Polresta Palembang Musnahkan Ratusan Butir Pil Ekstasi

Yohannes AbimanyuYohannes Abimanyu - Kamis, 15 Juni 2017
Polresta Palembang Musnahkan Ratusan Butir Pil Ekstasi

etugas menunjukkan barang bukti narkotik jenis ganja dan sabu ketika pemusnahan barang bukti narkoba di Kantor BNNP Jawa Timur, Surabaya, Jumat (19/5). (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Kepolisian Resor Kota Palembang, Sumatera Selatan, memusnahkan barang bukti kasus narkoba berupa pil ekstasi, sabu-sabu, dan ganja yang diperoleh dalam operasi selama enam bulan terakhir ini.

"Pemusnahan barang bukti berupa pil ekstasi 1.900 butir, sabu-sabu seberat 1,2 kilogram, dan ganja seberat 1 kg sebagai bentuk keseriusan polisi melakukan pemberantasan barang terlarang dan menyelamatkan generasi muda dari pengaruh narkoba," kata Kapolresta Palembang Kombes Pol, Wahyu Bintono, di Palembang, Rabu (14/6).

Dia menjelaskan, pemusnahan barang bukti dengan cara diblender dan dibakar itu merupakan komitmen jajaran kepolisian dalam melakukan pemberantasan narkoba yang akhir-akhir ini semakin marak.

"Pemusnahan barang bukti tersebut telah sesuai dengan ketentuan dan mendapat persetujuan dari pihak Kejaksaan Negeri Palembang selaku penuntut umum," tuturnya.

Sebelum dilakukan pemusnahaan barang bukti kejahatan itu, pihaknya melakukan pengujian di Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Sumatera Selatan dan menyimpan sebagian kecil untuk dijadikan barang bukti selama proses hukumnya berjalan, katanya.

Menurut dia, pemberantasan narkoba akan terus dilakukan sehingga dapat mempersempit ruang gerak peredarannya serta mencegah terus bertambahnya korban penyalahgunaan baran terlarang itu.

"Dengan melakukan berbagai kegiatan itu diharapkan masyarakat dapat mendukung tindakan pencegahan dan pemberantasan narkoba yang bisa menjadi racun dan membahayakan kesehatan serta merusak mental generasi muda penerus bangsa," imbuhnya.

Dukungan dari masyarakat sangat diharapkan karena pemberantasan narkoba tidak mungkin dapat dilakukan oleh anggota Polri sendiri yang jumlah personelnya terbatas, kata kapolresta.

Sumber: ANTARA

#Ekstasi #Palembang
Bagikan
Ditulis Oleh

Yohannes Abimanyu

Wonderful Indonesia, Pesona Indonesia dan pesona gw adalah satu

Berita Terkait

Indonesia
Peredaran Narkoba untuk Malam Tahun Baru Digagalkan Polisi, Modus Baru Digunakan Pengedar
Polisi mengungkap peredaran narkoba besar jelang Tahun Baru 2026. Sebanyak 109 kg sabu dan 17.700 ekstasi senilai Rp 12,5 miliar disita.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Peredaran Narkoba untuk Malam Tahun Baru Digagalkan Polisi, Modus Baru Digunakan Pengedar
Indonesia
Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Rute Penerbangan Palembang-Singapura Kembali Dibuka
Gubernur Herman Deru menilai pembukaan kembali rute Palembang-Singapura momentum penting meningkatkan aksesibilitas internasional Sumsel
Wisnu Cipto - Jumat, 28 November 2025
Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Rute Penerbangan Palembang-Singapura Kembali Dibuka
Indonesia
Fakta Terbongkarnya Pengiriman Ratusan Ribu Ekstasi di Tol Lintas Sumatra, Berawal dari Kecelakaan Tunggal
Pengiriman ratusan ribu ekstasi di Tol Lintas Sumatra terbongkar. Kasus itu terbongkar dari kasus kecelakaan tunggal.
Soffi Amira - Senin, 24 November 2025
Fakta Terbongkarnya Pengiriman Ratusan Ribu Ekstasi di Tol Lintas Sumatra, Berawal dari Kecelakaan Tunggal
Indonesia
207 Ribu Ekstasi 'Tak Bertuan' Ditemukan di Tol Bakauheni, Polisi Duga Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Terlibat
Bareskrim Polri menduga 207.529 butir ekstasi yang ditemukan di Tol Trans Sumatera terkait jaringan narkoba lintas provinsi, dengan nilai Rp 207,5 miliar.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
207 Ribu Ekstasi 'Tak Bertuan' Ditemukan di Tol Bakauheni, Polisi Duga Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Terlibat
Indonesia
Polisi Bongkar Penyelundupan Narkoba Lintas Provinsi, Nilainya Capai Rp 207 Miliar
Bareskrim menyita 207.529 butir ekstasi senilai Rp 207,5 miliar yang ditemukan di Tol Trans Sumatera.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
Polisi Bongkar Penyelundupan Narkoba Lintas Provinsi, Nilainya Capai Rp 207 Miliar
Indonesia
Polres Sukoharjo Gagalkan Peredaran 1 Kg Sabu, Tangkap 6 Pengedar Jaringan Antarwilayah
Pengungkapan ini berawal dari informasi yang disampaikan masyarakat.
Dwi Astarini - Selasa, 27 Mei 2025
Polres Sukoharjo Gagalkan Peredaran 1 Kg Sabu, Tangkap 6 Pengedar Jaringan Antarwilayah
Indonesia
WNA asal Belanda Nekat Pesan 596 Ekstasi ‘Dikamuflase’ jadi Permen dan Dikirim ke Villa di Bali
Bareskrim Polri menangkap seorang pria WNA asal Belanda atas keterlibatan pemesanan narkotika jenis ekstasi.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Mei 2025
WNA asal Belanda Nekat Pesan 596 Ekstasi ‘Dikamuflase’ jadi Permen dan Dikirim ke Villa di Bali
Indonesia
Terima Fee Poyek LRT Rp 25,6 M, 3 Eks Pejabat Waskita Karya Minta Hakim Beri Keringanan Hukuman
Pemberian fee Rp25,6 miliar dibungkus dengan modus uang pengembalian proyek yang tidak dikerjakan.
Wisnu Cipto - Jumat, 25 April 2025
Terima Fee Poyek LRT Rp 25,6 M, 3 Eks Pejabat Waskita Karya Minta Hakim Beri Keringanan Hukuman
Indonesia
Penggerebekan Sindikat Narkoba Palembang di Cengkareng, 14 Ribu Ekstasi Rolex dan Kenzo Disita
"Kami menyita 14.000 butir ekstasi dengan rincian 13.000 butir berlogo Rolex dan 1.000 butir berlogo Kenzo."
Wisnu Cipto - Kamis, 27 Februari 2025
Penggerebekan Sindikat Narkoba Palembang di Cengkareng, 14 Ribu Ekstasi Rolex dan Kenzo Disita
Olahraga
Dibuka Hari Ini, Simak Jadwal Lengkap Proliga 2025 Seri Palembang Hingga Minggu
Saat ini Jakarta LavAni, yang terus dibayangi Jakarta Bhayangkara Presisi berada di puncak klasemen sementara Proliga 2025.
Wisnu Cipto - Jumat, 21 Februari 2025
Dibuka Hari Ini, Simak Jadwal Lengkap Proliga 2025 Seri Palembang Hingga Minggu
Bagikan