar pemerintah dalam memperkuat jaring pengaman sosial, terutama bagi masyarakat rentan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 02 Oktober 2025
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Lifestyle
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Pertambahan mata minus ini akan mengganggu aktivitas belajar maupun perkembangan anak
Angga Yudha Pratama - Rabu, 01 Oktober 2025
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Fun
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Satu dari tiga orang dewasa di Indonesia memiliki kadar kolesterol tinggi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 September 2025
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Indonesia
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan
Peredaran rokok ilegal dinilai sangat mengganggu. Sebab, peredarannya bisa merugikan negara hingga merusak kesehatan masyarakat.
Soffi Amira - Kamis, 25 September 2025
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan
Bagikan